Konten dari Pengguna

3 Aneka Kuliner di Jalan Gajah Mada Semarang yang Mengenyangkan

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
29 September 2024 14:47 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Kuliner di Jalan Gajah Mada Semarang. Foto Hanya Ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: unsplash.com/Ridwan Abdurrohman.
zoom-in-whitePerbesar
Kuliner di Jalan Gajah Mada Semarang. Foto Hanya Ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: unsplash.com/Ridwan Abdurrohman.
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kuliner di Jalan Gajah Mada Semarang memiliki banyak variasi menu yang bisa dipilih pengunjung. Apalagi menu yang ditawarkan memiliki porsi menu yang cukup banyak untuk memuaskan rasa lapar dan cocok disantap saat siang ataupun malam hari.
ADVERTISEMENT
Semarang memiliki banyak kuliner khas yang enak dan wajib dicoba. Beberapa di antaranya adalah wingko babat dan lumpia yang sudah menjadi ikon kuliner Semarang, sebagaimana dikutip dari buku Kuliner Indonesia. Murdijati, dkk. (2018:140).
Namun tak hanya makanan kudapan di atas yang banyak disajikan di Semarang. Ada juga menu nasi dan mi lainnya yang mengenyangkan dan menggugah selera.

3 Aneka Kuliner di Jalan Gajah Mada Semarang yang Bikin Ketagihan

Mencari kuliner di Jalan Gajah Mada Semarang yang mengenyangkan tidaklah sulit. Di bawah ini adalah rekomendasi tempat makan untuk kulineran bersama teman atau keluarga yang menunya sangat menggugah selera.

1. Ayam Goreng Spesial Lombok Idjo

Dikutip dari Instagram @lombok_idjo_official, menu yang ditawarkan seperti aneka ayam bakar dan goreng dan sayur yang enak. Tak perlu diragukan lagi, porsi menu yang disajikan cukup banyak. Kuliner satu ini sudah memiliki banyak cabang di Pulau Jawa.
ADVERTISEMENT

2. Super Penyet Gajahmada

Menu andalannya adalah gami lele atau ayam dengan harga Rp33.000 per porsi. Sambal cobeknya yang lezat selalu bikin ketagihan para pengunjung yang datang. Untuk menu lain yang bisa dicoba adalah olahan ikan nila, udang, nasi pecel, dan cah buncis tempe.

3. Tahu Pong Gajah Mada Semarang

Kuliner satu ini sudah sangat populer di Jalan Gajah Mada Semarang. Termasuk kuliner legendaris dengan aneka olahan tahu pong. Ciri khas dari tahu pong ini adalah tambahan acar lobak putih yang disajikan sebagai pelengkap tahu dan kuah.
ADVERTISEMENT
Menunya ada tahu emplek, tahu emplek telur, tahu gimbal, tahu gimbal telur, dan tahu kopyok telur yang enak dan autentik Semarang. Seporsi tahu pong ini ditawarkan dengan harga Rp28.000.
Itu dia 3 kuliner di Jalan Gajah Mada Semarang yang mengenyangkan dan menggugah selera. Pastikan untuk mencoba menu andalannya yang bikin ketagihan. (NAI)