Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
3 Wisata Malam Cianjur yang Wajib untuk Dikunjungi
6 September 2024 14:50 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Cianjur menyimpan beberapa pesona yang tak hanya memikat pada siang hari, tetapi juga menawarkan keindahan pada malam hari. Bagi wisatawan yang ingin merasakan suasana berbeda, beberapa destinasi wisata malam Cianjur ini patut untuk dijelajahi.
ADVERTISEMENT
Ada yang menawarkan tempat yang sejuk dan ada juga yang pemandangan malam hari yang indah. Semuanya memiliki kelebihan masing-masing dan patut untuk dikunjungi, baik itu sendiri ataupun bersama orang-orang terdekat.
3 Wisata Malam Cianjur yang Patut untuk Dikunjungi
Salah satu yang paling terkenal dari kota ini yaitu Alun-Alun Cianjur, yang menawarkan suasana yang tenang dan cocok untuk bersantai. Untuk lebih lengkapnya, simak beberapa destinasi wisata malam Cianjur yang patut dikunjungi berikut ini.
1. Alun-Alun Cianjur
Mengutip dari situs dpmptsp.cianjurkab.go.id, terletak di Pamoyanan c, Alun-Alun Cianjur menjadi salah satu tempat favorit masyarakat lokal maupun wisatawan untuk menghabiskan malam. Dengan suasana sejuk dan luas, tempat ini sangat nyaman untuk bersantai.
Masjid megah yang berada di tengah-tengah alun-alun menambah keindahan kawasan ini, terutama saat lampu-lampu menyala pada malam hari. Pada malam Minggu, suasana semakin meriah dengan hadirnya berbagai jajanan lokal dan hiburan live music.
ADVERTISEMENT
2. Taman Prawatasari
Taman Prawatasari menawarkan suasana malam yang sejuk dan menenangkan. Berlokasi di Jl. Surya Kencana No.1, Sawah Gede, taman ini dikelilingi oleh pepohonan hijau yang menciptakan udara segar bagi para pengunjung.
Taman ini cocok untuk yang ingin menghilangkan penat setelah beraktivitas seharian. Meski banyak pengunjung datang pada pagi dan sore hari untuk olahraga, malam hari tetap ada orang-orang yang nongkrong di warung kopi atau sekitarnya.
3. Bukit Gagak
Bagi para pecinta alam, Bukit Gagak menjadi pilihan yang tepat untuk menghabiskan malam. Berada di Wangunjaya, Kec. Cugenang, bukit ini menyuguhkan pemandangan kota Cianjur dari kejauhan, dikelilingi oleh hutan pinus yang memberikan suasana tenang.
Tempat ini juga menjadi favorit untuk berkemah bersama keluarga. Akses jalan yang mudah serta minimnya keramaian menjadikan Bukit Gagak sebagai destinasi malam yang istimewa.
ADVERTISEMENT
Dengan adanya sederet destinasi wisata malam Cianjur ini, masyarakat dapat memilih sesuai preferensi masing-masing. Mulai dari suasana kota yang nyaman hingga keindahan alam yang menenangkan, semuanya sempurna untuk menikmati malam. (RIZ)