Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
4 Danau Terindah di China yang Memanjakan Mata
8 Agustus 2024 14:47 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Tiongkok mempunyai berbagai tempat wisata yang memanjakan mata. Misalnya adalah empat danau terindah di China. Itulah mengapa banyak wisatawan yang mengunjungi negara ini untuk menyasikannya langsung.
ADVERTISEMENT
Salah satu danau tersebut adalah Danau Tianchi. Danau yang berada di Tiongkok bagian utara ini mempunyai panorama pegunungan yang indah sehingga sering membuat wisatawan penasaran dengannya.
Danau Terindah di China dengan Panorama Menakjubkan
Mengutip Buku Pintar Alam Sekitar, Jumanta (2019: 37), danau ialah cekungan besar yang berisi Kumpulan air di cekungan besar dan dikelilingi oleh daratan. Biasanya, danau mempunyai air tawar. Namun, tak menutup kemungkinan ada danau air asin.
Danau merupakan kenampakan alam yang bisa dilihat di berbagai negara. Salah satunya adalah Tiongkok. Di negara ini, ada banyak danau dengan panorama menakjubkan sehingga populer sebagai tempat wisata. Contohnya adalah empat danau terindah di China ini.
1. Danau Tianchi
Danau Tianchi berada di Provinsi Xinjiang. Danau yang sering disebut sebagai Heaven Lake ini berada di ketinggian 2.00 meter di atas permukaan laut. Panorama pegunungan menjadi latar belakang danau dengan luas 49 kilometer persegi ini.
ADVERTISEMENT
2. Danau Qinghai
Berada di Provinsi Qinghai, danau ini menjadi danau terbesar di Tiongkok. Danau Qinghai dikelilingi oleh empat gunung yang membuat panoramanya terlihat menakjubkan. Tak hanya itu saja, ada juga bunga-bunga liar yang tumbuh di sekitar danau.
3. Danau Karakul
Di Provinsi Xinjiang, ada juga danau bernama Karakul. Danau ini termasuk danau glasial karena terbentuk akibat aktivitas gletser. Air di danau ini berwarna biru jernih. Lalu, danau ini dikelilingi oleh pegunungan dengan puncak bersalju sehingga cocok untuk difoto.
4. Danau Namtso
Danau Namtso adalah danau garam tertinggi di dunia karena berada di ketinggian 4.718 meter di atas permukaan laut. Danau ini dianggap suci sehingga sering dikunjungi oleh umat Buddha. Panorama pegunungan bersalju bisa dilihat dari danau di daerah Tibet ini.
ADVERTISEMENT
Berbagai danau terindah di China ini bisa dipililh untuk dikunjungi saat musim liburan tiba. Supaya lebih menyenangkan, orang terdekat seperti keluarga dan sahabat bisa diajak ke sana. (LOV)