Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
3 Rekomendasi Toko Sepeda Murah di Solo dan Lengkap
14 Mei 2024 14:52 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Sepeda merupakan salah satu alat transportasi roda dua yang bisa digunakan untuk bepergian maupun untuk olahraga. Bagi masyarakat yang sedang mencari toko sepeda, ada beberapa rekomendasi toko sepeda murah di Solo yang lengkap.
ADVERTISEMENT
Toko sepeda yang ada di Solo tidak hanya menyediakan sepeda yang siap digunakan oleh para pembeli, tetapi juga menyediakan berbagai perlengkapan dan aksesori untuk menunjang aktivitas bersepeda.
3 Rekomendasi Toko Sepeda Murah di Solo
Sepeda merupakan alat transportasi roda dua atau tiga yang memiliki setang, tempat duduk, dan sepasang pengayuh yang digerakkan kaki untuk menjalankannya. Sepeda pertama kali dibuat pada awal abad 18 sebagai alat transportasi. Namun, seiring dengan perkembangan zaman, sepeda juga digunakan sebagai sarana berolahraga.
Seiring perkembangan teknologi sepeda memiliki beberapa jenis, misalnya road bike, MTB, BMX, fixie, dan sebagainya. Sepeda juga memiliki berbagai aksesori pendukung yang akan membuat sepeda semakin nyaman dikendarai.
Jika sedang mencari sepeda baru maupun aksesori untuk sepeda, berikut ini adalah rekomendasi toko sepeda murah di Solo.
ADVERTISEMENT
1. Rukun Makmur
Dikutip dari Instagram @rukunmakmurbike, Rukun Makmur Solo merupakan salah satu toko sepeda yang ada di pusat Kota Solo. Di sini, pengunjung bisa menemukan berbagai jenis sepeda, baik untuk anak-anak maupun orang dewasa.
Toko ini juga menjadi dealer resmi Wimcycle. Pengunjung bisa membawa pulang sepeda seperti BMX, gunung city bike, dan lipat dengan harga yang bersaing.
Alamat: Jl. Slamet Riyadi No.147, Kemlayan, Kec. Serengan, Kota Surakarta, Jawa Tengah 57151.
2. Rodalink Solo
Toko kedua yang bisa dikunjungi ketika mencari sepeda adalah Rodalink Solo. Rodalink Solo menjual berbagai jenis sepeda, termasuk sepeda balap, sepeda gunung, sepeda BMX, sepeda urban, dan sepeda anak. Rodalink Solo juga menjual aksesori, apparel, dan spare part dari merek-merek terkemuka di industri sepeda.
ADVERTISEMENT
Alamat: Jl. Slamet Riyadi No.410A, Purwosari, Kec. Laweyan, Kota Surakarta, Jawa Tengah 57144.
3. Toko Sepeda Listrik Ion Solo
Meski namanya Toko Sepeda Listrik Ion Solo, toko ini selain menyediakan sepeda listrik juga menyediakan sepeda biasa atau konvensional. Sepeda yang dijual juga beragam mulai sepeda untuk anak hingga orang dewasa.
Alamat: Widuran, Jl. Sutan Syahrir No.85, Kepatihan Kulon, Kec. Jebres, Kota Surakarta, Jawa Tengah 57129.
Toko sepeda murah di Solo dan lengkap di atas bisa dijadikan pilihan ketika sedang mencari sepeda atau aksesori sepeda. Selain lengkap, calon pembeli juga bisa mendapatkan harga yang bersaing. (ARD)