Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.1
Konten dari Pengguna
21 Rekomendasi Tempat Buka Bersama di Semarang 2024 dengan Aneka Menu Lezat
14 Maret 2024 17:39 WIB
·
waktu baca 9 menitDiperbarui 25 Maret 2024 10:07 WIB
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Ada banyak sekali restoran dan kafe di Semarang Jawa Tengah yang cocok dijadikan rekomendasi tempat buka bersama di Semarang 2024.
ADVERTISEMENT
Apalagi tempat makan tersebut menyediakan paket khusus berbuka dengan aneka menu lezat. Tentu sayang untuk dilewatkan.
Selain itu beberapa tempat juga memiliki pemandangan yang bagus. Jadi selain bukber, pengunjung juga bisa sambil ngabuburit menunggu bedug maghrib tiba. Di bawah ini akan dibahas mengenai menu yang ada dan alamat lengkapnya.
21 Rekomendasi Tempat Buka Bersama di Semarang 2024 dengan Berbagai Menu
Rekomendasi tempat buka bersama di Semarang 2024 yang akan dibahas nanti banyak yang menyediakan paket khusus bukber dengan berbagai varian harga dan menu.
Ada yang harganya terjangkau untuk porsi keluarga ada juga yang cocok untuk menghemat biaya makan rombongan banyak orang. Bagi yang tertarik mengetahui di mana saja lokasi restoran dan cafe tersebut, berikut informasi yang perlu diketahui:
ADVERTISEMENT
1. Epicure Sky Terrace
Mencari restoran modern dengan menu yang enak dan pemandangan senja yang bagus datang saja ke Epicure Sky Terrace. Lokasinya ada di Jl. Sisingamangaraja No.21, Candi, Kecamatan Candisari, Kota Semarang.
Pengunjung juga bisa menyaksikan view kota Semarang yang bagus saat malam hari tiba. Selain itu menu yang bisa dipilih untuk buka puasa sangat beragam.
Mengutip laman Instagram @epicure.skyterrace, tempat makan ini menyediakan paket berbuka mulai dari Rp110.000 per pax dengan menu sei sapi, makanan Jepang, rawon, tomyum, gyudon, dan lain sebagainya.
Untuk menu minumannya ada es atau jeruk hangat, jus segar, coffee latte, lemon tea, dan lain sebagainya. Jika ingin paket iftar yang lebih terjangkau bisa memilih paket lainnya yang harganya mulai dari Rp85.000 per pax.
ADVERTISEMENT
Pengunjung nantinya juga akan mendapatkan takjil gratis. Menarik bukan?
2. Lind's Ice Cream & Resto
Satu lagi restoran yang memiliki view bagus untuk referensi buka puasa yakni Lind's Ice Cream & Resto. Alamat lengkapnya sendiri ada di Jl. Papandayan No.99, Gajahmungkur, Kec. Gajahmungkur, Semarang.
Selain berbuka dengan aneka ice cream yang lembut dan lezat, pengunjung juga bisa memilih menu masakan Asia, pizza, pasta, rice bowl, grilled, dan lain sebagainya.
Bahkan berdasarkan informasi dari akun Instagram @linds_icecream, mereka menyediakan menu spesial liwetan dan juga set menu khusus untuk menemani ibadah puasa.
3. Koenokoeni Cafe Gallery
Mencari minuman manis di cafe dengan nuansa Jawa kuno yang kental? Datang saja ke Jl.Tabanan No.4, Tegalsari, Kecamatan Candisari, Kota Semarang.
Di sini pengunjung juga bisa melihat beberapa koleksi barang antik seperti vas, rantang, vespa dan motor. Bahkan tersedia juga tempat bermain untuk anak.
ADVERTISEMENT
Untuk menunya sangat beragam, mulai dari masakan tradisional hingga menu-menu barat yang kekinian juga tersedia.
Tempatnya yang luas dan nyaman juga cocok untuk berbuka puasa bersama rombongan. Informasi reservasi berbuka dan lain-lain bisa cek di akun Instagram @koenokoenicafe.
4. Sunset View
Sunset View merupakan tempat makan yang bagus untuk bukber sambil menikmati keindahan view kota Semarang pada malam hari dan suasana senja yang Instagenic. Lokasi tepatnya yakni ada di Jl. Candi Sari No.17, Candi, Kecamatan Candisari, Kota Semarang.
Untuk menu yang bisa dipilih contohnya ada bakmi jowo, dimsum ayam, ayam penyet, lumpia, sempolan, nasi goreng, pempek, nasi bakar, roti bakar, dan lain sebagainya.
Umumnya harganya masih sangat terjangkau. Untuk pilihan minumannya ada teh hangat, lemon tea, jeruk anget, dan lain-lain.
ADVERTISEMENT
5. Nglaras Rasa Thamrin
Restoran Jawa ini cocok untuk bukber bersama rombongan karena menyajikan menu prasmanan dan tempat yang luas serta nyaman.
Mengutip akun Instagram @nglarasrasa, tempat makan ini menyediakan buffet Ramadan all you can eat mulai dari Rp100.000 per pax.
