Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Konten dari Pengguna
4 Tempat Berendam Air Panas di Bandung untuk Relaksasi
30 September 2023 14:42 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Banyak tempat pemandian air panas di Bandung yang menyuguhkan pemandangan apik. Pemandian air panas di Bandung juga patut dicoba untuk pengalaman relaksasi.
ADVERTISEMENT
Apalagi berendam di air panas dapat memberikan suasana relaksasi yang baru bagi pengunjung. Jadi, tidak heran jika banyak orang yang tertarik mencoba sensasi berendam di pemandian air panas tersebut.
4 Tempat Pemandian Air Panas di Bandung
Tempat pemandian air panas di Bandung memang menjadi tujuan wisata lain di kota kembang. Bukan hanya sebatas tempat relaksasi, pemandian air panas tersebut juga menyajikan panorama alam yang indah.
Berikut adalah ulasan tentang 4 tempat berendam air panas di Bandung yang tak boleh dilewatkan.
1. Cai Ranca Upas
Tidak jauh dari keindahan Situ Patenggang dan pesona kawah putih, terdapat Cai Ranca Upas, pemandian air panas ini berada di Patengan, kabupaten Bandung. Pengunjung yang akan datang dikenakan tiket masuk mulai dari 24.000.
ADVERTISEMENT
Pengunjung bisa menikmati sensasi menghangatkan tubuh di kolam-kolam air panas yang tersedia 24 jam penuh. Suasana alam yang menyejukkan akan menyelimuti pengunjung sembari memberikan pengalaman berendam terbaik.
2. Cibolang
Dikutip dari laman bandungkab.go.id, Cibolang yang dikenal dengan nama Wayang Windu adalah pemandian air panas yang menjadi salah satu ikon di Bandung sejak tahun 1985. Lokasinya di desa Wanasuka, Pangalengan, Bandung.
Tempat ini tidak hanya menawarkan kolam air panas , tetapi juga fasilitas lengkap lainnya.
Pemandian air panas Cibolang menawarkan berbagai fasilitas, mulai dari penyewaan alat pancing hingga tempat makan, sehingga pengunjung dapat menikmati pengalaman liburan yang lengkap.
3. Ciwalini
Ingin merasakan liburan yang berbeda di Bandung? Ciwalini adalah jawabannya. Terletak di kawasan argo wisata Kebun Ranca Bali, Ciwalini menawarkan suasana yang nyaman dengan kebun teh yang hijau dan udara yang sejuk.
ADVERTISEMENT
Selain berendam, pengunjung juga dapat menikmati berbagai aktivitas, seperti flying fox, ATV ride, atau bermain di waterboom. Lokasinya berada di Jl. Ciwedey, Patengan, Bandung, ini akan memudahkan akses bagi para wisatawan.
4. Ciater
Ciater adalah destinasi pemandian air panas populer yang menawarkan berbagai fasilitas menarik, mulai dari outbound, restoran, spa, resort, hingga kolam pancing. Areanya mempunyai latar belakang kebun teh sehingga pengunjung akan menikmati pemandangan yang indah.
Ciater bisa menjadi destinasi liburan pilihan bagi wisatawan yang mencari ketenangan dan relaksasi. Adapun pemandian air panas Ciater berada di Jl. Ciater, Bandung.
Keempat pilihan tempat berendam air panas di Bandung tersebut, wisatawan tidak hanya dapat menikmati keindahan alam saja, tetapi juga pengalaman relaksasi melalui berendam air panas. Jadikan liburan di Bandung lebih berkesan dengan mengunjungi salah satu dari tempat di atas. (AIN)
ADVERTISEMENT