Konten dari Pengguna

4 Jajanan Khas Solo yang Jarang Ditemukan di Tempat Lain

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
11 September 2023 15:50 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi jajanan khas Solo. Sumber: unsplash.com/ Joyful
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi jajanan khas Solo. Sumber: unsplash.com/ Joyful
ADVERTISEMENT
Berkunjung ke Surakarta tak lengkap rasanya jika tak menjajal jajanan khas Solo. Apalagi ada beberapa jajanan unik yang jarang ditemukan di tempat lain. Rasanya mayoritas manis namun ada juga yang asin.
ADVERTISEMENT
Jajanan khas Surakarta bisa jadi pendamping saat minum kopi. Porsinya juga kecil sehingga tidak akan membuat perut begah, cocok untuk camilan baik pagi maupun sore hari.

4 Jajanan Khas Solo yang Wajib Dicoba

Ilustrasi jajanan khas Solo. Sumber: unsplash.com/ Brooke Lark
Jajanan khas Solo seperti apa yang wajib dicoba? Berikut ini rekomendasi camilan asal Surakarta yang jarang ditemukan di tempat lain.

1. Lenjongan

Mengutip dari situs surakarta.go.id, kota Solo memiliki Jajanan bernama Lenjongan, yaitu segerombolan jajanan pasar yang mayoritas terbuat dari singkong. Lenjongan terdiri dari berbagai  makanan (Gendar, Klepon, Sawut, Jongkong, Gatot, Getuk, Tiwul, Cenil, Klepon, Ketan hitam, Ketan putih, Jagung (Grontol), lalu ditaburi parutan kelapa dan gula pasir ataupun gula merah cair.
Lenjongan dibanderol dengan harga lumayan murah, yaitu Rp3.000 saja per bungkusnya. Jajanan ini sangat alami karena dibuat tanpa pengawet dan tanpa pewarna buatan.
ADVERTISEMENT

2. Ampyang

Ampyang adalah jajanan khas Solo yang bahan dasarnya berupa kacang tanah sangrai yang dicampur gula merah dan jahe. Rasanya enak, manis, gurih, dan harum.
Jajanan ini menjadi kudapan yang khas dan terkenal karena bentuknya yang dipotong kecil-kecil menyerupai dadu.

3. Carang Gesing

Carang gesing merupakan makanan yang berbahan dasar pisang kukus, pengolahannya dicampur dengan santan dan gula kemudian dibungkus daun pisang. Kudapan ini banyak dijual di pasar tradisional di Solo.
Banyak yang menjadikan carang gesing sebagai menu sarapan pagi. Sekilas mirip nagasari, hanya saja tidak ada adonan tepung yang menyelimutinya.

4. Intip Goreng

Intip goreng menjadi jajajan Solo yang bercita rasa asin dan gurih, ada pula yang bercita rasa manis. Bahan dasar pembuatannya dari nasi putih yang dimasak hingga kering menyerupai kerak.
ADVERTISEMENT
Kerak nasi inilah yang kemudian akan menjadi intip. Pembuatannya dengan digoreng dalam minyak panas, setelah diangkat baru dibumbui garam, bawang putih, dan gula jawa.
Jajanan khas Solo di atas wajib dicoba saat berada di Surakarta karena akan sangat jarang ditemukan di tempat lain. Sayang sekali bila tidak mencicipinya. (IMA)