Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten dari Pengguna
5 Kolam Renang di Padang, Tujuan Favorit Wisata Keluarga
29 April 2025 14:03 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Kolam renang di Padang jumlahnya cukup banyak. Masing-masing menawarkan pesona dan fasilitas yang bervariasi. Dengan adanya beragam pilihan ini, pengunjung bisa menentukan opsi mana yang paling sesuai dengan kebutuhan dan preferensi.
ADVERTISEMENT
Kolam renang banyak dipilih untuk wisata keluarga karena menawarkan aktivitas seru untuk semua usia, mempererat kebersamaan, serta memberikan pilihan rekreasi yang aman dan menyegarkan. Anak-anak hingga orang dewasa bisa menikmati waktu santai bersama di satu tempat.
5 Kolam Renang di Padang untuk Liburan Keluarga
Menurut laman padang.go.id, Padang adalah kota terbesar sekaligus ibu kota Sumatra Barat. Padang terkenal dengan beragam pesonanya. Mulai dari kuliner, wisata alam sampai wisata kekinian bisa ditemukan di kota ini.
Bagi yang ingin berlibur bersama keluarga, beberapa kolam renang di Padang ini bisa jadi pilihan. Simak daftarnya berikut ini.
1. Kolam Renang Teratai
Terletak di kawasan GOR Haji Agus Salim, kolam renang ini jadi favorit banyak pengunjung karena tiketnya murah meriah, cuma Rp12.000 untuk anak-anak dan Rp15.000 untuk dewasa.
ADVERTISEMENT
Tersedia tiga kolam dengan kedalaman berbeda, cocok buat semua usia. Airnya bersih, nggak bikin mata perih, plus ada jajanan hangat di sekitar kolam yang bikin suasana makin asyik.
Alamat: Jalan Haji Agus Salim, Kota Padang
2. Kolam Renang ABG
Selain buat berenang, di sini kamu bisa menikmati pemandangan alam yang bikin mata segar! HTM hanya Rp20.000 per orang. Ada empat kolam renang, dengan wahana seluncuran untuk anak-anak dan kolam dewasa yang luas. Setiap akhir pekan, ada live music yang bikin suasana makin seru.
Alamat: Balai Gadang, Koto Tangah, Kota Padang
3. Arau Mini Waterpark
Tempat ini cocok buat kamu yang suka wahana air seru. Dengan HTM Rp36.000, pengunjung bisa menikmati berbagai wahana seluncuran dan kolam olahraga yang cukup dalam. Fasilitasnya lengkap dengan ruang bilas, toilet, dan loker.
ADVERTISEMENT
Alamat: Jalan Batang Arau No.44-48, Padang Barat, Kota Padang
4. Christine Hakim Idea Park
Lebih dari sekadar kolam renang, wahana ini cocok buat liburan keluarga. HTM mulai Rp30.000, tempat ini menawarkan berbagai wahana air, permainan ketangkasan, hingga area makan outdoor dengan banyak pilihan tenant.
Alamat: Jalan Adinegoro No.11A, Padang Sarai, Koto Tangah, Kota Padang
5. Radisa Swimming Pool & Cafe
Tempat ini punya konsep lengkap dengan kafe untuk bersantai setelah berenang. HTM-nya Rp20.000. Tersedia tiga kolam renang, termasuk kolam anak dengan seluncuran kecil. Fasilitas bersih dan suasana nyaman untuk pengunjung keluarga.
Alamat: Jalan Alai Timur II No.4A, Padang Utara, Kota Padang
Itu dia 5 pilihan kolam renang di Padang untuk wisata keluarga. Perlu dicatat bahwa HTM yang tertera mungkin akan berubah sewaktu-waktu. Pastikan untuk mengecek terlebih dahulu sebelum berkunjung. (DS)
ADVERTISEMENT