Konten dari Pengguna

3 Pilihan Tempat Wisata di Ngargoyoso Karanganyar yang Cocok untuk Keluarga

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
9 September 2024 16:03 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Pilihan Tempat Wisata di Ngargoyoso Karanganyar. Foto Hanya Ilustrasi Bukan Tempat Sebenarnya. Sumber Foto: Unsplash.com/Jeremy Liem
zoom-in-whitePerbesar
Pilihan Tempat Wisata di Ngargoyoso Karanganyar. Foto Hanya Ilustrasi Bukan Tempat Sebenarnya. Sumber Foto: Unsplash.com/Jeremy Liem
ADVERTISEMENT
Ngargoyoso merupakan sebuah kecamatan yang berada di wilayah Kabupaten Karanganyar. Kecamatan ini merupakan salah satu kecamatan dengan potensi wisata yang besar. Di mana ada beberapa pilihan tempat wisata di Ngargoyoso.
ADVERTISEMENT
Destinasi wisata di kecamatan ini memiliki daya tarik tersendiri dan cocok dijadikan tujuan wisata bersama keluarga. Ada banyak aktivitas yang bisa dilakukan di daerah wisata ini, sehingga memberikan pengalaman berwisata yang sulit dilupakan.

3 Pilihan Tempat Wisata di Ngargoyoso Karanganyar

Pilihan Tempat Wisata di Ngargoyoso Karanganyar. Foto Hanya Ilustrasi Bukan Tempat Sebenarnya. Sumber Foto: Unsplash.com/Aditya Riyan
Dikutip dari laman www.karanganyarkab.go.id, Ngargoyoso merupakan kecamatan yang terdiri dari sembilan desa. Desa-desa yang berada di kecamatan ini merupakan sentra pertanian dan juga sayuran.
Selain itu, potensi terbesar dari kecamatan ini adalah pariwisatanya. Berikut ini adalah beberapa rekomendasi tempat wisata di Ngargoyoso Karanganyar yang ramah untuk keluarga.

1. Air Terjun Jumog

Destinasi wisata pertama yang tidak boleh dilewatkan ketika berada di kecamatan ini adalah Air Terjun Jumog. Air terjun ini memiliki pemandangan yang indah dan memanjakan mata. Berada di kawasan lereng Gunung Lawu, air terjun ini memiliki air yang jernih dengan debit air yang lumayan deras.
ADVERTISEMENT
Pengunjung yang datang bisa bermain air di bagian bawah air terjun yang membentuk kolam renang. Daya tarik lainnya dari tempat wisata ini adalah fasilitas yang lengkap sehingga menunjang kenyamanan pengunjung yang datang.
Alamat: Jl. Jumog Taman batu tiban, Gandu, Berjo, Kec. Ngargoyoso, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah 57793.

2. Telaga Madirda

Telaga Madirda menjadi tempat wisata selanjutnya yang wajib dikunjungi karena menawarkan suasana dan juga pemandangan alam yang indah. Tempat wisata ini sangat cocok untuk keluarga karena bisa melakukan berbagai aktivitas seru dan menyenangkan bersama keluarga.
Salah satu yang bisa dilakukan adalah camping atau berkemah. Pengunjung bisa membawa tenda dan perlengkapannya, kemudian mendirikannya di camping ground dekat telaga.
Alamat: Telaga Madirda, Area Sawah, Berjo, Kec. Ngargoyoso, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah 57793.
ADVERTISEMENT

3. Kemuning Sky Hill

Bagi yang ingin menikmati pemandangan dari ketinggian, Kemuning Sky Hills adalah tempat yang wajib dikunjungi. Jembatan kaca transparan yang membentang di atas tebing akan memberikan pengalaman yang tak terlupakan.
Alamat: Jl. Karangpandan-Ngargoyoso, Sumbersari, Kemuning, Kec. Ngargoyoso, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah 57794.
Itulah beberapa rekomendasi tempat wisata di Ngargoyoso Karanganyar. Ngargoyoso adalah daerah wisata yang sangat cocok untuk yang ingin melepas penat dan menghabiskan waktu bersama keluarga. (ARD)