Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.100.9
Konten dari Pengguna
3 Perbedaan Mie Gacoan dan Mie Suit: Manakah yang Lebih Pedas?
12 April 2025 14:42 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Sebagian orang tidak dapat membedakan mie Gacoan dan mie suit. Padahal keduanya memiliki perbedaan, terutama rasanya. Perbedaan mie Gacoan dan mie suit dapat membantu para calon pembeli agar tidak kebingungan saat memilih menu.
ADVERTISEMENT
Mi pedas menjadi salah satu kuliner favorit anak muda Indonesia. Dari banyaknya merek mi pedas yang bermunculan, dua nama yang sering menjadi perbincangan adalah mie Gacoan dan mie suit. Keduanya sama-sama terkenal di kalangan masyarakat sehingga sulit untuk dibedakan, lantas manakah yang lebih pedas?
3 Perbedaan Mie Gacoan dan Mie Suit
Dikutip dari buku Transformasi Digital dan Budaya Perkotaan dalam Masyarakat Jejaring - Jejak Pustaka, Ovy Novakarti dkk., (2023:26), bahwa mie Gacoan merupakan merek dagang dari PT. Pesta Pora Abadi yang berlokasi di Malang, Jawa Timur dan telah berdiri sejak tahun 2016. Pada awalnya, mi ini terkenal dengan menu makanan dan menu minuman yang menggunakan nama-nama setan.
Namun saat ini mie Gacoan menggunakan nama mie suit, mie hompipa dan mie Gacoan sendiri sebagai nama menunya. Ada perbedaan dari setiap menu, terutama mie Gacoan dan mie suit. Berikut adalah penjelasan perbedaan mie Gacoan dan mie suit.
ADVERTISEMENT
1. Tingkat Kepedesan
Mie Gacoan memiliki rasa yang manis pedas. Pembeli dapat request untuk tingkat kepedasannya, mulai dari level 0 sampai level 8. Bagi yang menyukai pedas, sangat cocok untuk memilih mi ini.
Sementara mie suit memiliki rasa yang asin dan gurih, dan sangat cocok bagi yang tidak suka pedas karena tidak memiliki level kepedasan sama sekali. Itu sebabnya, bagi yang ingin membeli mi ini tidak bisa meminta level kepedasan karena dibuat tanpa level kepedasan sama sekali.
2. Asal-Usul Nama
Mie Gacoan terkenal karena branding nama menunya dengan nama-nama menyeramkan. Namun, sekarang merubah nama menunya dengan nama-nama permainan tradisional. Mie Gacoan dulunya bernama mie iblis. Sementara mie suit adalah menu yang paling original, di mana asal nama menunya adalah mie angel.
ADVERTISEMENT
3. Isian dan Warna Mi
Isian dari satu porsi mie Gacoan berisikan mi, bawang daun, bawang goreng, dua buah pangsit goreng, dan juga kerupuk pangsit. Mie Gacoan berwarna cokelat gelap karena ditambahkan kecap.
Sementara mie suit berwarna putih polos karena tidak diberikan sambal dan saus. Isian mie suit adalah taburan daging ayam, bawang goreng, bawang daun, dua buah pangsit goreng, beserta bebrapa potongan kerupuk pangsit yang renyah.
Bagi yang menyukai rasa pedas, dapat memilih menu mie Gacoan karena memiliki rasa yang lebih pedas. Sedangkan bagi yang tidak menyukai rasa pedas, dapat memilih mie suit yang memiliki rasa yang asin dan gurih. Itulah perbedaan mie Gacoan dan mie suit agar calon pembeli tidak salah memilih menu. (LMI)
ADVERTISEMENT