Konten dari Pengguna

3 Rekomendasi Oleh-Oleh Khas Magelang yang Wajib Dibawa Pulang

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
17 Agustus 2023 14:43 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi oleh oleh khas Magelang. Sumber: unsplash.com/iniizah
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi oleh oleh khas Magelang. Sumber: unsplash.com/iniizah
ADVERTISEMENT
Kota Magelang merupakan salah satu kota destinasi para wisatawan. Makanya, tak heran jika kota sejuta ini memiliki banyak toko oleh-oleh khas Magelang yang menjadi daya tarik wisatawan.
ADVERTISEMENT
Ada banyak oleh-oleh yang bisa dibeli. Mulai dari makanan, souvenir, dan lainnya. Semua hal tersebut bisa didapatkan dengan gampang di setiap sudut kota Magelang.

Oleh-Oleh Khas Magelang

Ilustrasi oleh oleh khas Magelang. Sumber: unsplash.com/Tamara Malaniy
Saat berkunjung ke sebuah daerah, selain menikmati keindahan alam dan atraksi wisata, tidak lengkap rasanya jika tidak membawa pulang oleh-oleh khas sebagai kenang-kenangan. Berikut ini adalah 3 rekomendasi oleh-oleh khas Magelang yang wajib dibawa pulang.

1. Wajik dan Jenang Magelang

Wajik merupakan makanan manis yang terbuat dari ketan, santan, dan gula kelapa. Tak perlu khawatir untuk membeli makanan ini sebagai oleh-oleh, karena wajik sendiri bisa tahan hingga lima hari di suhu biasa.
Selain wajik, ada juga jenang yang terbuat dari campuran santan dan tepung ketan serta gula merah. Perpaduan rasanya gurih di dalam, sehingga siapapun yang mencicipi makanan ini akan sulit melupakannya.
ADVERTISEMENT
Dua oleh-oleh di atas bisa didapatkan di banya toko oleh-oleh, salah satunya adalah toko Wajik Week, toko yang sudah ada sejak 1939. Jadi, rasa semua oleh-oleh yang dijual di sini tak perlu diragukan lagi. Mereka juga memiliki IG, @wajik_week.

2. Sarung Goyor

Kain sarung goyor dengan motif yang berasal dari Timur Tengah dan disesuaikan dengan budaya Indonesia memang menjadi salah satu souvenir khas yang wajib di bawa pulang.
Wisatawan tidak bisa menemukan sarung serupa di daerah lainnya. Sarung goyor sangatlah unik karena cara buatnya masih dilakukan dengan ditenun. Tentunya hasilnya tak akan mengecewakan.
Meski memiliki harga yang sedikit mahal, tapi dengan kualitas dan motif yang sangat indah membuat wisatawan tak akan menyesal membeli oleh-oleh yang satu ini.
ADVERTISEMENT

3. Berbagai jenis gethuk

Gethuk merupakan jenis makanan yang bahan utamanya terbuat dari ubi. Ada berbagai jenis gethuk yang bisa wisatawan pilih untuk dibawa pulang. Beberapa di antaranya adalah gethuk trio, gethuk bolen, dan keripik gethuk.
Dinamakan gethuk trio karena ada tiga lapisan gethuk dengan warna yang berbeda, yaitu putih, coklat, dan pink. Berbeda dengan gethuk bolen yang bentuknya memang mirip pisang bolen.
Gethuk dengan berbagai rasa akan dilapisi dengan kulit pestry yang sangat renyah di bagian luarnya. Perpaduan beragam jenis gethuk dengan pestry memang unik dan sulit untuk dilewatkan.
Kalau untuk keripik gethuk, pembuatannya masih dengan bahan gethuk, namun diiris tipis-tipis. Irisan tersebut dijemur, lantas digoreng hingga renyah. Cocok untuk dijadikan camilan saat bersantai.
ADVERTISEMENT
Saat berwisata nanti, jangan lupa untuk membawa pulang salah satu oleh-oleh khas Magelang ini. Ingatlah bahwa oleh-oleh bukan hanya sekadar barang, tetapi juga memiliki nilai-nilai dan cerita di baliknya. (FH)