Buffet tersebut terdiri dari aneka hidangan Indonesia, takjil, hidangan penyegar, hingga jajanan dan minuman yang pas untuk berbuka. Bagi yang tertarik bisa datang ke Jl. MH Thamrin No.126-128, Miroto, Semarang Tengah.
6. Rumah Makan Selera Indonesia
Berada di Jl. Sultan Agung No.117, Gajahmungkur, Kecamatan Gajahmungkur, Kota Semarang, rumah makan ini sangat cocok untuk bukber atau reuni bersama teman karena tempatnya yang luas dan nyaman.
Untuk menu khas Jawa ada mangut, sambal goreng, empal, oseng-oseng, mendoan, nila bakar, ayam bakar, opor, perkedel, dan lain sebagainya. Untuk harganya juga masih terjangkau, jadi tidak perlu khawatir kantong jebol.
ADVERTISEMENT
7. Pesta Keboen Restoran
Tempat makan keluarga dengan nuansa Semarang tempo dulu ini sangat pas untuk acara bukber. Apalagi di sini tersedia buffet Ramadan mulai dari Rp90.000.
Mengutip akun Instagram @pestakeboen, buffet terdiri dari paket A, B, C, dan D serta terdapat gratis takjil.
Untuk menu utamanya seperti sup, gurame, ayam bakar, bandeng kropok, sapi lada hitam, capcay, dan lain sebagainya. Alamat lengkapnya sendiri ada di Jl. Veteran No.29, Lempongsari, Kecamatan Gajahmungkur, Kota Semarang.
8. Waroeng Kaligarong
Terletak di Jl. Mayor Jend. D.I. Panjaitan No.64, Brumbungan, Semarang Tengah, warung makan yang satu ini juga bisa dijadikan rekomendasi tempat bukber yang nyaman.
Berdasarkan informasi dari akun Instagram @waroengkaligarong, Waroeng Kaligarong menyediakan promo bukber dengan diskon 15% (maximal Rp200.000).
ADVERTISEMENT
Selain itu terdapat juga warung cabang lainnya seperti di Jl. Setiabudi dan Jl.Indraprasta. Untuk menu yang bisa dipesan misalnya ada nasi ayam sambal matah, nasi cumi, nasi bebek, rica-rica, gurame bakar, es gempol, es kuwut, wedang anget, jus, kopi, dan lain sebagainya.
9. Lesehan dan Pemancingan Baron
Ingin bukber sambil mancing atau menikmati pemandangan danau yang bagus, coba saja datang ke Lesehan dan Pemancingan Baron di Jl. Puri Anjasmoro, Tawangsari, Tambakharjo, Semarang Barat.
Selain itu tempatnya yang luas cocok untuk bukber bersama teman atau rombongan. Pengunjung juga bisa memilih lesehan di saung-saung yang tersedia.
Untuk menu yang bisa dinikmati misalnya ada bandeng, udang, sambal, lalapan, urab, kepiting, cumi, ayam, gurame, dan lain-lain.
10. Restoran Kampung Laut Semarang
Berada di Puri Maerokoco Tawang Mas atau Jl. Anjasmoro Raya, Tawangsari, Semarang Barat, restoran ini menyajikan menu seafood yang enak dan beragam. Ditambah lagi view-nya yang bagus sangat cocok untuk teman ngabuburit.
ADVERTISEMENT
Pengunjung bisa memilih lesehan di saung yang ada di atas air sambil menikmati kelap-kelip lampu saat senja tiba. Tempatnya yang luas juga sangat cocok untuk membawa rombongan atau teman-teman dalam jumlah banyak untuk bukber sambil reuni.
11. Kampung Kecil Semarang
Mencari saung Instagenic untuk bukber dengan keluarga besar atau teman-teman? Kampung Kecil Semarang bisa dijadikan pilihan terbaik. Apalagi menu yang ditawarkan sangat beragam dan enak.
Mulai dari seafood, nasi liwet, aneka olahan sapi, dan masakan ala rumahan Jawa juga tersedia di sini. Untuk minuman segarnya bisa memilih es kelapa muda, es cincau, es rumput laut, es teh tarik, es kacang merah, dan masih banyak yang lainnya.
Bagi yang tertarik silakan datang ke Jl. Soekarno Hatta, Kalicari, Kecamatan Pedurungan, Kota Semarang.
ADVERTISEMENT
12. Delman Resto
Delman Resto merupakan restoran keluarga dengan nuansa Jawa yang kental. Di sini pengunjung bisa memesan seafood, urap, nasi bakul, nasi timbel, grilled, hingga chinese food juga tersedia.
Untuk minuman manisnya ada es kelapa utuh, es susu, teh tarik, vanilla tea, dan masih banyak lagi yang lainnya. Alamat lengkapnya sendiri ada di Jl. Simongan No.22A, Ngemplak Simongan, Semarang Barat.
13. Alas Djati Resto & Pemancingan
Ingin mencari tempat bukber dengan suasana asri, harga terjangkau, banyak gazebo atau ada tempat lesehan, dan tersedia taman bermain anak? Alas Djati Resto yang ada di Wonolopo, Mijen, bisa dijadikan pilihan.
