Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.100.2
13 Ramadhan 1446 HKamis, 13 Maret 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna
5 Rekomendasi Cafe Hits di Bandung untuk Foto OOTD
7 Oktober 2022 19:08 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Bandung dan segala pernak-perniknya yang sangat khas. Selain memiliki berbagai macam tempat wisata, sejumlah cafe hits di Bandung juga terkenal instagramable, sehingga sering dijadikan lokasi berfoto-foto untuk pamer OOTD dan diunggah ke Instagram.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari buku Desain, Bandung, & Budaya Sunda, Jamaludin, (2022, hal: 77), Bandung merupakan pusat dua pemerintahan yang berbeda tingkat, yaitu pemerintah Kota Bandung dan Provinsi Jawa Barat. Karena itu, kita bisa menemukan banyak kawasan perkantoran di kota ini.
Cafe Hits di Bandung
Nah, buat kamu yang pulang kantor dan pengin nongkrong after hours, mumpung masih pakai baju kerja, bisa nih mengunjungi beberapa rekomendasi cafe hits di Bandung ini. Selain bisa nongkrong dan bersantai, kamu juga bisa foto-foto OOTD di sini, memamerkan working day style kamu. Berikut ulasannya.
1. Mana Cafe
Mana Cafe berada di Jl. Cibengang No.21, Ciburial, Kec. Cimenyan, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Cafe ini memiliki interior yang minmalis, apalagi kafe ini dilengkapi dengan jendela kaca yang estetik dan romantis. Cafe ini sangat recommended untuk dikunjungi, apalagi untuk kamu yang suka berfoto-foto.
ADVERTISEMENT
2. Equator Coffee and Gallery
Equator Coffee and Gallery berada di Jl. Sulanjana No.32, Tamansari, Kec. Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat. Cafe yang hits di Bandung ini memiliki desain interior yang estetik dan minimalis. Di cafe ini, kamu akan menemukan berbagai karya seni menarik sebagai dekorasi, mulai dari patung kayu hingga lukisan pahatan. Pastikan kamu melalui lorong kayu, yang bisa menjadi tempat foto OOTD.
3. Goldstar 360 Cafe
Goldstar 360 Cafe ini berada di Jl. Dangdeur Indah No.2b, Sukagalih, Kec. Sukajadi, Kota Bandung, Jawa Barat. Dekorasi goa di dalam cafe ini terinspirasi dari wilayah Santorini di Yunani. Inilah yang membuat konsep cafe terasa kental dengan zaman purba. Di cafe ini, kamu menikmati pemandangan kota Bandung secara 360° di bagian rooftop cafe.
ADVERTISEMENT
4. Mercusuar Cafe & Resto
Mercusuar Cafe & Resto berada di Jl. Lembah Pakar Timur 2 No.7, Ciburial, Kec. Cimenyan, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Cafe ini memiliki desain interior yang mewah dan megah. Di sini kamu bisa berfoto-foto seperti di kerajaan.
5. Sydwic
Sydwic berada di Jl. Cilaki No.63, Citarum, Kec. Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat. Cafe ni memiliki desain interior yang klasik dan minimalis. Di sini, kamu bisa berfoto-foto, karena di cafe ini terdapat banyak spot foto yang sangat estetik dan instagramable.
Demikian ulasan mengenai beberapa rekomendasi cafe hits di Bandung yang wajib kamu kunjungi untuk foto-foto OOTD. Jadi, besok mau ke mana dulu nih? (Bila)