Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
3 Rekomendasi Tempat Wisata di Sigaluh yang Tidak Boleh Terlewatkan
14 Oktober 2024 16:04 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Sigaluh merupakan sebuah kecamatan yang berada di Banjarnegara , Jawa Tengah. Jika sedang berada di daerah ini, ada beberapa rekomendasi tempat wisata di Sigalur yang tidak boleh terlewatkan.
ADVERTISEMENT
Tempat wisata di daerah ini dijamin memberikan pengalaman liburan yang berbeda. Selain menawarkan pemandangan yang memanjakan mata, pengunjung juga bisa melakukan berbagai aktivitas seru dan menyenangkan.
3 Rekomendasi Tempat Wisata di Sigaluh
Dikutip dari laman sigaluh.banjarnegarakab.go.id, Kecamatan Sigaluh merupakan kecamatan yang memiliki luas wilayah mencapai 39,56 kilometer persegi. Salah satu potensi dari kecamatan ini adalah potensi wisata.
Berikut ini adalah beberapa rekomendasi tempat wisata di Sigaluh yang bisa dijadikan referensi saat liburan.
1. Arung Jeram Serayu
Arung jeram merupakan salah satu olahraga air yang kini populer di beberapa destinasi wisata, termasuk di Kecamatan Sigaluh, Banjarnegara. Olahraga ini menawarkan pengalaman yang tidak terlupakan dan bisa menguji adrenalin.
Pengunjung yang datang akan diajak menyusuri derasnya aliran sungai dengan perahu karet dan juga instruktur yang profesional. Meski tergolong olahraga yang ekstrem, olahraga ini cocok untuk semua kalangan, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa.
ADVERTISEMENT
Pengunjung yang datang untuk menikmati olahraga ini tidak perlu khawatir masalah keselamatan. Pasalnya, pengunjung akan diberikan alat keselamatan lengkap, seperti pelampung, helm, pelindung siku, hingga sepatu khusus.
Alamat: Jl. Raya Banjarnegara - Wonosobo No.Km.15, Randegan, Kec. Sigaluh, Kab. Banjarnegara, Jawa Tengah 53481.
2. Air Terjun Curug Pitu
Destinasi wisata lainnya yang tidak kalah menarik adalah Air Terjun Curug Pitu. Di sini pengunjung yang datang bisa menikmati indahnya pemandangan air terjun dan juga bisa bermain air di bawah air terjun yang memiliki kolam alami.
Tempat ini sangat cocok dijadikan tempat healing. Pasalnya, tempat wisata ini memiliki suasana yang tenang dan udara yang segar.
Alamat: Kemiri, Sigaluh, Kemiri, Banjaranegara, Kab. Banjarnegara, Jawa Tengah 53481.
3. Obyek Wisata Curug Kali Kembang
Obyek Wisata Curug Kali Kembang bisa dijadikan alternatif jika ingin wisata air dan alam di kecamatan Sigaluh. Air terjun ini memiliki debit air yang tidak terlalu deras dengan air yang jernih sehingga cocok untuk tempat bermain air.
ADVERTISEMENT
Pengunjung yang datang bisa menikmati indahnya pemandangan dari kawasan air terjun ini. Udara yang segar melengkapi pengalaman liburan yang tidak terlupakan.
Alamat: Jl. Iskandariah Raya, Sarwodadi, Tunggara, Kec. Sigaluh, Kab. Banjarnegara, Jawa Tengah 53481.
Itulah beberapa rekomendasi tempat wisata di Sigaluh yang tidak boleh terlewatkan saat liburan ke kecamatan ini. (WWN)