Menurut akun Instagram resminya @alasdjatismg, di bulan puasa jam operasionalnya mulai pukul 13.00 - 20.00 WIB pada hari biasa dan 12.00 - 20.00 WIB di akhir pekan.
ADVERTISEMENT
Sedangkan menu yang bisa dipilih contohnya ayam goreng, semur, mangut, oseng-oseng, balado, dan lain sebagainya.
14. Serambi Cafe
Kafe ini juga menyediakan paket berbuka yang dimulai dari harga Rp72.000. Selain makanan dan minuman kekinian, di sini juga tersedia menu-menu tradisional nusantara.
Lokasinya yang ada di Jl. Atmodirono No.7, Wonodri, Semarang Selatan, juga tidak jauh dari Simpang Lima.
Tempatnya nyaman dan estetik untuk nongkrong sekaligus bukber bersama di bukan Ramadan. Bahkan kafe ini juga ramah hewan peliharaan.
15. Rosti Cafe
Rekomendasi tempat buka bersama di Semarang 2024 selanjutnya adalah kafe Rosti. Kafe satu ini menyediakan paket berbuka dengan berbagai varian harga yakni mulai dari Rp449.000 untuk 4-5 pax.
Untuk rincian menu dan reservasi-nya bisa cek di akun Instagram @rosticafe. Atau bisa datang langsung ke lokasi di Jl. Pandanaran No.40, Randusari, Semarang Selatan.
ADVERTISEMENT
16. Eastman Coffee
Bagi yang ingin nongkrong bersama teman sambil bukber, Eastman Coffee juga menyediakan paket iftar yang terjangkau yakni mulai dari Rp80.000 saja.
Jika ingin reservasi atau melihat apa saja menu yang bisa dipesan, cek langsung di akun Instagram @eastman_smg. Untuk alamat lengkapnya ada di Jl. Ahmad Yani No.140, Karang Kidul, Semarang Tengah.
17. Hero Coffee Indonesia
Ingin bukber dengan keluarga atau teman tapi memiliki budget terbatas, Hero Coffee Indonesia bisa dijadikan pilihan. Mereka menyajikan paket iftar mulai dari Rp45.000 saja dan sudah mendapatkan food & beverage plus takjil.
Pilihan menunya yaitu ada chicken dory, pilihan sauce teriyaki atau blackpepper, BBQ chicken classic, orvan tea, straw passion tea, squeeze tea, dan aromatic tea.
ADVERTISEMENT
Untuk reservasi H-1 bisa langsung menghubungi kontak yang ada di Instagram mereka @herocoffeeindonesia. Langsung tanya-tanya ke petugas cafe tersebut di Jl. Kepodang No.33, Purwodinatan.
18. Olifant Cafe
Ramadan ini Kafe Olifant juga menyediakan menu spesial untuk berbuka. Di antaranya ada nasi kebuli ayam dengan harga Rp58.000, arabian lamb curry Rp65.000, dan lontong opor Rp38.000.
Untuk minuman segar manisnya ada es teler, es cendol, es kopi klepon, dan juga tersedia makanan penutup seperti dadar gulung.
Jika ingin reservasi bisa menghubungi nomor 081802581888 atau datang langsung ke Jl. Pleburan Barat No.16, Pleburan, Semarang Selatan.
19. Susan Cafe & Resto
Rekomendasi tempat buka bersama di Semarang 2024 yang berikutnya adalah Susan Cafe & Resto. Tempat makan ini menyediakan paket berbuka mulai dari harga Rp485.000 untuk 10 orang.
ADVERTISEMENT
Di sini tersedia juga premium nasi box mulai dari Rp25.000 saja untuk berbagi berkah di bulan Ramadan. Informasi lebih lengkapnya silakan menghubungi nomor 0877-7844-0421 atau bisa datang ke Jl. Kh Ahmad Dahlan No.49, Karang Kidul, Semarang Tengah.
20. Malibu Coffee
Malibu Coffee merupakan tempat bukber yang cantik dan menyediakan menu all you can eat.
Menu makanan seperti katsu, ayam geprek, yamin, spaghetii, pasta, BBQ, dan menu kekinian lainnya bisa ditemukan di sini. Alamat lengkapnya ada di Jl. Kawi II No.8, Tegalsari, Candisari, Semarang.
21. Commoro Resto
Restoran yang cocok untuk bukber bersama keluarga ini menyediakan paket iftar mulai dari Rp100.000 per pax. Menu paketnya ada nasi goreng, soto betawi, chicken grill, bolognese, carbonara, dan gratis takjil serta es teh. Jika tertarik datang langsung ke lokasi di Jl. Gajah Mungkur Selatan No.15b, Petompon, Semarang.
ADVERTISEMENT
Baca juga: 7 Tempat Makan di Semarang untuk Rombongan
Itulah daftar rekomendasi tempat buka bersama di Semarang 2024 yang menyediakan berbagai paket bukber mulai dari yang terjangkau hingga yang mahal.
Jangan lupa lakukan reservasi terlebih dahulu jika ingin mengajak banyak orang, karena biasanya restoran akan penuh jika masuk waktu berbuka. (nov)