Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.95.0
Konten dari Pengguna
22 Tempat Hangout di Jakarta Timur, Cocok untuk Nongkrong Akhir Pekan
17 Februari 2023 15:01 WIB
·
waktu baca 4 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Salah satu kegiatan menarik untuk kamu lakukan di akhir pekan adalah nongkrong bersama sahabat maupun keluarga. Artikel kali ini akan membahas tempat hangout di Jakarta Timur yang dapat kamu jadikan referensi.
ADVERTISEMENT
Tempat hangout yang akan dibahas kali ini pun beragam, mulai dari restoran, kafe, taman, tempat wisata, dan masih banyak lagi. Lantas, apa sajakah tempat hangout di Jakarta Timur?
22 Tempat Hangout di Jakarta Timur
Inilah deretan tempat hangout di Jakarta Timur yang cocok untuk tempat nongkrong akhir pekan:
1. Taman Mini Indonesia Indah
Siapa yang tidak mengenal Taman Mini Indonesia Indah alias TMII? Tempat ini menawarkan berbagai museum serta anjungan rumah adat yang tentunya edukatif dan menarik untuk kamu datangi di akhir pekan.
Lokasi: Jl. Raya Taman Mini, Kelurahan Ceger, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur.
2. KOMUKA
Kafe ini cocok untuk dijadikan tempat hangout karena menawarkan tempat yang nyaman sekaligus makanan dan minuman yang enak.
Lokasi: Perumahan Metland Menteng Blok F4 No.10 RT.1/RW.07, Kelurahan Ujung Menteng, Kecamatan Cakung, Jakarta Timur.
ADVERTISEMENT
3. AEON Mall Jakarta Garden City
Dikutip dari situs resmi www.aeonmall-jgc.com, AEON Mall Jakarta Garden City merupakan mal yang memiliki 4 lantai dan 1 basement, dengan ferris wheel besar di atap mall yang menjadi daya tarik terbesar dari mal ini.
Lokasi: Jl. Jakarta Garden City Boulevard No.1 RT.8/RW.6, Kelurahan Cakung Timur, Kecamatan Cakung, Jakarta Timur.
4. Monumen Pancasila Sakti
Monumen Pancasila Sakti atau biasa dikenal sebagai Monumen G30SPKI adalah salah satu museum di Jakarta Timur.
Lokasi: Jl. Raya Pondok Gede, Kelurahan Lubang Buaya, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur.
5. Old Shanghai Sedayu City
Selain menyuguhkan berbagai makanan dan minuman, pusat kuliner ini memiliki konsep dan dekorasi ala chinatown.
Lokasi: Jl. Sedayu City Boulevard, Sedayu City Kelapa Gading, Kelurahan Cakung Barat, Kecamatan Cakung, Jakarta Timur.
6. Gading Festival Sedayu City
Berdekatan dengan Old Shanghai, kamu juga dapat menjadikan pusat kuliner Gading Festival ini sebagai tempat hangout.
ADVERTISEMENT
Lokasi: Jl. Sedayu City Kelapa. Gading Jl. Boulevard Raya No.1 RT.8/RW.5, Rawa Terate, Kecamatan Cakung, Kota Jakarta Timur.
7. Taman Delonix
Selain cocok untuk tempat nongkrong, taman ini juga menawarkan lapangan futsal dan berbagai permainan anak.
Lokasi: Jl. Tipar RT.2/RW.7, Kelurahan Pekayon, Kecamatan Pasar Rebo, Jakarta Timur.
8. Kakaku Coffee Roasters
Kafe ini memiliki suasana tenang dan nyaman sehingga cocok jika kamu ingin work from cafe maupun nongkrong di akhir pekan.
Lokasi: Jl. Dr. Sumarno, Kelurahan Penggilingan, Kecamatan Cakung, Jakarta Timur.
9. Taman Wisata Agro Cilangkap
Taman ini merupakan salah satu taman di Jakarta Timur, di mana kamu dapat berjalan-jalan santai, memancing, hingga nongkrong bersama sahabat dan keluarga.
Lokasi: Jl. Raya Cilangkap No.45 RT.6/RW.1, Kelurahan Cilangkap, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur .
10. Hakuna Matata
Kafe ini menawarkan tempat yang nyaman dengan dekorasi yang instagramable.
