Konten dari Pengguna

3 Tempat Makan Ikan Bakar Enak di Lombok yang Bisa Jadi Pilihan

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
23 Juli 2024 14:34 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Tempat Makan Ikan Bakar Enak di Lombok. Foto hanya ilustrasi bukan tempat sebenarnya. Sumber foto: Pexels.com/Inna Safa
zoom-in-whitePerbesar
Tempat Makan Ikan Bakar Enak di Lombok. Foto hanya ilustrasi bukan tempat sebenarnya. Sumber foto: Pexels.com/Inna Safa
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Lombok tak hanya memiliki pantai, bukit dan wisata alam yang memanjakan mata. Tetapi juga memiliki banyak tempat makan yang bisa memanjakan lidah. Misalnya adalah beberapa tempat makan ikan bakar enak di Lombok.
ADVERTISEMENT
Ikan bakar merupakan salah satu kuliner khas dari Lombok yang tidak boleh dilewatkan ketika berada di sana. Ikan bakar di daerah ini biasanya dimasak menggunakan bumbu khusus yang menghasilkan rasa kuat serta aroma yang menggugah selera.

3 Tempat Makan Ikan Bakar Enak di Lombok

Tempat Makan Ikan Bakar Enak di Lombok. Foto hanya ilustrasi bukan tempat sebenarnya. Sumber foto: Pexels.com/Inna Safa
Jika liburan ke Lombok, salah satu hidangan yang tidak boleh terlewatkan adalah ikan bakar. Tidak heran jika hidangan ini menjadi salah satu primadona di daerah ini karena memang daerah yang dekat dengan laut.
Berikut ini adalah beberapa tempat makan ikan bakar enak di Lombok yang bisa dijadikan sebagai referensi saat mencari makan.

1. Lesehan Mae Cenggo

Dikutip dari Instagram @lesehanmaecenggo, tempat makan ini merupakan salah satu tempat makan di Lombok yang memiliki menu spesial ikan bakar, ayam bakar dan juga bebek bakar. Pengunjung yang datang tidak hanya disuguhkan dengan makanan enak dan lezat saja.
ADVERTISEMENT
Akan tetapi juga mendapatkan suasana makan yang nyaman dan asri karena berada di lingkungan yang memiliki banyak pepohonan dan juga aliran sungai yang jernih.
Alamat: Jl. Raya Jenggik, Masbagik Tim., Kec. Masbagik, Kabupaten Lombok Timur, Nusa Tenggara Bar. 83661.

2. New Menega Restaurant

Tempat kedua yang bisa dikunjungi ketika mencari tempat makan dengan menu ikan bakar serta tempat yang nyaman bisa datang ke New Menega Restaurant.
Restoran ini merupakan restoran yang berada di pinggir pantai sehingga pengunjung bisa menikmati makanan sambil melihat pemandangan yang memanjakan mata.
Alamat: Batu Layar, Kec. Batu Layar, Kabupaten Lombok Barat, Nusa Tenggara Bar.

3. Seafood Ikan Bakar 99

Seafood Ikan Bakar 99 menjadi tempat selanjutnya yang direkomendasikan untuk dikunjungi ketika mencari ikan bakar dengan rasa yang enak dan lezat. Ada berbagai menu makanan seafood di tempat makan ini.
ADVERTISEMENT
Pengunjung yang datang juga bisa makan dengan nyaman karena tempatnya bersih dan luas. Selain itu, tempat makan ini juga memiliki fasilitas penunjang yang lengkap.
Alamat: Jl. Subak III No.10, Cilinaya, Kec. Cakranegara, Kota Mataram, Nusa Tenggara Bar. 83239.
Beberapa rekomendasi tempat makan ikan bakar enak di Lombok tersebut bisa dijadikan sebagai referensi saat mencari makan. (ARD)