Konten dari Pengguna

3 Tempat Wisata di Entikong untuk Refreshing bareng Teman

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
17 Agustus 2024 14:45 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Tempat Wisata di Entikong. Foto Hanya Ilustrasi, Bukan Tempat Sebenarnya. Sumber Unsplash Chris Barbalis
zoom-in-whitePerbesar
Tempat Wisata di Entikong. Foto Hanya Ilustrasi, Bukan Tempat Sebenarnya. Sumber Unsplash Chris Barbalis
ADVERTISEMENT
Entikong adalah daerah di Kalimantan Barat yang berbatasan langsung dengan Serawak, Malaysia. Di daerah ini, beragam tempat wisata menarik bisa dikunjungi untuk refreshing dengan teman. Salah satu tempat wisata di Entikong tersebut adalah Bukit Kedak.
ADVERTISEMENT
Tempat-tempat wisata ini memang belum terlalu dikenal oleh wisatawan dari luar Entikong. Meskipun demikian, tempat-tempat tersebut menawarkan panorama yang tak kalah dengan lainnya.

Referensi Tempat Wisata di Entikong

Tempat Wisata di Entikong. Foto Hanya Ilustrasi, Bukan Tempat Sebenarnya. Sumber Unsplash Joseph Liu
Menurut buku Ensiklopedi Seni Tari Nusantara, R. Toto Sugiarto dkk (2021: 1), Kalimantan Barat merupakan provinsi yang dilalui garis khatulistiwa dan beribu kota di Pontianak. Mayoritas wilayahnya merupakan daratan dengan luas 146.807 kilometer persegi.
Provinsi ini berbatasan langsung dengan Malaysia. Itulah mengapa ada banyak Pos Lintas Batas Negara atau PLBN di sini. Salah satunya adalah PLBN Entikong di Kecamatan Entikong, Kabupaten Sanggau. PLBN inipun menjadi salah satu ikon dari kecamatan tersebut.
Selain PLBN, Entikong juga mempunyai beragam tempat wisata yang untuk menyegarkan pikiran bersama teman. Berikut tiga tempat wisata di Entikong yang bisa dipilih.
ADVERTISEMENT

1. Bukit Kedak

Bila ingin melihat alam Entikong dari ketinggian, Bukit Kedak bisa dikunjungi. Bukit ini jarang didatangi sehingga masih terjaga keasriannya. Bukit ini bisa ditempuh dengan berjalan kaki sejauh seiktar satu kilometer dari Dusun Badat Lama.
Lokasi: Desa Suruh Tembawang, Kecamatan Entikong

2. Air Terjun Mureh

Entikong mempunyai air terjun kembar dalam satu area, yaitu Air Terjun Mureh. Air terjun ini dikeliliingi pepohonan yang masih rindang sehingga membuat suasana terasa sejuk. Diperlukan waktu sekitar 45 menit dari jalan utama untuk mencapai air terjun ini.
Lokasi: Desa Suruh Tembawang, Kecamatan Entikong

3. Riam Entabang

Air terjun lain yang bisa dikunjungi di Entikong adalah Riam Entabang. Air terjun ini memang tak terlalu tinggi. Namun, alirannya cukup lebar dengan air yang menyegarkan. Alam di sekitar air terjun ini juga masih terjaga sehingga terasa sejuk.
ADVERTISEMENT
Lokasi: Desa Entikong, Kecamatan Entikong
Tiga tempat wisata di Entikong ini beroperasi setiap hari selama 24 jam. Jadi, tempat-tempat tersebut bisa dikunjungi kapan saja sesuai keinginan. (LOV)