Konten dari Pengguna

4 Wisata Pegunungan Samosir yang Wajib Dikunjungi Wisatawan

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
12 Juli 2024 15:01 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Wisata Pegunungan Samosir. Foto hanya sebagai ilustrasi saja, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Almon Simanjuntak.
zoom-in-whitePerbesar
Wisata Pegunungan Samosir. Foto hanya sebagai ilustrasi saja, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Almon Simanjuntak.
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Berwisata ke Danau Toba, tidak lengkap tanpa menapaki Pulau Samosir. Salah satu daya tarik wisata Pulau Samosir adalah wisata di pegunungan. Ada beberapa tujuan wisata pegunungan Samosir yang bisa dilakukan oleh wisatawan saat menapaki pulau ini.
ADVERTISEMENT
Pulau yang ada di atas Danau Toba ini, konon terbentuk akibat letusan Gunung Toba yang terjadi puluhan ribu tahun silam. Hal ini tercantum dalam website resmi Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, kemenparekraf.go.id.
Terbentuknya pulau ini pun tidak langsung muncul begitu saja. Pulaunya muncul secara perlahan akibat aktivitas vulkanik selama ribuan tahun. Oleh karenanya pula, struktur daratannya pun berbukit-bukit membentuk pegunungan.

Rekomendasi Wisata Pegunungan Samosir

Wisata Pegunungan Samosir. Foto hanya sebagai ilustrasi saja. Sumber: Unsplash/Reza Arbain Rustam.
Struktur daratan Pulau Samosir yang beberapa wilayahnya terdiri dari pegunungan dan bukit tentu jadi daya tarik tersendiri. Wisata pegunungan Samosir, tentu jadi yang paling direkomendasikan ketika berada di atas pulau di tengah danau purba itu.
Berdasarkan website resmi Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia, dalam indonesia.travel, ada empat rekomendasi destinasi wisata pegunungan di Pulau Samosir. Berikut adalah rekomendasinya.
ADVERTISEMENT

1. Bukit Holbung

Bukit Holbung jadi salah satu destinasi yang wajib dikunjungi ketika ada di Pulau Samosir. Dari bukit ini, wisatawan bisa menikmati pemandangan menakjubkan Danau Toba dari tempat yang tinggi.
Bukit Holbung juga terkenal karena suasananya yang tenang. Cocok untuk melepas stres sekaligus mengagumi alam ciptaan Tuhan.

2. Pusuk Buhit

Pusuk Buhit akan cocok dijadikan destinasi wisata, bagi pencinta pendakian atau trekking. Destinasi wisata ini termasuk yang viral yang ada di Pulau Samosir. Baik wisatawan dalam negeri dan luar negeri, sering mendatangi lokasi ini.
Pusuk Buhit ada di puncak gunung dengan ketinggian sekitar 1.982 mdpl. Lokasi ini cukup menarik. Pasalnya, spot ini dianggap sakral bagi masyarakat Batak di pulau Samosir. Masyarakat mempercayai bahwa lokasi ini adalah awal mula peradaban Suku Batak.
ADVERTISEMENT
Karena tempatnya yang dianggap sakral, spot ini dijadikan sebagai lokasi berdoa bagi Suku Batak, khususnya Parmalim. Tempat ini pun tetap boleh dikunjungi wisatawan yang mengetahui situasi di situs sakral bagi suku Batak di Pulau Samosir.
Dari lokasi ini, pemandangan Danau Toba pun sangat cantik. Dari kabar yang diketahui, tempat ini punya aura dan nuansa magis. Tentu saja banyak wisatawan yang datang karena penasaran.

3. Sibea-Bea

Patung Yesus Kristus yang terkenal, ada di Rio De Janeiro, Brazil. Tapi, Pulau Samosir juga punya patung sejenis, tepatnya di Bukit Sibea-bea.
Patungnya sudah ada di puncak Bukit Sibea-bea sejak 18 Februari 2023. Lokasinya pun tentu jadi destinasi wisata yang wajib dikunjungi. Lokasi patung Yesus Kristus ini bisa didatangi oleh wisatawan dan masyarakat umum.
ADVERTISEMENT
Bukit Sibea-bea ini pun jadi tempat religi bagi umat Kristen di Pulau Samosir. Menariknya, untuk mencapai lokasinya, wisatawan harus melalui jalan yang berkelok.

4. Bukit Simarjarunjung

Destinasi lainnya dalam wisata pegunungan di Pulau Samosir adalah Bukit Simarjarunjung. Wisatawan akan dimanjakan dengan lanskap Danau Toba secara utuh.
Wisatawan yang mengunjungi bukit ini, juga akan dimanjakan dengan pemandangan hutan pinus dengan luas 4.000 meter persegi.
Selain itu, lokasinya juga sudah difasilitasi dengan aneka wahana rekreasi termasuk arena bermain dan spot foto estetik. Bahkan wisatawan juga bisa berkemah di area camping ground yang disediakan.
Itulah rekomendasi wisata pegunungan Samosir, yang tentunya bisa jadi referensi untuk merencanakan tujuan wisata. (Fitri A)
ADVERTISEMENT