Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
3 Cara Cek Rute Pesawat lewat Smartphone
8 Juni 2022 15:02 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Untuk memantau atau mengecek pergerakan rute pesawat, saat ini tidaklah susah. Dengan kecanggihan teknologi yang semakin maju, cek rute pesawat bisa kita lakukan hanya dalam genggaman, yaitu melalui smartphone.
ADVERTISEMENT
Dengan smartphone kita dapat melihat pergerakan atau rute pesawat yang akan terbang, dengan menggunakan beberapa aplikasi dengan fitur fitur yang dimilikinya.
Penasaran aplikasi apa saja yang bisa melacak atau mendapatkan informasi rute penerbangan yang ada di smartphone?
Cek Rute Pesawat lewat Smartphone
Dilansir dari lama resmi play.google.com berikut aplikasi yang dapat mendapatkan data rute penerbangan dan berbagai fitur fitur lainnya.
1. Flightradar24
Di aplikasi flightradar24 ini akan memberikan user atau penggunanya informasi pelacakan penerbangan yang ingin diketahui dengan mengetuk salah satu ikon pesawat yang ada di peta secara langsung.
Bukan hanya itu saja, pengguna juga bisa mengarahkan ke pesawat yang sedang terbang untuk mengetahui hal-hal seputar pesawat tersebut, mulai dari keberangkatan sampai kedatangan ke bandara, hingga kecepatan dan ketinggian pesawat.
ADVERTISEMENT
Selain gratis, FlightAware juga memungkinkan pengguna untuk melacak status penerbangan dan lokasi pesawat komersial mana pun di seluruh dunia.
Pengguna juga bisa mencari pesawat berdasarkan nomor penerbangan, kota, rute atau maskapai penerbangan dan mendapatkan informasi yang relevan termasuk cuaca, bandara dan bahkan data GPS seperti yang ditampilkan pada radar NEXRAD. Aplikasi ini juga tersedia dalam versi desktop dan sudah tersedia dalam berbagai bahasa.
2. The Flight Tracker
Aplikasi pelacakan penerbangan selanjutnya adalah The Flight Tracker yang menawarkan detail tentang penerbangan, mulai dari waktu kedatangan, informasi maskapai, hingga peta bandara.
Bagi para traveller dapat menyinkronkan kalender mereka dengan aplikasi untuk melacak penerbangan mereka yang akan datang, melihat rute yang sering dikunjungi dan menambahkan catatan ke dalamnya, untuk bisa memanage waktu, dan kegiatan travelingnya lebih akurat.
ADVERTISEMENT
Di aplikasi ini juga ada keanggotaan premium, yaitu pengguna bisa mendapatkan akses ke peta kursi, hingga menghapus iklan. Fitur yang bisa disebut unggulan dari aplikasi ini adalah aplikasi tidak bergantung pada data roaming untuk bekerja, sehingga bisa memberi opsi bagi pengguna untuk memeriksa lokasi penerbangan meski handphone dalam mode airplane.
3. FlightStats
Aplikasi status penerbangan dan pelacakan pesawat ini memungkinkan pengguna untuk memantau perjalanan dan mendapatkan penjelasan soal aktivitas yang terkait dengan pesawat dan penerbangan dengan lengkap.
Seperti halnya aplikasi lain pengguna bisa mencari berdasarkan nomor penerbangan, rute atau bandara dan mendapatkan detail seperti delay, kondisi bandara, serta waktu kedatangan dan keberangkatan penerbangan.
Aplikasi pelacak pesawat ini tersedia di desktop dan juga sudah kompatibel dengan Apple Watch, yang memungkinkan pengguna bisa mendapatkan informasi dengan cepat, dan fleksibel tidak rumit dan bisa membantu dalam proses perjalanan kamu.
ADVERTISEMENT
3 aplikasi tersebut di atas merupakan cara cek rute pesawat terbang untuk dimanfaatkan calon penumpang. Tentu saja bisa dilakukan dengan mengunduh aplikasi tersebut ya.(Idan)