Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.1
Konten dari Pengguna
4 Coffee Shop Bintaro Sektor 9 yang Asyik buat Nongkrong
26 Desember 2023 19:43 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Bagi yang gemar menghabiskan waktu dengan minum kopi sambil mengobrol bersama teman atau nongkrong, coffee shop Bintaro Sektor 9 dapat menjadi pilihan.
ADVERTISEMENT
Coffee shop saat ini banyak menawarkan fasilitas yang lengkap sehingga pengunjung betah berlama-lama.
Dikutip dari artikel ilmiah Fenomena Coffee Shop Sebagai Gejala Hidup Baru Kaum Muda, Elly Herlyna (2012:191) coffee shop kini tidak hanya menjual kopi saja namun juga suasana.
Menjamurnya coffee shop menjadi kesenangan bagi para pencari hiburan dan tempat nongkong.
Coffee Shop Bintaro Sektor 9
Indonesia adalah salah satu penghasil biji kopi terbaik di dunia dan minum kopi telah menjadi bagian dari gaya hidup terutama bagi masyarakat yang tinggal di kota besar. Berikut adalah beberapa coffee shop Bintaro sektor 9 yang dapat dikunjungi bersama teman:
1. Serona Coffee
Serona Coffee berada di kawasan Emerald Club House tepatnya di Jl. Jombang Raya (Bintaro Sektor 9), Bintaro, Tangerang Selatan. Cafe ini mengusung konsep modern dengan area outdoor andalan.
ADVERTISEMENT
Menu yang disajikan terdiri dari berbagai macam varian kopi, latte, sampai kopi mocktail, tersedia juga makanan ringan pendamping kopi.
Kisaran harga mulai dari Rp50.000 per orang, buka setiap hari mulai jam 07.00-22.00 WIB, khusus Jumat – Minggu tutup pukul 23.00 WIB.
2. Ayoola Coffee & Eatery
Ayoola Coffee & Eatery berada di Jl. Senayan Utama Blok H16, No.10. Sektor 9, Bintaro, Tangerang Selatan. Cafe ini sangat menarik yang mengusung konsep industrial dengan bangunan glass house dan ceiling yang tinggi.
Menunya beragam mulai dari aneka artisan coffee, sampai makanan berat, yang wajib dicoba yaitu Nashville Chicken Fries. Kisaran harga mulai dari Rp50.000 per orang.
Buka setiap hari mulai jam 08.00-22.00 WIB, khusus Sabtu – Minggu buka mulai jam 07.00-23.00 WIB.
ADVERTISEMENT
3. Srasi Coffee & Eatery
Coffee shop Bintaro sektor 9 selanjutnya yaitu Srasi Coffee & Eatery yang berada di Jl. Elang Bintaro Sektor 9 Nomor 1, Bintaro, Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan, Banten.
Ada banyak tanaman hijau di area outdoor dan banyak lampu bersinar oranye di area indoor.
Menu yang disajikan beragam mulai dari minuman, camilan sampai makanan berat seperti Nasi Goreng Kambing. Kisaran harga mulai dari Rp18.000, buka setiap hari mulai jam 07.00-22.00 WIB.
4. Kopi Elok
Kopi Elok merupakan salah satu cafe hidden game di Bintaro sektor 9 tepatnya di Jl. Bintaro Utama No. 9 Pondok Pucung, Kecamatan Pondok Aren, Tangerang Selatan. Terdapat area outdoor dan indoor berkonsep industrial dengan dinding unfinished.
Terdapat berbagai macam pilihan menu mulai dari kopi, nonkopi, camilan sampai makanan berat. Kisaran harga mulai dari Rp50.000, buka setiap hari mulai pukul 08.00-20.00 WIB.
ADVERTISEMENT
Itulah beberapa coffee shop Bintaro sektor 9 yang dapat menjadi tempat nongkrong asyik bersama teman di akhir pekan. (Mit)