Konten dari Pengguna

3 Tempat Wisata di Papua Pegunungan yang Bisa Dijangkau dengan Mudah

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
20 April 2024 11:59 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Tempat Wisata di Papua Pegunungan. Foto hanya ilustrasi bukan tempat sebenarnya. Sumber foto: Unsplash.com/Surya Prakosa
zoom-in-whitePerbesar
Tempat Wisata di Papua Pegunungan. Foto hanya ilustrasi bukan tempat sebenarnya. Sumber foto: Unsplash.com/Surya Prakosa
ADVERTISEMENT
Papua Pegunungan adalah sebuah wilayah yang berada di ujung timur Indonesia. Meski memiliki kesan tersembunyi, tapi ada beberapa tempat wisata di Papua Pegunungan yang menawarkan panorama alam yang menakjubkan serta budaya yang unik.
ADVERTISEMENT
Bagi para penjelajah yang ingin merasakan sensasi petualangan yang tak terlupakan, Papua Pegunungan adalah destinasi yang tepat.

3 Tempat Wisata di Papua Pegunungan

Tempat Wisata di Papua Pegunungan. Foto hanya ilustrasi bukan tempat sebenarnya. Sumber foto: Unsplash.com/Asso Myron
Dikutip dari laman resmi Kemenko Bidang Kemaritiman dan Investasi https://maritim.go.id, Papua Pegunungan merupakan sebuah provinsi baru di Papua. Ibu kota provinsi ini adalah Jayawijaya.
Papua Pegunungan terkenal dengan medan yang menantang serta jarak antar pemukiman yang jauh. Meski begitu terdapat beberapa tempat wisata di Papua Pegunungan yang terkenal keindahannya serta masih cukup mudah untuk diakses. Berikut adalah beberapa di antaranya.

1. Desa Kilise

Tempat wisata pertama yang masih mudah untuk dikunjungi ketika berada di Papua Pegunungan adalah Desa Kilise. Desa ini merupakan salah satu desa yang ada di Kabupaten Yahukimo.
ADVERTISEMENT
Di desa ini pengunjung bisa menyaksikan tradisi dan juga kegiatan masyarakat lokal yang masih terjaga dengan baik. Pengunjung bisa melihat rumah-rumah tradisional khas Papua Pegunungan.
Salah satu tempat wisata yang wajib dikunjungi ketika berada di desa ini adalah Bukit Kilise yang menawarkan keindahan alam luar biasa. Dari ketinggian pengunjung bisa melihat deretan pegunungan dan beberapa rumah tradisional di bawahnya.

2. Lembah Baliem

Lembah Baliem yang luas dan subur ini merupakan rumah bagi tiga suku yang ada di Papua, yaitu suku Dani, suku Yali dan suku Lani. Ketiga suku tersebut merupakan suku yang terkenal dengan budaya dan tradisi yang masih terjaga.
Menjelang hari kemerdekaan Indonesia di lembah ini akan diadakan sebuah festival yang dikenal dengan Festival Baliem. Festival ini akan diadakan selama tiga hari berturut-turut dan menjadi bagian dari daya tarik wisata di daerah ini.
ADVERTISEMENT

3. Danau Habema

Destinasi wisata lainnya yang ada di Papua Pegunungan adalah Danau Habema. Danau ini dijuluki sebagai danau cantik yang ada di atas awan. Danau ini memiliki pemandangan yang sangat indah, karena berlatar belakang Gunung Trikora yang bersalju.
Berkunjung ke danau ini dijamin akan memberikan pengalaman yang tidak akan pernah terlupakan. Sepanjang perjalanan menuju danau juga disuguhkan dengan pemandangan yang memanjakan mata.
Itulah beberapa tempat wisata di Papua Pegunungan yang bisa dijangkau dengan mudah serta memiliki pemandangan alam yang menakjubkan. (WWN)