news-card-video
3 Ramadhan 1446 HSenin, 03 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

3 Tempat Bukber di Serang 2025 yang Menarik untuk Dikunjungi

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
2 Maret 2025 14:07 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Tempat bukber di Serang 2025. Foto hanyalah ilustrasi bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Lexie Barnhorn
zoom-in-whitePerbesar
Tempat bukber di Serang 2025. Foto hanyalah ilustrasi bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Lexie Barnhorn
ADVERTISEMENT
Di bulan Ramadan, bukber jadi salah satu satu kegiatan yang ditunggu. Sebab, acara ini menjadi ajang silaturahmi dan mengakrabkan diri dengan orang-orang. Bagi warga Serang yang akan merencanakan bukber, informasi tempat bukber di Serang 2025 bisa dijadikan referensi.
ADVERTISEMENT
Di wilayah Serang Banten, tempat makan memang mudah ditemui. Terdapat berbagai jenis restoran dengan nuansa yang berbeda-beda. Namun, untuk memilih tempat bukber yang tepat perlu cari tahu dulu ulasan terkait tempatnya.

Daftar Tempat Bukber di Serang 2025 yang Menarik

Jangan asal pilih tempat makan agar acara bukber jadi menyenangkan. Berikut rekomendasi tempat bukber di Serang 2025 yang menarik dipertimbangkan.

1. Sambal Bakar Indonesia, Serang

Bagi pencinta pedas, Sambal Bakar Indonesia adalah pilihan yang menarik untuk acara bukber. Restoran ini menyajikan menu Nusantara yang variatif dengan tambahan sambal di setiap menunya.
Beberapa menu yang best seller adalah sambal kulit, sambal ayam, sambal lele, sambal paru, sambal bebek, dan sambal telur.
Terkait tempatnya, restoran ini cukup luas, terdapat area lesehan dan tempat duduk kursi. Suasananya santai dan nyaman.
ADVERTISEMENT

2. Kampung Kecil Serang

Kali ini ada restoran Sunda dengan nama Kampung Kecil Serang. Tempat makannya sangat luas, terdiri dari saung-saung atau gazebo dan area besar semi outdoor. Di waktu tertentu seperti weekend, restoran ini menyediakan live music untuk hiburan pelanggan.
Mengutip Instagramnya @kampungkecil_official, menu yang disajikan di restoran ini cukup beragam, seperti nasi liwet, karedok, iga bakar, ikan gurame, tempe tahu dan lalapan.

3. Frangipani Alam Bali Cuisine

Terakhir ada restoran nusantara khas Bali, yakni Frangipani Alam Bali Cuisine. Memiliki lingkungan yang asri dan rimbun dengan beberapa area tempat duduk yang nyaman. Semakin menarik, bangunan restoran ini memiliki nuansa ala Bali.
ADVERTISEMENT
Varian menu yang disediakan cukup lengkap dan rasanya yang menggugah selera. Beberapa menu populernya ada ayam betutu, sate lilit, dan nasi campur Bali.
Ketiga tempat bukber di Serang 2025 di atas merupakan pilihan menarik. Areanya yang luas dengan pilihan menu yang beragam. (INE)