Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
5 Daging Terenak di Dunia, Mulai dari Daging Sapi hingga Tuna
29 Oktober 2024 14:44 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Beberapa jenis daging dianggap memiliki rasa yang sangat lezat. Hal itulah yang membuat daging-daging ini dijual dengan harga yang fantastis.
Daging Terenak di Dunia yang Wajib Dicoba
Daging merupakan salah satu bahan makanan yang digemari banyak orang. Selain karena kaya akan protein, daging juga disukai karena rasanya yang lezat. Terdapat banyak jenis daging yang dijual di pasaran. Namun, ada beberapa yang masuk dalam kategori daging terenak di dunia sebagai berikut.
1. Wagyu
Mengutip dari Buku Kamus & Rumus Peternakan dan Kesehatan Hewan, Arifin (2018:275), wagyu mengacu pada beberapa ras sapi. Salah satu ras tersebut memiliki kecenderungan genetik berupa marbling tinggi dan memproduksi lemak tak jenuh dalam jumlah besar.
Daging wagyu terkenal dengan pola marmer dan kualitasnya. Daging wagyu memiliki tekstur yang sangat lembut dan rasa gurih. Daging ini biasanya dijual dengan harga mahal.
ADVERTISEMENT
2. Jamon Iberico
Jamon iberico adalah ham dari babi hitam Spanyol. Daging ini memiliki rasa yang sangat enak karena babi hitam ini diberi pakan berupa biji gandum dan biji pohon ek. Kelezatan jamon iberico membuat banyak orang mencarinya. Karena persediaannya terbatas dan kualitasnya premium, daging ini dibanderol dengan harga mahal.
3. Otoro Tuna
Otoro adalah bagian perut tuna sirip biru yang berlemak. Bagian ini memiliki tekstur yang sangat lembut dan meleleh di mulut. Otoro tuna biasanya disajikan sebagai sashimi dan sushi. Rasa yang lezat dan jumlah yang terbatas membuat otoro tuna dijual dengan harga fantastis.
4. Argentine Beef
Argentine beef atau daging sapi Argentina adalah salah satu daging sapi terbaik di dunia. Daging ini berasal dari sapi yang dibesarkan di Argentina. Daging ini terkenal memiliki rasa yang lezat, empuk, dan juicy.
ADVERTISEMENT
5. Kepiting Alaska
Penggemar seafood wajib mencicipi kepiting Alaska. Kepiting ini terkenal karena ukurannya yang sangat besar dan rasanya yang sangat enak. Dibutuhkan waktu yang lama dan usaha yang tidak mudah untuk menangkap kepiting ini sehingga kepiting Alaska dijual dengan harga mahal.
Beberapa daging terenak di dunia tersebut memiliki cita rasa dan tekstur yang berbeda-beda. Karena rasanya yang lezat, daging-daging tersebut banyak diburu penikmat kuliner. (KRI)
Live Update