ADVERTISEMENT
Lokasi: Jl. Pertengahan No.5 RW.3, Kelurahan Cijantung, Kecamatan Pasar Rebo, Jakarta Timur.
11. Teman Kita Cafe & Resto
Restoran ini menjual berbagai makanan mulai dari nasi goreng, seafood, hingga minuman.
Lokasi: Jl. Kramat Asem No.06 RT.2/RW.6, Kelurahan Utan Kayu Selatan, Kecamatan Matraman, Jakarta Timur.
12. Kupinami Cafe & Resto
Kedai kopi ini minimalis namun memiliki suasana yang nyaman.
Lokasi: Jl. Bina Marga No.44 RW.4, Kelurahan Ceger, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur.
13. This Is Hud
Tempat ini memiliki 3 lantai, yaitu lantai dasar yang cocok untuk mengerjakan tugas maupun work from cafe, lantai dua untuk nongkrong ala lesehan, dan lantai atas berupa rooftop yang cocok untuk menikmati pemandangan malam Jakarta.
Lokasi: Jl. Raya Jatiwaringin No.13 RT.8/RW.7, Kelurahan Cipinang Melayu, Kecamatan Makasar, Jakarta Timur.
14. Hegemony Coffee and Eatery
Suasana nyaman dari kafe ini dapat membuatmu betah nongkrong di sini.
ADVERTISEMENT
Lokasi: Jl. Sunan Sedayu No.7 RT.1/RW.6, Kelurahan Jati, Kecamatan Pulo Gadung, Jakarta Timur.
15. Kopilot Coffee House & Kitchen
Tempat ini sangatlah cocok untuk ngobrol bersama sahabat maupun keluarga sambil menikmati kopi.
Lokasi: Jl. Raya Pondok Gede No.1 RW.3, Kelurahan Halim Perdana Kusumah, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur.
16. Oryca Coffee
Kafe ini memiliki suasana homey sehingga membuatmu nyaman untuk nongkrong di akhir pekan.
Lokasi: Jl. Monumen Pancasila Sakti No.9 RT.6/RW.8, Kelurahan Lubang Buaya, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur.
17. Kowok Coffee
Di tempat ini, kamu dapat menikmati secangkir kopi sambil menikmati suasana nyaman dari kafe.
Lokasi: Jl. Bambu Apus Raya No.4 RT.1/RW.3, Kelurahan Bambu Apus, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur.
18. Kopi Kulo Kalimalang
Dekorasi kafe yang instagramable serta suasana yang homey membuatmu betah berlama-lama di Kopi Kulo Kalimalang ini.
ADVERTISEMENT
Lokasi: Jl. Simpang Batas No.1 RW.5, Kelurahan Pondok Bambu, Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur.
19. Mana! Eatery & Coffee
Kafe ini memiliki desain yang instagramable di mana interiornya didominasi dengan warna cerah seperti pink, kuning, biru dan hijau.
Lokasi: Jl. Raya Ceger No.06, RT.5/RW.1, Kelurahan Ceger, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur.
20. KOPINIAN Cafe
Tempat ini nyaman dan enak untuk dijadikan sebagai tempat hangout bersama sahabat maupun keluarga.
Lokasi: Jl. Raden Inten II No.85 B, RT.9/RW.3, Kelurahan Duren Sawit, Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur.
21. Sitti Kawwa Coffee & Snack
Seperti namanya, kafe dengan interior homey dan vintage ini menawarkan berbagai jenis kopi dan makanan ringan untuk teman nongkrongmu saat akhir pekan.
Lokasi: Jl. Tenggiri No.38, RT.21/RW.6, Kelurahan Rawamangun, Kecamatan Pulo Gadung, Jakarta Timur.
22. Simo Kopi Rawamangun
Meskipun ukurannya minimalis, kafe ini berhasil membuat para pengunjung betah.
ADVERTISEMENT
Lokasi: Jl. Waru No.17A, RT.7/RW.7, Kelurahan Rawamangun, Kecamatan Pulo Gadung, Jakarta Timur.
Nah, itulah kumpulan tempat hangout di Jakarta Timur yang cocok untuk tempat nongkrong di akhir pekan . Jangan lupa ajak sahabat dan keluarga terdekatmu ya! (Sasa)