Konten dari Pengguna

5 Destinasi Wisata Hidden Gem Semarang untuk Hunting Foto Instagramable

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
28 Juli 2023 15:15 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Destinasi Wisata Hidden Gem Semarang. Unsplash/Ivan Samudra.
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Destinasi Wisata Hidden Gem Semarang. Unsplash/Ivan Samudra.
ADVERTISEMENT
Berwisata ke destinasi wisata hidden gem Semarang bisa membuat wisatawan memiliki pengalaman yang baru. Apalagi jika destinasi wisata hidden gem yang dituju punya pemandangan yang Instagramable.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari Kamus Bahasa Inggris Online dari Cambridge University, dalam dictionary.cambridge.org, arti kata Instagramable merupakan hal atraktif atau cukup menarik sehingga cocok untuk difoto dan di posting di media sosial Instagram.
Istilah ini mulai marak digunakan setelah media sosial ini banyak digunakan oleh orang-orang di dunia untuk memposting foto yang punya nilai fotografis yang tinggi.

Destinasi Wisata Hidden Gem Semarang untuk Hunting Foto Instagramable

Ilustrasi Destinasi Wisata Hidden Gem Semarang. Unsplash/Afrizal Nurkhoiri.
Destinasi wisata hidden gem Semarang yang juga cocok untuk hunting foto Instagramable, mulai dari kawasan bersejarah dengan bangunan lama hingga wisata alam yang punya pemandangan indah.
Berikut destinasi wisata hidden gem Semarang yang Instagramable, yang bisa dikunjungi.

1. Kota Lama Semarang

Pertama, wisatawan dapat mengunjungi destinasi wisata Kota Lama Semarang. Berdasarkan informasi yang didapat dari visitjawatengah.jatengprov.go.id, Kota Lama merupakan sebuah kawasan cagar budaya.
ADVERTISEMENT
Di Kawasan Kota Lama Semarang ini, terdapat gedung-gedung tua dan bersejarah peninggalan Hindia Belanda yang berusia ratusan tahun. Salah satu bangunan yang paling populer adalah Gereja GPIB Immanuel alias Gereja Blenduk.
Alamat: Jl. Letjen Suprapto No.31, Tanjung Mas, Semarang Utara, Kota Semarang

2. Kampung Melayu Semarang

Destinasi wisata selanjutnya yang jauh dari sorotan yakni Kampung Melayu Semarang. Di sini juga banyak bangunan kuno yang khas di Kampung Melayu Semarang. Salah satunya adalah Menara Masjid Layur.
Menara Masjid Layur Kampung Melayu di kota Semarang ini merupakan bangunan Cagar Budaya yang dibangun pada tahun 1802.
Hunting foto di sini bisa dimulai dari Polder Tawang depan Stasiun Tawang – Jalan depan Kebon Harjo – Jalan Inspeksi – Jalan Layur Kampung Melayu – Jembatan Berok. Spot paling populer di sini adalah Menara Masjid Layur
ADVERTISEMENT
Alamat: Dadapsari, Semarang Utara, Kota Semarang

3. Watu Gunung Ungaran

Selanjutnya adalah Watu Gunung Ungaran atau yang lebih dikenal dengan kolam renang Lerep. Di sini wisatawan dapat berenang dan bermain air sambal melihat pemandangan indah dan suasana yang nyaman.
Selain kolam renang, ada pula restoran bergaya Jawa yang Instagramable lengkap dengan furniture kayu kental khas Jawa.
Alamat: Lerep Satu, Lerep, Ungaran Barat, Kabupaten Semarang

4. Brown Canyon Semarang

Hidden gem selanjutnya adalah Brown Canyon Semarang. Lokasi ini dapat menjadi tujuan tepat dan tidak boleh dilewatkan untuk merasakan pengalaman wisata alam yang indah.
Lokasinya yang jauh dari keramaian serta suasananya yang sepi tentu menjadikan tempat ini sangat cocok untuk healing.
Wisata ini dulunya merupakan area bekas tambang. Karena memiliki pemandangan alam yang unik dan dinilai mirip dengan Grand Canyon di Amerika Serikat. Bagi pecinta foto, hidden gem satu ini tentu wajib didatangi.
ADVERTISEMENT
Alamat: Rowosari, Kecamatan Tembalang, Kota Semarang

5. Wisata Alam Gumuk Reco

Destinasi wisata hidden gem selanjutnya adalah Wisata Alam Gumuk Reco. Sesuai dengan sebutannya, wisata yang satu ini menyuguhkan indahnya panorama alam yang menakjubkan.
Wisatawan dapat melihat langsung luasnya area perbukitan hijau yang juga memiliki banyak spot instagramable. Adanya ayunan langit dan jembatan kaca tentu menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan.
Alamat: Jalan Kenongo Kepil, Sepakung, Kecamatan Banyubiru, Kabupaten Semarang
Bagi wisatawan yang ingin mengunjungi destinasi wisata hidden gem Semarang, bisa memilih antara wisata yang kaya akan sejarah maupun wisata alam dengan pemandangan menakjubkan. Keduanya juga Instagramable untuk diabadikan. (Fitri A)