Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
4 Stasiun Dekat Jakarta International Stadium Beserta Alamat Lengkapnya
1 September 2022 22:30 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Jakarta International Stadium(JIS) yang diresmikan pada tanggal 24 Juli 2022 itu merupakan satu dari lima stadion terbesar di Asia. Bagi kalian yang ingin berkunjung ke JIS menggunakan transportasi kereta, berikut 4 stasiun dekat Jakarta International Stadium.
ADVERTISEMENT
Jakarta International Stadium berada di Papanggo, Kecamatan Tanjung Priok, Kota Jakarta Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.
Stasiun Dekat Jakarta International Stadium
Berikut ini deretan stasiun dekat Jakata International Stadium (JIS) serta alamat lengkapnya.
1. Stasiun Ancol
Stasiun Ancol terletak di Pademangan Barat, Kecamatan Pademangan, Kota Jakarta Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, tepatnya pada jalur KRL Commuter Line jalur Tanjung Priok yang dimulai dari Stasiun Jakarta Kota hingga Stasiun Tanjung Priok.
Stasiun Ancol adalah stasiun kereta api kelas III/ kecil yang terletak pada ketinggian ± 3 meter ini termasuk dalam Daerah Operasi I Jakarta. Stasiun ini lokasinya tidak jauh dari Seaworld Taman Impian Jaya Ancol.
2. Stasiun Tanjung Priok
Stasiun Tanjung Priok merupakan stasiun kereta api kelas II yang terletak di seberang Pelabuhan Tanjung Priok, Jalan Tengiri, Tanjung Priok, Jakarta Utara.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari situs resmi PT KAI Stasiun Tanjung Priok di tetapkan sebagai Bangunan Stasiun Cagar Budaya Berdasarkan SK Gubernur No. 475 Th. 1993, 29 Maret 1993; dan SK Menbudpar No: PM.13/PW.007/MKP/05, 25 April 2005.
Keberadaan Stasiun Tanjung Priok tidak dapat dipisahkan dengan keberadaan Pelabuhan Tanjung Priok yang dibangun pada akhir abad ke-19 oleh Gubernur Jendral Johan Wilhelm van Lansberge.
Meskipun bukan merupakan stasiun pusat, stasiun Tanjung Priok dibangun di atas tanah seluas 46.930 m2 dengan luas bangunan 3.768 m2 yang megah dan mewah. Memiliki delapan peron sehingga nyaris sebesar stasiun Jakarta Kota.
3. Stasiun Rajawali
Stasiun Rajawali terletak di Gn. Sahari Utara, Kecamatan Sawah Besar, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.
Mengutip situs resmi PT KAI Stasiun Rajawali merupakan pertemuan rel kereta api dari arah Jakarta Kota dan Tanjung Priok. Dari situ, rel bergerak ke selatan menuju Jatinegara.
ADVERTISEMENT
4. Stasiun Jakarta Kota
Stasiun Jakarta Kota berada di Jl. Lada, Pinangsia, Kec. Taman Sari, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.
Mengutip dari situs resmi PT KAI Stasiun Jakarta Kota (JAKK) atau dikenal juga dengan nama Stasiun Beos merupakan stasiun kereta api terbesar yang ada di Indonesia. Stasiun ini mempunyai ketinggian 4 mdpl dan mempunyai 12 jalur kereta api.
Setiap harinya stasiun Jakarta Kota dipenuhi dengan calon penumpang kereta api yang didominasi oleh penggunan Commuter Line relasi Jakarta Kota – Bogor dan Jakarta Kota Bekasi.
Stasiun Jakarta Kota juga merupakan stasiun type Terminus, yang artinya merupakan stasiun akhir dan tidak mempunyai kelanjutan jalur rel kereta api.
Itulah 4 daftar stasiun dekat Jakarta International Stadium yang lengkap dengan alamatnya, semoga informasi tersebut berguna bagi kalian semua.(DIAH)
ADVERTISEMENT