5 Pantai Terindah di Indonesia yang Wajib Dikunjungi

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
Konten dari Pengguna
17 April 2023 13:54 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi pantai terindah di Indonesia. Foto: pixabay.comJulius_Silver
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi pantai terindah di Indonesia. Foto: pixabay.comJulius_Silver
ADVERTISEMENT
Tak bisa dipungkiri, pantai adalah salah satu pemandangan indah yang banyak ditemukan di Indonesia. Apalagi jika kamu mengunjungi lima pantai terindah di Indonesia ini. Pemandangannya dapat menenangkan tubuh dan pikiran.
ADVERTISEMENT
Menurut data dari bps.go.id, pada tahun 2021, rata-rata wisatawan Indonesia mengunjungi objek wisata bahari yang ada di dalam negeri adalah 11,29%. Jumlah ini lebih besar dari kunjungan ke objek wisata petualangan, eko wisata, sejarah/religi, dan kesenian.

Pantai Terindah di Indonesia

Ilustrasi pantai terindah di Indonesia. Foto: Pexels
Dari sekian banyak jumlah pantai yang ada di seluruh Indonesia, berikut ini adalah 5 pantai terindah di Indonesia yang harus kamu kunjungi.

1. Pantai Ora - Maluku Tengah

Pantai Ora adalah wisata pantai dengan pemandangan alam ciamik yang berada di Maluku Tengah. Keindahan pantai ini disandingkan dengan Pantai Bora-Bora di Samudera Pasifik atau Pantai Boracay di Filipina oleh banyak wisatawan.
Di sini kamu bisa menikmati keindahan air laut yang jernih, terumbu karang, dan kehidupan di bawah lautnya secara langsung. Saat malam hari, ada pemandangan langit bertabur bintang yang tidak akan bisa kamu lupakan.
ADVERTISEMENT

2. Gili Trawangan - Lombok

Siapa yang tidak tahu Gili Trawangan? Ya, pantai indah yang ada di Lombok ini membuat banyak wisatawan terdecak kagum karena pemandangan alamnya. Di samping itu, ada banyak aktivitas seru yang bisa kamu lakukan.
Contohnya seperti scuba diving, snorkeling, berselancar, bermain kayak, bermain bersama penyu, hingga belajar berkuda sambil mengelilingi pulau. Menarik, bukan?

3. Pantai Derawan - Kalimantan Timur

Pantai Derawan terkenal dengan lingkungan yang sangat bersih karena hampir tidak ada sampah di sini. Kondisi ini membuat pasir pantai yang putih dan lembut terlihat jelas.
Ketika digabungkan dengan air laut yang jernih, maka kamu akan mendapatkan pemandangan alam yang sangat menakjubkan.
Tak cukup sampai di situ, kamu juga bisa melakukan aktivitas snorkeling atau berenang bersama gerombolan penyu, ubur-ubur, hingga ikan pari.
ADVERTISEMENT

4. Pantai Nihiwatu - Sumba

Pantai Nihiwatu memiliki pemandangan sunset yang sangat cantik dan dipuja oleh banyak wisatawan yang pernah berkunjung ke sini. Sambil menunggu senja tiba, kamu bisa melakukan beberapa kegiatan terlebih dulu.
Mulai dari diving, berselancar, hingga menangkap kepiting dan gurita bersama penduduk lokal.

5. Pantai Pink - Pulau Komodo

Selain Komodo, di Pulau Komodo kamu juga bisa menemukan satu pantai dengan air laut yang jernih dan pasir berwarna pink. Di kalangan wisatawan, pantai ini dikenal dengan nama Pantai Pink.
Warna pink pada pasir yang ada di salah satu pantai terindah di Indonesia ini berasal dari serpihan karang serta biota lain yang terbawa arus ke daratan.
Nah, selain menikmati keindahan panorama alam yang unik, kamu juga bisa melakukan kegiatan diving atau snorkeling di sini, lho.
ADVERTISEMENT
Itulah dia 5 pantai terindah di Indonesia yang harus kamu kunjungi paling tidak sekali seumur hidup. Semoga bermanfaat. (Gil)