Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten dari Pengguna
4 Tempat Wisata di Karawang, Mulai dari Taman hingga Waterpark
14 Juni 2024 13:36 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Potensi pariwisata Karawang kini begitu besar, hal itu terlihat dari banyaknya variasi wisata yang ada di sana. Terdapat banyak tempat wisata di Karawang yang menarik, ada taman, waterpark dan curug.
ADVERTISEMENT
Ada tempat wisata yang gratis dan ada pula yang berbayar. Pengunjung dapat memilih sesuai dengan keinginannya karena semua tempat wisata tersebut menyenangkan dengan masing-masing memiliki suasana yang berbeda.
Rekomendasi Tempat Wisata di Karawang
Masyarakat di area Karawang bisa memilih rekreasi di lokasi wisata terdekat. Adapun tempat wisata di Karawang yang lokasinya mudah dijangkau adalah sebagai berikut.
1. Wonderland Adventure Waterpark
Wonderland Adventure Waterpark berada di Jl. Galuh Mas Raya No.1, Telukjambe, Telukjambe Timur, Karawang, Jawa Barat 41361. Waterpark ini buka setiap Selasa – Minggu 08.00–16.00 WIB.
Wahana permainan di sini ada wonderland sports, bubble bath pool, gorilla slide, olympic pool, kiddy pool, adventure river, volcano wave dan super bowl slide. Untuk harga tiket masuknya saat weekday adalah Rp65.000 per orang sedangkan saat weekend Rp80.000 per orang.
ADVERTISEMENT
2. Curug Cigentis
Lokasi Curug Cigentis terletak di Mekarbuana, Kecamatan Tegalwaru, Karawang, Jawa Barat 41362. Tempat wisata alam ini buka 24 jam.
Pengunjung bisa merasakan sensasi berkemah di samping kolam renang yang ada di area depan air terjun. Fasilitasnya lengkap, mulai dari toilet, warung makan 24 jam dan musala.
3. Taruma Leisure Waterpark
Taruma Leisure Waterpark berada di Perum Grand Taruma Jalan Raya Tol, Sukamakmur, Telukjambe Timur, Karawang, Jawa Barat 41361. Tempat dengan luas ± 2,5 hektare ini mampu menampung 6.000 pengunjung.
Mengutip dari situs tarumaleisurewaterpark.com, harga tiket masuk saat weekday dibanderol Rp50.000 sedangkan saat weekend dan high season Rp75.000. Di sini terdapat wahana outbound dan animal education farm yang edukatif untuk anak-anak.
4. Taman Kota Karawang
Taman Kota Karawang terletak di Jl. Arif Rahman Hakim No.123, Karawang Kulon, Kec. Karawang Barat, Karawang, Jawa Barat 41311. Jam bukanya setiap hari pukul 10.00–05.00 WIB.
ADVERTISEMENT
Setiap Sabtu malam, suasana di sini akan ramai dipadati oleh pengunjung dan pedagang yang menjajakan dagangannya. Ada pedagang kaki lima yang menjual aksesori, sandal, tas, sepatu, pakaian dan aneka jajanan.
Beberapa tempat wisata di Karawang yang telah diulas di atas bisa dikunjungi pada jam operasionalnya. Jika ingin berkemah bisa ke Curug Cigantis, apabila ingin main air dan wahana bisa ke Taruma Leisure Waterpark dan Wonderland Adventure Waterpark. Namun apabila ingin santai sambil jajan bisa ke Taman Kota Karawang. (IMA)