Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Konten dari Pengguna
3 Tempat Nongkrong di Klojen yang Estetik dan Seru untuk Hangout
1 September 2024 14:39 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Berkunjung ke Malang , tidak lengkap kalau tidak singgah ke berbagai tempat nongkrong hits di kota ini, terutama di sekitar Kecamatan Klojen. Sangat mudah menemukan rekomendasi tempat nongkrong di Klojen yang seru untuk hangout.
ADVERTISEMENT
Lokasinya yang strategis di tengah Kota Malang, menjadikan Klojen salah satu kawasan yang menawarkan banyak tempat nongkrong seru dan estetik untuk dikunjungi.
Rekomendasi Tempat Nongkrong di Klojen yang Seru untuk Hangout
Dikutip dari kecklojen.malangkota.go.id, Klojen adalah salah satu Kecamatan yang berada di tengah Kota Malang yang memiliki luas area 8,83 kilometer persegi.
Lokasinya yang strategis di pusat Kota Malang, menjadikan kawasan ini banyak dipilih pengunjung untuk tempat hangout seru bersama kerabat dan sahabat. Bisa juga sekadar berburu kuliner legendaris dan hits khas Kota Malang dan sekitarnya.
Berikut tempat nongkrong di Klojen Malang, yang seru untuk hangout dan menyajikan tempat yang cukup estetik dan shareable.
1. Alun-Alun Kota Malang
Tempat nongkrong merakyat yang buka 24 Jam ini, bisa dimasuki secara gratis. Menyediakan banyak spot untuk nongkrong estetik di tiap sudutnya.
ADVERTISEMENT
Bagi yang ingin sekalian berburu kuliner, di sekitar alun-alun tersedia banyak kedai, kafe atau restoran yang menyediakan berbagai menu favorit. Seperti kedai wedang ronde , warung rawon, bakmi, kopi dan lain-lain, dengan harga terjangkau.
2. Java Dancer Coffee
Salah satu kedai kopi yang menyediakan berbagai pilihan kopi lokal hingga mancanegara. Di Java Dancer Coffee, pengunjung bisa sambil menikmati atraksi barista saat menyeduh dan menyajikan kopi.
Menghadirkan nuansa alam dari desain interiornya yang didominasi kayu yang homey di tiap sudut, tempat ini sangat cocok untuk hangout bareng sahabat atau kerabat sambil menikmati menunya yang beragam.
Menu yang bisa dipilih antara lain aneka gorengan dari tempe mendoan, tahu gejrot, pisang goreng, dan lain-lain. Aneka variasi nasi khas Indonesia, mulai dari nasi bakar, rawon, sop buntut, dan lain-lain.
ADVERTISEMENT
Untuk minuman, selain kopi yang juga bisa dibeli dalam paket bubuk, tersedia berbagai minuman berbahan dan berperisa buah, aneka wedang khas Indonesia dan lain-lain.
Harga mulai dari Rp50.000 per pack. Terdapat juga berbagai tawaran paket yang bisa dipilih sesuai kebutuhan dan selera. Dikutip dari @java.dancer, kedai buka setiap dari dari 06.30-03.00 WIB.
3. Simpang Luwe Cafe & Resto
Salah satu tempat yang nyaman dan sangat instagramable untuk nongkrong di Klojen Malang. Menyediakan berbagai menu khas Jawa Timur yang banyak menjadi favorit pengunjung.
Menu yang bisa dipilih antara lain rawon , aneka sup, nasi pecel, aneka variasi mi, aneka nasi goreng dengan berbagai pilihan rasa, onion ring, roti bakar, aneka gorengan, dan lain-lain.
ADVERTISEMENT
Untuk minuman tersedia aneka variasi kopi, aneka wedangan, aneka squash dan jus, teh, cokelat dan lain-lain. Harga mulai dari Rp25.000 per pack. Buka setiap hari dari 11.00-00.00 WIB. Informasi media sosial @simpangluwe_cafe.resto.
Inilah rekomendasi tempat nongkrong di Klojen Malang yang seru untuk hangout. Selain pilihan menawarkan menu yang bervariasi, juga memiliki tempat yang instagramable dengan harga yang bisa disesuaikan dengan pilihan masing-masing. (ICL)