4 Cafe Dekat Stasiun Jurangmangu yang Asyik untuk Nongkrong

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
Konten dari Pengguna
8 Januari 2024 1:18 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Cafe Dekat Stasiun Jurangmangu. Foto: Unsplash/Patrick Tomasso
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Cafe Dekat Stasiun Jurangmangu. Foto: Unsplash/Patrick Tomasso
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Jika sedang berkunjung ke Tangerang atau menunggu teman di Stasiun Jurangmangu, tak ada salahnya untuk mengunjungi cafe dekat Stasiun Jurangmangu. Terdapat beberapa cafe yang asyik untuk nongkrong ataupun singgah sejenak menunggu kereta tujuan.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari millennialmagazine.com, 83 persen orang dewasa meminum kopi. Walaupun alat atau mesin kopi mudah dimiliki namun seringkali memilih untuk minum kopi di cafe.
Daya tarik cafe yang menyediakan banyak varian minuman maupun makanan disertai dengan tempat yang nyaman dan Instagramable semakin membuat ramai pengunjung.

Cafe Dekat Stasiun Jurangmangu

Ilustrasi Cafe Dekat Stasiun Jurangmangu. Foto: Unsplash/Louis Hansel
Cafe atau kedai kopi menyesuaikan estetika dengan kalangan muda dewasa untuk memikat pelanggan dan meninggalkan kesan menarik. Berikut adalah beberapa cafe dekat Stasiun Juramangu yang dapat dikunjungi:

1. Rummah Go’a

Rummah Go’a menjadi salah satu cafe hidden gem yang wajib dikunjungi, lokasinya berada tidak jauh dari Stasiun Jurangmangu hanya sekitar 3 km. Terletak di Gg. Garuda I No.109, RT.1/RW.2, Banten, Ke. Ciputat, Kota Tangerang Selatan, Banten 15413.
ADVERTISEMENT
Rummah Go’a berdiri sejak tahun 2014 dan awalnya merupakan tempat tinggal Dik Doank, seorang aktor Indonesia.
Rumah ini dijadikan cafe sejak pandemi melanda, makna kata Go’a merupakan Go to Allah yang berarti rumah yang menjadi saksi hijrahnya Dik Doank.
Cafe ini memiliki nuansa yang sangat indah dengan pemandangan pepohonan yang asri. “Tersaji Dari Hati” merupakan tagline cafe ini. Menu makanan dan minuman didominasi oleh masakan Nusantara, menu yang wajib dicoba yaitu mie ayam.
Kisaran harga di bawah Rp50.000. Jam operasional cafe yaitu Senin – Rabu mulai pukul 12.00 sampai 21.00 WIB, dan Sabtu – Minggu mulai pukul 10.00 sampai 21.30 WIB, hari Kamis libur.

2. Warnong UPJ

Warnong UPJ merupakan Warung Nongkrong dekat dengan kampus Universitas Pembangunan Jaya (UPJ), jaraknya kurang lebih 3 km dari Stasiun Jurangmangu. Terletak di Ruko U Town Bintaro, Blok UH/A -03, Jl. Cendrawasih Raya, Sawah Lama, di depan Kampus UPJ.
ADVERTISEMENT
Warnong menawarkan beragam menu mulai dari aneka mie, roti panggang, pisang panggang, tempe mendoan dan masih banyak yang lainnya. Menu yang wajib dicoba yaitu nasi goreng Warnong.
Kisaran harga mulai dari Rp5000-an saja. Jam operasional buka setiap hari Senin – Jumat mulai pukul 09.00 sampai 21.30 dan Sabtu – Minggu mulai pukul 08.00 sampai 21.30 WIB

3. KRAH Coffee & Cuisine

Cafe dekat Stasiun Jurangmangu selanjutnya yaitu KRAH Coffee & Cuisine yang jaraknya kurang lebih 850 meter dari stasiun. Terletak di Jl. Tegal Rotan Raya No. 9 (Sebelah Gedung Data On), Ciputat, Tangerang Selatan.
KRAH mengusung konsep coffee shop yang menyajikan minuman dan makanan khas Aceh. KRAH berarti “ayo” dalam bahasa Aceh sebagai seruan mengajak.
ADVERTISEMENT
Beberapa menu yang ditawarkan yaitu berbagai macam kopi Gayo, roti bakar, martabak telur aceh, mie aceh dan masih banyak yang lainnya.
Kisaran harga mulai dari Rp24.000. Jam operasional buka setiap hari mulai pukul 11.00 sampai 21.00 WIB, hari Sabtu mulai pukul 13.00 sampai 22.00 WIB dan hari Minggu mulai pukul 12.00 sampai 21.00 WIB.

4. Lot 9 Cafe & Restaurant

Lot 9 Cafe & Restaurant merupakan cafe yang mengusung konsep hidangan khas Nusantara yang berada kurang lebih 2,5 km dari Stasiun Jurangmangu. Terletak di Jl. Arteri Bintaro No. 78 (Bintaro Sektor 9), Bintaro, Tangerang Selatan.
Cafe ini berada di gedung-gedung bertingkat yang memiliki spot-spot foto menarik dengan didominasi interior kayu. Menu makanan dan minumannya seperti cumi, udang, gurame, nasi goreng, janji joni (perpaduan jus alpukat dengan es krim dan saus coklat), dan masih banyak yang lainnya.
ADVERTISEMENT
Kisaran harga mulai dari Rp38.000. Jam operasional buka setiap hari mulai pukul 08.00 sampai dengan 21.00 WIB.
Itulah beberapa rekomendasi cafe di dekat Stasiun Jurangmangu yang dapat dikunjungi untuk nongkrong bersama teman. (Mit)