Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
3 Tempat Wisata di Ambulu Jember Populer dan Asyik
8 Oktober 2024 14:37 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Jember menawarkan banyak destinasi wisata yang bisa dijadikan sebagai tujuan untuk menghabiskan waktu akhir pekan. Tempat wisata di Ambulu Jember sendiri didominasi dengan destinasi wisata alamnya.
ADVERTISEMENT
Wisatawan bisa mampir ke wisata alam dengan pemandangan menawan di sana. Meskipun begitu, di Jember juga wisatawan bisa menemukan banyak tempat wisata menarik lainnya yang tidak kalah seru.
3 Tempat Wisata di Ambulu Jember yang Bisa Dikunjungi
Mencari destinasi wisata di Jember bukanlah hal yang sulit. Berikut ini ada beberapa tempat wisata di Ambulu Jember yang bisa dijadikan pilihan.
1. Pantai Payangan
Dikutip dari jembertourism.jemberkab.go.id, Pantai Payangan mempunyai deretan bukit yang di atasnya terdapat makam kuno, konon malam tersebut merupakan makam orang kuat yang mengawali tinggal di kawasan ini.
Di atas bukit tersebut juga wisatawan bisa menikmati keindahan pantainya yang menawan.
Ada berbagai aktivitas menarik yang bisa dilakukan di sana seperti camping, memancing, gathering, kulineran, dan masih banyak lagi. Untuk harga tiket masuk ke pantai ini sebesar Rp5.000 per orang.
ADVERTISEMENT
Alamat: Jalan Sidomulyo, Sido Mulyo, Sumberrejo, Kecamatan Ambulu, Kabupaten Jember, Jawa Timur 68172, Indonesia.
2. Teluk Love
Teluk Love menjadi salah satu destinasi wisata hits yang ada di Jember. Dinamakan Teluk Love karena bentuknya yang menyerupai hati jika dilihat dari atas bukit. Pantai ini cocok dijadikan sebagai tempat quality time baik bersama teman, keluarga, maupun pasangan.
Alamat: Jalan Ambulu - Watu Ulo, Sido Mulyo, Sumberrejo, Kecamatan Ambulu, Kabupaten Jember, Jawa Timur 68162, Indonesia.
3. Dira Park
Rekomendasi wisata terakhir yang bisa dikunjungi di Jember yaitu Dira Park. Tempat wisata ini menawarkan konsep one stop shopping.
Di sana, anak-anak bisa bermain dan berenang sepuasnya. Sementara orang tua bisa berbelanja dengan leluasa. Untuk fasilitas wisata ini pun cukup lengkap seperti restoran, gazebo, taman bermain, dan sebagainya.
ADVERTISEMENT
Alamat: Jalan Kota Blater No.KM.4, Watukebo, Andongsari, Kecamatan Ambulu, Kabupaten Jember, Jawa Timur 68172, Indonesia.
Tiga tempat wisata di Ambulu Jember tersebut bisa dijadikan sebagai tujuan liburan bersama keluarga. Baik yang berencana melakukan liburan saat akhir pekan, sebaiknya datang lebih awal. (VIN)