Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
3 Tempat Wisata di Uzbekistan untuk Penggemar Sejarah dan Seni
6 Juni 2024 15:04 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Tempat wisata di Uzbekistan menawarkan pengalaman unik bagi penggemar sejarah dan seni. Negara ini memang dikenal kaya akan warisan budaya dan arsitektur yang memukau.
ADVERTISEMENT
Setiap sudut kota memiliki cerita menarik yang mencerminkan kejayaan masa lalu. Pengunjung dapat menjelajahi berbagai situs bersejarah yang terawat dengan baik, menikmati karya seni yang bernilai tinggi, dan merasakan atmosfer yang autentik dari era keemasan Jalur Sutra.
Tempat Wisata di Uzbekistan: Penuh Nilai Sejarah dan Seni
Selain keindahan arsitektur, tempat wisata di Uzbekistan juga menyimpan banyak koleksi seni yang mengesankan. Berikut adalah beberapa tempat tersebut, yang wajib dieksplorasi oleh para penggemar sejarah dan seni, menurut lonelyplanet.com.
1. Registan, Samarkand
Registan Square di Samarkand merupakan salah satu Warisan Dunia UNESCO. Di sini ada Ulugbek, Sherdor, dan Tilla-Kori, yang sama-sama merupakan universitas untuk para sarjana Islam.
Nama Registan berarti "tempat berpasir". Sejak periode Timurid, tempat ini berfungsi layaknya alun-alun di Indonesia; menjadi lokasi pertemuan, pengumuman keputusan penting, dan berbagai peristiwa bersejarah di Uzbekistan.
ADVERTISEMENT
Di sekitarnya, ada banyak tempat bersejarah, termasuk Masjid Bibi-Khanym, Nekropolis Shah-i-Zinda, Mausoleum Gur-e-Amir, dan Observatorium Ulugbek.
2. Museum Savitski di Nukus
Karakalpakstan, salah satu wilayah di barat Uzbekistan, menarik banyak pengunjung berkat pemandangan yang unik, seperti Laut Aral, Dataran Tinggi Ustyurt, dan benteng-benteng kuno di sekitarnya. Namun, salah satu tujuan paling menarik adalah Museum Savitski di Nukus.
Sering disebut sebagai "Louvre in the desert", museum ini memiliki tak kurang dari 100.000 koleksi seni avant-garde Rusia yang disimpan secara rahasia selama masa Soviet.
3. Bukhara
Bukhara dalah kota tua yang dilindungi oleh UNESCO. Bagian bersejarah kota ini terasa autentik, dengan masjid-masjid, menara-menara, madrasah, bengkel kerajinan, caravanserai, dan tempat makan lokal yang tidak lekang oleh waktu.
Terpusat di sekitar kolam buatan bernama Labi Hovuz, alun-alun utamanya memiliki suasana unik dan merupakan tempat yang tepat untuk mengagumi arsitektur sekitar yang luar biasa. Di sini, pengunjung juga bisa menikmati makanan lokal, menyeruput teh atau es krim, membeli suvenir, atau sekadar duduk santai di bangku di bawah sinar matahari.
ADVERTISEMENT
Ada banyak tempat wisata yang wajib dikunjungi di Bukhara. Sebut saja Ark, bekas kediaman Emir Bukhara, madrasah-madrasah menarik seperti Mir-i-Arab, Nadir Divanbegi, dan Abdul Aziz Khan, Menara Kalon, serta istana musim panas Sitorai Mohi Hosa.
Melalui eksplorasi beberapa tempat wisata di Uzbekistan di atas, pengunjung dapat merasakan bagaimana seni dan sejarah saling berkaitan erat di setiap sudut Uzbekistan. Sungguh destinasi yang sempurna bagi pencinta sejarah dan seni. (CR)