Konten dari Pengguna

3 Contoh Surat Permohonan Rekomendasi yang Baik dan Benar

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
11 April 2022 21:50 WIB
·
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Contoh Surat Permohonan Rekomendasi, Foto: Unsplash/Petr Magera
zoom-in-whitePerbesar
Contoh Surat Permohonan Rekomendasi, Foto: Unsplash/Petr Magera
ADVERTISEMENT
Seringkali kita mendengar istilah surat permohonan rekomendasi bagi orang yang sedang mencari kerja. Bagi Anda yang mungkin belum mengetahui pengertian, tujuan, format, serta contoh surat permohonan rekomendasi yang baik dan benar, berikut ini ialah beberapa penjelasan mengenai surat permohonan rekomendasi.
ADVERTISEMENT

Pengertian Surat Permohonan Rekomendasi

Dikutip dari indeed, pengertian surat permohonan rekomendasi adalah surat yang berisi untuk keterangan pekerjaan, keterampilan,atau kinerja akademik seseorang, lembaga, atau suatu instansi.
Jika Anda seorang pimpinan, biasanya Anda akan diminta untuk membuat suatu surat permohonan rekomendasi ini untuk karyawan atau instansi. Tujuannya yaitu menguatkan apa yang telah Anda pelajari tentang mereka dan memberikan keterangan serta rincian yang baik tentang kinerja mereka.
Pertimbangkan juga hal-hal berikut ini sebelum Anda benar-benar akan menerima permohonan rekomendasi tersebut :
ADVERTISEMENT
Jika sudah, berikut format penulisan surat permohonan rekomendasi yang baik dan benar :
ADVERTISEMENT

Contoh Surat Permohonan Rekomendasi

Dikutip dari situs dinkes.okukab.go.id, Berikut ini beberapa contoh surat permohonan rekomendasi yang baik dan benar :

1. Permohonan Rekomendasi Izin dan Hotel dan Restoran

Nomor : XII/APD/RST/1222
Lampiran : 1 (satu) Berkas
Perihal : Permohonan Surat Rekomendasi Izin Hotel dan Restoran
Tangerang, Banten.
Kepada :
Yth. Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Tangerang
Di Tempat
Dengan Hormat,
Yang bertanda tangan di bawah ini :
Nama : Phasakorn Ruangroj
Nama Perusahaan : PT. Stayfood Collection
Alamat Perusahaan : Jalan Raya Lolay Km.12 No. 123, Kab. Tangerang, Banten.
Dengan ini bermaksud mengajukan Permohonan Rekomendasi di Hotel Alaiwah yang berlokasi di Jl. Manggarai No. 34, Kota Tangerang, Banten.
Demikian surat ini kami buat dengan sebenar-benarnya. Atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.
ADVERTISEMENT
Tangerang, 15 Januari 2013
Pemohon
(TTD)

2. Permohonan Rekomendasi Kesehatan Usaha Makanan Jajanan

Kepada Yth :
Kepala Dinas Kesehatan
Di Tempat
Saya yang bertanda tangan dibawah ini :
Nama : Tannawat Karnchana
Umur : 30 Tahun
Nomot KTP : 3770317500064
Alamat : Komplek Chiang Mai, Blok E1 No. 3, Kab. Hua Hin, Banten.
No. HP : (021) 6543 6577 342
Mengajukan permohonan untuk mendapatkan Rekomendasi Kesehatan adapun :
Nama Usaha Makanan Jajanan : Jajanan Aroy
Lokasi Makanan Jajajan : Komplek Chiang Mai, Blok E1 No. 3, Kab. Hua Hin, Banten.
Bersama ini kami lampirkan fotocopy sebagai kelengkapan berkas permohonan, sebagai berikut :
1. Fotocopy KTP
2. Pas foto 4x6, 2 (dua) lembar
ADVERTISEMENT
3. Fotocopy sertifikat pelatihan/kursus hygiene sanitasi bagi pemilik/pengusaha
4. Fotocopy sertifikat kursus hygiene sanitasi bagi penjajah makanan
Demikianlah permohonan kami, atas perhatiannya kami ucapkan terimakasih
Hua Hin, 3 Maret 2013
Pemohon
(TTD)

3. Surat Rekomendasi Mencari Kerja

Thunwa Wihorakth
Manajer Kantor Together Bussines
Kawasan Industri Siamtown, Serpong City, Banten
Email. Wiwiho@gmail.com
30 Desember 2019
CEO
GVM Industry
Jalan Raya Krungthep, BSD City, Banten.
Kepada Yth.
Ibu Namtarn Adulkithiphom
Di Tempat
Saya menulis surat ini dengan maksud untuk merekomendasikan Bright Wicaksana untuk posisi asisten CEO di GVM Industry. Saya memiliki kesempatan untuk bekerja dengan Bright selama beberapa tahun terakhir di Together Bussiness, dan secara konsisten terkesan dengan ketekunan, kinerja, kerja keras, dan kepandaiannya dalam menyelesaikan sesuatu.
ADVERTISEMENT
Baru-baru ini Bright bekerja sebagai asisten manajer di kantor kami. Dan ia memiliki kinerja yang sangat baik. Saya percaya bahwa Bright akan menjadi staf yang baik untuk anda.
Saya sangat merekomendasikan Bright untuk posisi tersebut. Sebab, dia akan menjadi asisten yang sangat baik untuk anda.
Demikianlah surat ini saya buat, atas perhatiannya saya ucapkan banyak terimakasih.
(TTD)
Thunwa Wihorakth
Manajer Kantor
Demikianlah contoh surat permohonan rekomendasi lengkap dengan penjelasan cara menulisnya yang benar. Semoga informasi ini bermanfaat. (IFRA)