Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
3 Bakso Viral di Bogor yang Enak dan Murah Meriah
6 Mei 2024 15:01 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Bakso menjadi salah satu makanan yang sangat mudah ditemui di berbagai daerah di Indonesia, tak terkecuali di Bogor. Apalagi, saat ini ada sejumlah bakso viral di Bogor yang terkenal enak dan lezat.
ADVERTISEMENT
Selain karena rasanya yang menggugah selera, sejumlah kedai bakso tersebut juga menawarkan harga yang murah meriah. Tak heran, bakso tersebut viral hingga banyak diburu oleh warga lokal maupun wisatawan dari luar daerah.
Rekomendasi Bakso Viral di Bogor
Bagi yang ingin kulineran saat liburan, berikut rekomendasi bakso viral di Bogor yang enak dan murah meriah. Cocok untuk dinikmati bersama sahabat maupun keluarga tercinta.
1. Bakso Tahu Jun
Bakso Tahu Jun menjadi salah satu kedai bakso yang viral di Bogor. Bakso Tahu Jun memiliki ciri khas pada baksonya yang berbentuk gepeng bertekstur padat, renyah, dan garing. Biasanya, bakso ini dilengkapi dengan kwetiau atau bihun.
Bakso ini disajikan dengan kuah bening berkaldu, minyak bawang yang super gurih dan harum. Sehingga menghasilkan rasa yang gurih dan nikmat. Seporsi.bakso di tempat ini dibanderol dengan harga Rp22.0000.
ADVERTISEMENT
Bakso Tahu Jun berada di depan Sport Club Villa Duta. Tepatnya di Jalan Pitaloka, Nomor 9, Baranangsiang, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor, Jawa Barat. Kedai bakso ini buka setiap hari mulai pukul 11.00 hingga 17.00 WIB.
2. Bakso Moro Joyo
Tak kalah viral dengan Bakso Tahu Jun, Bakso Moro Joyo juga banyak diburu oleh warga lokal maupun wisatawan dari luar daerah. Ada banyak pilihan bakso yang bisa dipilih, seperti bakso daging jumbo, bakso urat jumbo, dan bakso daging.
Bakso ini juga dikenal dengan aneka topping-nya yang melimpah. Pengunjung bisa memilih topping berupa tulang rangu hingga tulang iga. Semangkuk bakso di tempat ini dibanderol seharga Rp26.000.
Dikutip dari akun Instagram @bakso_morojoyo, Bakso Moro Joyo berada di Jalan Pahlawan, Bondongan, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor, Jawa Barat. Kedai bakso ini buka setiap hari mulai pukul 10.00 - 20.30 WIB.
ADVERTISEMENT
3. Bakso Bunderan Ciomas
Bakso Bunderan Ciomas menjadi salah satu kedai bakso viral di Kota Bogor. Kedai bakso ini menyediakan berbagai jenis bakso yang dipadukan dengan kuah bening yang gurih.
Ciri khas bakso di kedai ini terletak pada ukurannya yang besar. Seperti bakso urat jumbo dengan topping tulang rangu, bakso daging jumbo isi daging cincang, bakso iga, dan bakso sumsum yang besar. Bakso Bunderan Ciomas dibanderol mulai dari Rp20.000 per mangkuk.
Bakso Bunderan Ciomas berada di Jalan Villa Ciomas, Ciomas Rahayu, Kecamatan Ciomas, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Kedai bakso ini buka setiap hari mulai pukul 10.00 hingga 20.00 WIB.
Baca Juga: 4 Bakso Enak di Solo yang Bikin Nagih
Beberapa rekomendasi bakso viral di Bogor di atas bisa menjadi alternatif kuliner saat liburan bersama sahabat maupun keluarga tercinta. Semoga bermanfaat. (IND)
ADVERTISEMENT