Konten dari Pengguna

3 Pantai di Probolinggo yang Cocok Liburan Keluarga

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
17 Mei 2024 14:55 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Pantai di Probolinggo. Foto hanya ilustrasi, bukan gambar sebenarnya. Sumber: Unsplash/ frank mckenna.
zoom-in-whitePerbesar
Pantai di Probolinggo. Foto hanya ilustrasi, bukan gambar sebenarnya. Sumber: Unsplash/ frank mckenna.
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Secara geografis, kabupaten Probolinggo terletak di pesisir utara Provinsi Jawa Timur. Tak heran jika terdapat sejumlah destinasi wisata berupa pantai di Probolinggo yang terkenal dengan keindahan alamnya.
ADVERTISEMENT
Sejumlah pantai tersebut menjadi destinasi wisata favorit keluarga di Kulonprogo. Bahkan banyak pengunjung yang sengaja datang dari luar kota untuk menikmati keindahan pantai yang ada di Kota Mangga itu.

Rekomendasi Pantai di Probolinggo

Pantai di Probolinggo. Foto hanya ilustrasi, bukan gambar sebenarnya. Sumber: Unsplash/ Sean Oulashin.
Bagi yang ingin menghabiskan waktu liburan bersama keluarga tercinta, sebaiknya ketahui terlebih dahulu sejumlah pantai di Probolinggo yang menarik untuk dikunjungi. Berikut beberapa di antaranya.

1. Pantai Giliketapang

Pantai Gili Ketapang merupakan salah satu destinasi wisata unggulan di Kabupaten Probolinggo. Pantai ini sangat populer dengan pemandangan pulau-pulau karangnya yang indah.
Pengunjung juga bisa menyaksikan keindahan bahwa laut Gili Ketawa dengan menyelam atau snorkeling. Pengujung akan dibuat takjub dengan kehidupan bawah lautnya yang kaya dan warna-warni.
Pengunjung bisa menyewa peralatan selam atau snorkeling di sekitar pantai dengan harga yang terkenal. Selain itu, Pantai Gili Ketapang juga cocok untuk bersantai, berjemur, atau hanya menikmati suasana bersama keluarga tercinta.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari situs disporaparbud.probolinggokab.go.id, pantai ini terletak di Pulau Gili Ketapang. Tepatnya di Desa Ketapang, Kecamatan Sumberasih, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur.

2. Pantai Mayangan

Pantai Mayangan berada di Kota Probolinggo, sehingga sangat mudah diakses oleh pengunjung. Tempat wisata ini merupakan salah satu pantai favorit warga Probolinggo dan sekitarnya karena memiliki daya tarik yang luar biasa.
Di pantai ini pengunjung bisa menemukan pasir putih yang lembut dan air laut yang jernih. Sehingga menciptakan tempat dan suasana yang sempurna untuk bermain air maupun sekadar bersantai bersama keluarga.
Pantai Mayangan memiliki fasilitas yang lengkap, seperti toilet, tempat parkir, dan warung makan. Pengunjung dapat bisa kulineran sambil menikmati pemandangan laut yang menakjubkan di tempat ini.
Pantai Mayangan berada di Jalan Tanjung Tembaga Kelurahan Mayangan, Kecamatan Mayangan, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur.
ADVERTISEMENT

3. Pantai Bentar

Pantai Bentar menjadi salah satu pantai paling populer di Kabupaten Probolinggo. Di pantai ini memiliki pemandangan hutan bakau yang asri, pasir putih yang lembut serta air laut yang jernih.
Pantai ini adalah tempat yang sempurna untuk bersantai dan menghabiskan waktu bersama keluarga tercinta. Pengunjung dapat menjelajahi keindahan alam di pantai ini sembari berjalan-jalan di sepanjang tepi pantai atau menggunakan perahu tradisional.
Hutan bakau di pantai ini juga menjadi rumah bagi beragam spesies burung dan satwa liar lainnya. Tak heran jika pantai ini menjadi tempat yang menarik bagi para penggemar ekowisata.
Pantai Bentar berada di Jalan Raya Bentar, Karang Anyar, Curahsawo, Kecamatan Gending, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur.
ADVERTISEMENT
Itulah rekomendasi pantai di Probolinggo yang menarik untuk liburan bersama keluarga tercinta. Tetap waspada selama bermain di pantai, khususnya bagi yang membawa anak kecil. (IND)