Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
4 Tempat Wisata dekat Stasiun Sukabumi yang Menarik untuk Dikunjungi
27 Juli 2024 14:35 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Sukabumi merupakan salah satu kabupaten yang ada di Jawa Barat dan bisa diakses menggunakan kereta api. Apabila berkunjung ke kota ini dan naik kereta, tak ada salahnya untuk singgah sejenak ke tempat wisata dekat Stasiun Sukabumi.
ADVERTISEMENT
Ada banyak tempat wisata yang bisa dijangkau dengan mudah dari stasiun ini. Bahkan beberapa di antaranya bisa diakses dengan berjalan kaki saja.
Rekomendasi Tempat Wisata Dekat Stasiun Sukabumi
Bagi yang berencana mengunjungi Sukabumi tetapi tidak memiliki banyak waktu untuk mengeksplorasi, deretan tempat wisata dekat Stasiun Sukabumi bisa dijadikan pilihan. Selain mudah diakses, tempat-tempat wisata ini juga jaraknya dekat. Berikut ini beberapa rekomendasinya.
1. Alun-Alun Kota Sukabumi
Dalam buku Geografi Sejarah Indonesia, Yulia Siska, (2017:123), disebutkan bahwa alun-alun merupakan ruang terbuka yang keberadaanya hampir ada di setiap kota di Pulau Jawa. Alun-alun menjadi ruang komunal untuk beraktivitas masyarakat.
Jika ingin melihat denyut nadi kehidupan Sukabumi, tak ada salahnya untuk mampir di alun-alun. Di sini pengunjung bisa mengajak anak-anak bermain. Saat lapar, di sekitar alun-alun juga banyak tersedia penjaja makanan.
ADVERTISEMENT
2. Masjid Agung Sukabumi
Tak jauh dari alun-alun terdapat Masjid Agung Sukabumi. Selain menjadi tempat beribadah, masjid ini juga memiliki sejarah panjang. Dibangun pada tahun 1935, masjid ini menjadi saksi bisu perjuangan rakyat Sukabumi melawan penjajah.
3. Wisata Alam OASIS
Wisata yang memiliki luas 2 hektare ini baru dibuka pada tahun 2023. Dikutip dari Instagram resminya @wisataalamoasis, tempat ini mengusung konsep wisata alam ala Eropa. Di tempat ini wisatawan akan menyaksikan bangunan-bangunan bergaya Belanda.
ADVERTISEMENT
Wisatawan juga bisa naik kapal menyusuri danau, bermain air di waterpark, menunggang kuda, hingga berfoto dengan kostum ala-ala Eropa.
4. Santasea Waterpark
Bagi yang ingin mengajak anak-anak bermain air, Santasea Waterpark sangat sayang uuntuk dilewatkan. Tempat ini berupa taman hiburan dengan tema bajak laut. Di sini, wisatawan bisa bermain seluncur air, berenang di kolam ombak, kolam arus, dan menikmati aneka wahana lainnya yang tersedia.
ADVERTISEMENT
Itulah deretan wisata dekat Stasiun Sukabumi yang bisa dijadikan pilihan berlibur. Ada tempat wisata yang bisa dicapai dengan jalan kaki, ada pula yang sebaiknya menggunakan kendaraan. (SASH)