Konten dari Pengguna

4 Tempat Wisata Menarik di Sentosa Island

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
9 Juni 2022 16:25 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Tempat Wisata Menarik di Sentosa Island, Foto: unsplash/Jisun Han
zoom-in-whitePerbesar
Tempat Wisata Menarik di Sentosa Island, Foto: unsplash/Jisun Han
ADVERTISEMENT
Bagi anda yang sedang berlibur di Singapura, anda wajib mengunjungi Sentosa Island. Di sana terdapat berbagai tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku berjudul “Budget Travelling: Singapura” karya Budi Sulis (2013:85) disebutkan bahwa Singapura menawarkan beragam tempat menarik mulai dari tempat rekreasi keluarga, budaya, seni, olahraga hingga atraksi pertunjukan yang menakjubkan.
Sentosa Island sebagai tempat yang wajib dikunjungi di Singapura dapat diakses dengan mudah. Untuk menuju ke sana, anda dapat menggunakan kereta Sentosa Express dari Harbourfrount atau Vivo City dalam waktu kurang dari 4 menit. Kereta ini beroperasi mulai dari pukul 8 pagi hingga 10 malam dengan ongkos $3 per orang.
Sentosa Island dibuka setiap hari mulai pukul 8.30 pagi hingga 11 malam. Di sana juga terdapat kereta monorail gratis yang bisa anda gunakan untuk berkeliling pulau dan menyinggahi tempat wisata yang menarik di pulau tersebut.
ADVERTISEMENT

4 Tempat Wisata Menarik di Sentosa Island

Tempat Wisata Menarik di Sentosa Island, Foto: unsplash/Ilyani Nasir
Inilah deretan tempat wisata di Sentosa Island yang menarik untuk dikunjungi.
1. Madame Tussauds Singapore
Di sini anda bisa berfoto dengan ratusan patung lilin yang mirip dengan berbagai tokoh terkenal dalam bidang hiburan, olahraga hingga politik. Selain bisa bertemu dengan tokoh idola walau hanya berupa patung lilin, di sini juga terdapat Marvel 4D Experience yang mengajak anda untuk berfoto dengan para superhero seperti Captain America, Spiderman dan Iron Man.
Alamat: 40 Imbiah Road, Sentosa, Singapore
Jam Operasional: Kamis - Senin, jam 10 pagi - 6 sore (Selasa dan Rabu tutup)
Harga Tiket: tiket standar: $30 | tiket standar + VR Racing Experience: $40
ADVERTISEMENT
2. Palawan Beach
Tempat wisata ini bisa anda nikmati secara cuma-cuma alias gratis. Anda bisa bersantai di pantai berpasir putih dengan angin laut yang sepoi-sepoi. Selain bisa menikmati suasana pantai, anda juga bisa berfoto di jembatan gantung yang Instagramable. Di sini juga tersedia gardu pandang yang bisa melihat pemandangan laut lepas.
Alamat: 85A Palawan Beach Walk Sentosa - Swimming Lagoon Rest Southernmost Point, Pulau Sentosa 098521 Singapura
Jam Operasional: 24 jam
Harga Tiket: gratis
3. S.E.A. Aquarium
Aquarium yang termasuk 10 besar di dunia ini bisa anda kunjungi ketika berada di Sentosa Island. Di sini anda bisa melihat berbagai jenis ikan dengan jumlah yang banyak. Yang menarik dari tempat ini adalah aquarium kapal karam, membuat pengunjung serasa berada di bawah laut.
ADVERTISEMENT
Alamat:Resort World Singapore. 8 Sentosa Gateway. Sentosa Island, Singapore 098269
Jam Operasional: Jumat - Selasa, jam 10 am - 5 pm (Rabu dan Kamis tutup)
Harga Tiket: Dewasa: $39 | Anak: $29
4. Universal Studios Singapore
Yang tidak boleh anda lewatkan tentu saja Universal Studios Singapore! Taman hiburan yang memiliki 24 wahana, pertunjukan dan atraksi canggih ini bisa jadi tempat wisata yang wajib dikunjungi. Selain bermain di berbagai wahana yang disediakan, anda juga bisa bertemu dengan berbagai karakter dari film-film serta serial televisi favoritmu di seluruh area Universal Studios yang dibagi ke dalam beberapa tema.
Alamat: 8 Sentosa Gateway, Singapore
Jam Operasional: Rabu - Sabtu, jam 12 pm - 7 pm (Senin dan Selasa tutup)
ADVERTISEMENT
Harga Tiket: mulai dari $79 - $59
Itulah tempat wisata di Sentosa Island yang menarik untuk dikunjungi ketika anda berlibur ke Singapura. Semoga informasi ini membantu anda yang akan berlibur ke sana ya.(Prima)