Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten dari Pengguna
4 Cafe untuk WFC di Padang yang Bikin Betah
22 Februari 2023 15:46 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Kamu butuh rekomendasi cafe untuk WFC di Padang? Kamu sedang membaca artikel yang tepat!
ADVERTISEMENT
Cafe untuk WFC yang nyaman memang sangat penting. Suasana cafe yang tenang dan nyaman, ditambah makanan yang enak dan worth to buy tentu akan membuat mood kamu dalam bekerja semakin meningkat.
Baca Juga: 6 Cafe untuk Lamaran di Bekasi yang Estetik
Cafe untuk WFC di Padang
Berikut ini deretan cafe untuk WFC di Padang yang bikin betah:
1. Cafe Merjer
Berdasarkan informasi yang diperoleh dari akun Instagram @cafemerjer, kafe ini buka setiap hari dengan jam operasional pukul 09.00 hingga 22.00 WIB. Tak hanya kopi, di sini kamu juga bisa menikmati beragam es.
Banyak menu makanan yang bisa disantap sembari bekerja, seperti aneka pasta, chicken cordon bleu, dan dessert yang bisa meningkatkan mood saat pekerjaan menumpuk.
ADVERTISEMENT
Kafe ini memiliki desain simple dan minimalis, cocok digunakan sebagai tempat untuk bekerja. Akses wifi yang lancar juga mendukung dalam proses melakukan tugas kantor.
Jika ingin ke Cafe Merjer, kamu bisa datang ke Jalan Ujung Gurun Nomor 88A, Padang Pasir, Kecamatan Padang Barat, Kota Padang, Sumatera Barat.
2. Pojok Steva
Dari akun Instagram @pojoksteva didapatkan informasi bahwa Pojok Steva buka setiap Senin hingga Jumat pukul 09.00-17.00 WIB. Pada hari Sabtu, jam operasionalnya mulai dari 18.30 hingga 23.00 WIB.
Kamu bisa melakukan WFC di kafe ini sebab tempatnya nyaman dan berkonsep perpustakaan yang berbalut coffee shop.
Lokasinya di Jalan Jamal Jamil Nomor 77, RT 2 RW 1, Surau Gadang, Kecamatan Nanggalo, Padang.
ADVERTISEMENT
3. Kubik Koffie
Dalam akun Instagram @kubikkoffie disebutkan bahwa kafe ini menyediakan meeting room dan coworking space. Sangat cocok bagi kamu yang ingin melakukan WFC.
Alamatnya di Jalan Olo Ladang Nomor 12, Padang. Meskipun spesialisasinya adalah kopi, kamu juga bisa menemukan beragam menu pendamping yang bisa disantap sembari bekerja.
Makanan berat juga tersedia sehingga kamu tak perlu khawatir saat jam makan siang tiba. Suasana yang nyaman juga mendukung untuk melakukan WFC di Kubik Koffie.
4. Mandys Café Padang
Mengutip dari akun Instagram @mandyscafepdg, cafe ini berada di Jalan Hayam Wuruk No. 10C, Padang. Buka setiap hari sejak pukul 11.00 hingga 22.00 WIB.
Cafe ini menawarkan tempat yang asyik untuk bekerja. Tak hanya instagramable, menunya pun bisa dibilang cukup lengkap dari western hingga Indonesian food.
ADVERTISEMENT
Kamu dapat menyantap nasi goreng buntut sembari minum strawberry squash dengan camilan waffle dan french fries. Udang cabe ijo hingga steak juga bisa dipesan.
Itulah deretan cafe untuk WFC di Padang yang bisa bikin kamu betah. Bekerja sembari menyantap makanan favorit tentu akan semakin meningkatkan mood dan semangat. Nah, mana yang akan kamu jadikan destinasi pertama untuk WFC?