Konten dari Pengguna

3 Tempat Wisata di Kaliwungu yang Indah dan Populer

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
19 September 2024 13:35 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Tempat Wisata di Kaliwungu. Foto hanya ilustrasi. Bukan tempat yang sebenarnya. Sumber foto: Unsplash/Hery
zoom-in-whitePerbesar
Tempat Wisata di Kaliwungu. Foto hanya ilustrasi. Bukan tempat yang sebenarnya. Sumber foto: Unsplash/Hery
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kaliwungu, sebuah kecamatan di Kabupaten Kendal, Jawa Tengah, menyimpan beragam destinasi wisata yang menarik untuk dikunjungi. Beberapa tempat wisata di Kaliwungu menarik untuk dijadikan tujuan berwisata.
ADVERTISEMENT
Dikenal sebagai kawasan dengan keindahan alam yang memukau, Kaliwungu menawarkan pengalaman wisata yang cocok untuk segala usia. Mulai dari pesona pantai yang menenangkan hingga taman buah yang menyejukkan, semua dapat ditemukan di sini.

Rekomendasi Tempat Wisata di Kaliwungu

Tempat Wisata di Kaliwungu. Foto hanya ilustrasi. Bukan tempat yang sebenarnya. Sumber foto: Unsplash/Hakan
Pusat kota Kaliwungu juga menyajikan berbagai tempat rekreasi yang cocok untuk keluarga. Setiap lokasi memiliki daya tarik tersendiri yang membuatnya cocok sebagai tujuan berlibur.
Wisatawan dapat menikmati liburan santai sembari menikmati suasana lokal yang asri dan bersahabat. Berikut adalah tempat wisata di Kaliwungu yang menarik untuk dijadikan tujuan berwisata.

1. Pantai Ngebum Kaliwungu

Pantai Ngebum adalah salah satu destinasi wisata andalan di Kaliwungu yang wajib dikunjungi bagi para pecinta pantai. Pantai ini menawarkan pemandangan laut yang indah dengan ombak yang cukup tenang.
ADVERTISEMENT
Sehingga cocok untuk berbagai aktivitas seperti berenang, bermain pasir, atau sekadar bersantai di tepi pantai. Selain itu, pengunjung dapat menikmati pemandangan matahari terbenam yang spektakuler di ufuk barat, menambah keindahan suasana pantai.
Pantai Ngebum juga dikelilingi oleh warung yang menyajikan makanan khas laut segar. Sehingga wisatawan dapat menikmati hidangan lezat sambil menikmati semilir angin pantai.
Ada beberapa fasilitas penunjang yang menarik untuk dikunjungi. Misalnya area parkir, kamar mandi, dan mushola juga tersedia di area ini, membuat liburan semakin nyaman.
Alamat: Desa Mororejo, Kecamatan Kaliwungu, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah.

2. Taman Buah Sidomakmur

Dikutip dari situs resmi disporapar.kendalkab.go.id, bagi yang ingin menikmati suasana alami sambil menikmati buah-buahan segar langsung dari kebunnya, Taman Buah Sidomakmur adalah pilihan tepat. Taman ini terletak tidak jauh dari pusat Kaliwungu.
ADVERTISEMENT
Tempat ini menawarkan berbagai jenis buah-buahan lokal yang dapat dipetik langsung oleh pengunjung. Selain itu, Taman Buah Sidomakmur juga menawarkan edukasi mengenai proses penanaman dan perawatan buah.
Kegiatan ini sangat menarik bagi anak-anak dan orang dewasa. Dengan suasana hijau yang menenangkan, tempat ini cocok untuk dikunjungi bersama keluarga atau teman-teman.
Alamat: Jl. Raya Wonorejo, Perkebunan/Sawah, Sidomakmur, Kec. Kaliwungu Sel., Kabupaten Kendal, Jawa Tengah.

3. Alun-Alun Kaliwungu

Alun-Alun Kaliwungu merupakan pusat kegiatan masyarakat yang selalu ramai, terutama di akhir pekan. Tempat ini tidak hanya menjadi lokasi favorit untuk bersantai, tetapi juga sering digunakan sebagai lokasi kegiatan olahraga, seni, dan budaya.
Alun-alun ini dilengkapi dengan area bermain untuk anak-anak, tempat duduk, serta pedagang makanan khas yang siap memanjakan lidah pengunjung. Tempat ini memiliki lokasi yang strategis dan suasana yang menyenangkan membuat.
ADVERTISEMENT
Alamat: Jl. Raya Timur Kaliwungu No.174, Kauman, Kutoharjo, Kec. Kaliwungu, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah.
Itulah beberapa tempat wisata di Kaliwungu yang menarik untuk dijadikan tujuan berwisata. (Gin)