Konten dari Pengguna

4 Tempat Main di Jakarta yang Cocok untuk Liburan bersama Keluarga

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
30 September 2023 14:54 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi tempat main di Jakarta. Sumber: Unsplash/ Gabriel Valdez.
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi tempat main di Jakarta. Sumber: Unsplash/ Gabriel Valdez.
ADVERTISEMENT
Ingin mencari rekomendasi tempat main di Jakarta yang cocok untuk liburan? Sebaiknya ketahui terlebih dahulu beberapa tempat main yang menarik dikunjungi bersama keluarga tercinta di Jakarta.
ADVERTISEMENT
Beberapa tempat main tersebut menawarkan berbagai macam aktivitas seru yang bisa nikmati oleh pengunjung. Lokasinya pun sangat strategis sehingga mudah dijangkau dengan menggunakan transportasi publik.

Tempat Main di Jakarta

Ilustrasi tempat main di Jakarta. Sumber: Unsplash/ Daiga Ellaby.
Sebagai ibu kota negara, Jakarta tentu memiliki berbagai macam destinasi wisata seru yang cocok dijadikan tempat bermain bersama keluarga. Berikut ini beberapa rekomendasi tempat main di Jakarta, mulai dari yang berbayar hingga gratis.

1. Taman Mini Indonesia Indah

Dikutip dari situ jakarta-tourism.go.id, TMII sudah menjadi tujuan wisata favorit bagi masyarakat dari berbagai kalangan mulai dari anak-anak hingga orang dewasa.
TMII merupakan salah satu destinasi wisata yang di dalamnya terdapat banyak sekali wahana untuk dinikmati. Mulai dari miniatur rumah adat, taman bunga, taman dinosaurus, gedung teater, hingga museum.
ADVERTISEMENT
Salah satu wahana yang paling favorit di tempat ini adalah Istana Anak-anak Indonesia yang gedungnya berbentuk kastil megah berwarna kemerahan.
Tempat ini sangat cocok dikunjungi bersama keluarga. Apalagi harga tiket masuk ke TMII sangat terjangkau, yakni mulai dari Rp25.000 perorang.

2. Kebun Binatang Ragunan

Kebun Binatang Ragunan menjadi salah satu rekomendasi tempat main selanjutnya yang cocok untuk liburan bersama keluarga. Kebun binatang ini sangat ramai dikunjungi wisatawan, khususnya pada saat musim liburan atau akhir pekan.
Kebun binatang tertua di Indonesia Jakarta ini memiliki berbagai macam spesies binatang yang lengkap. Mulai dari hewan primata, mamalia, ikan, dan masih banyak lagi. Tercatat ada sekitar 300 jenis hewan yang ada di kebun binatang ini
ADVERTISEMENT
Kebun binatang ini bisa menjadi tempat main sekaligus tempat edukasi bagi si kecil agar bisa mengenalkan berbagai jenis hewan. Selain itu, terdapat wahana bermain, seperti mini kereta, bianglala, mobil-mobilan, dan masih banyak lagi yang lainnya.
Untuk bisa bermain di Kebun Binatang Ragunan, pengunjung hanya perlu membayar tiket masuk sebesar Rp3.000 untuk anak-anak dan Rp4.000 untuk dewasa.

3. Kota Tua

Kota Tua menjadi salah satu ikon wisata Jakarta yang sangat populer dan berlokasi di Jakarta Barat. Kota Tua terkenal dengan bangunan-bangunan kolonialnya.
Arsitektur bangunan di tempat ini sudah ada sejak zaman penjajahan Belanda dan hingga sekarang masih tetap dilestarikan.
Saat berkunjung ke Kota Tua, pengunjung bisa bersantai dan menikmati pemandangan gedung-gedung masa lampau. Selain itu, terdapat sepeda ontel yang bisa disewa oleh pengunjung.
ADVERTISEMENT
Pengunjung juga bisa berfoto dengan karakter manusia-manusia batu, seperti noni Belanda, vampir, pejuang Indonesia, hingga tentara dengan membayar secara suka rela.
Pengunjung tidak dikenakannya biaya sepeserpun alias gratis untuk bisa datang ke Kota Tua. Selain berkunjung ke Kota Tua, di kawasan tersebut juga terdapat banyak museum yang juga bisa kita kunjungi.

4. Dufan

Siapa yang tidak kenal dengan taman bermain Dunia Fantasi alias Dufan yang berada di Jakarta Utara? Tempat ini menjadi salah satu destinasi wisata ikonik dari Kota Jakarta.
Dufan memiliki puluhan wahana bermain yang bisa dinikmati bersama bersama keluarga tercinta. Mulai dari wahana yang memacu adrenalin hingga wahana yang cocok untuk anak-anak.
Tempat ini selalu ramai dikunjungi oleh wisatawan, khususnya pada akhir pekan atau saat musim liburan. Untuk bisa masuk ke Dufan pengunjung harus membayar tiket masuk sebesar Rp265.000 hingga Rp600.000.
ADVERTISEMENT
Itulah informasi mengenai rekomendasi tempat main di Jakarta yang cocok dijadikan tempat liburan bersama keluarga. Semoga mendapat pengalaman liburan yang mengesankan. (IND)