Konten dari Pengguna

3 Cafe di Nganjuk yang Asyik untuk Nongkrong bersama Teman

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
6 April 2025 14:31 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Cafe di Nganjuk. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: unsplash.com/Janosch Lino.
zoom-in-whitePerbesar
Cafe di Nganjuk. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: unsplash.com/Janosch Lino.
ADVERTISEMENT
Kebanyakan anak muda kini memilih tempat nongkrong di kafe yang bagus, karena memiliki fasilitas yang lengkap. Bagi yang tinggal di Nganjuk, Jawa Timur, ada beberapa rekomendasi cafe di Nganjuk yang bagus untuk dijadikan destinasi nongkrong bersama teman.
ADVERTISEMENT
Saat ini, sudah banyak kafe di Indonesia yang menyediakan tempat untuk nongkrong yang nyaman. Berbagai konsep kafe yang unik dipilih untuk memikat daya tarik pengunjung, sebagaimana dikutip dari buku Kafepedia: A-Z tentang Bisnis Kafe, Damaya A. (2019:11).

Daftar Cafe di Nganjuk untuk Nongkrong dan Menu Andalannya

Di bawah ini beberapa rekomendasi cafe di Nganjuk yang nyaman untuk nongkrong. Berbagai pilihan menu yang lezat bisa dicoba untuk menemani ngobrol bersama teman-teman. Berikut informasi lokasi dan pilihan menu andalannya.

1. Selaras Nganjuk

Kafe ini bisa menjadi pilihan tempat nongkrong yang nyaman bersama teman. Selain menawarkan tempat duduk yang cukup banyak, kafe ini juga menawarkan berbagai hidangan yang murah meriah.
Salah satu menu andalannya adalah nasi ayam sambal baby cumi dengan harga Rp13.000. Satu porsi hidangan tersebut sudah mendapatkan nasi, beberapa potong ayam katsu, lalapan, dan sambal baby cumi yang menggugah selera.
ADVERTISEMENT

2. Harmony Food & Coffee

Menu andalan kafe Harmony Food & Coffee adalah mexican pizza. Hidangan tersebut berupa pizza tipis dengan tortila dan isian daging cincang yang bisa menjadi pilihan makan di akhir pekan. Kafe ini menyediakan manual bean untuk beberapa pilihan menu kopi, seperti french press, v60, dan masih banyak lagi.

3. Awor Coffee Warehouse

Kafe Awor Coffee Warehouse di Nganjuk ini sudah cukup populer dan kerap dijadikan tempat nongkrong bersama teman yang nyaman. Tempatnya indoor dan terdapat smoking area untuk pengunjung yang ingin merokok.
Berbagai pilihan menu kopi dan makanan dihidangkan dengan cita rasa yang enak. Menu andalannya adalah aneka pilihan croisant yang lembut dan renyah di permukaan kulitnya.
ADVERTISEMENT
Tiga cafe di Nganjuk di atas cocok sebagai tempat nongkrong yang nyaman. Tak hanya menu kopi, pilihan menu makanannya juga beragam dan memiliki cita rasa yang lezat. (NAI)