Konten dari Pengguna

5 Rekomendasi Cafe untuk Kerja dan Nugas di Surabaya, Jawa Timur

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
29 Agustus 2022 21:30 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Cafe untuk Kerja dan Nugas di Surabaya, Foto/Unsplash/Michał Parzuchowski
zoom-in-whitePerbesar
Cafe untuk Kerja dan Nugas di Surabaya, Foto/Unsplash/Michał Parzuchowski
ADVERTISEMENT
Surabaya merupakan kota yang sering di jadikan pelampiasan untuk melepas penat. Banyaknya destinasi wisata, kuliner, cafe dan pesona wisata lainnya menjadi salah satu daya tarik kota ini bagi wisatawan. Beberapa cafe untuk kerja dan nugas di Surabaya dapat menjadi tempat yang nyaman bagi mahasiswa.
ADVERTISEMENT

Cafe untuk Kerja dan Nugas di Surabaya

Cafe untuk Kerja dan Nugas di Surabaya, Foto/Unsplash/Drew Coffman
Kota Surabaya adalah ibu kota Provinsi Jawa Timur, Indonesia, sekaligus kota metropolitan terbesar di provinsi Jawa Timur. Surabaya merupakan kota terbesar kedua di Indonesia setelah Jakarta. Kota ini terletak 800 km sebelah timur Jakarta, atau 435 km sebelah barat laut Denpasar, Bali.
Berikut beberapa rekomendasi cafe untuk kerja dan nugas di Surabaya yang murah dan tempatnya nyaman.

1. Rahasia Space

Dikutip dari Instagram @rahasiaspace, Rahasia Space ini terletak di Rahasia Art Space & Collective Perum YKP I blok PM no 22, Jl. Pandugo Tim. I, Penjaringan Sari, Rungkut, Surabaya, Jawa Timur. Jam operasional cafe ini pukul 12.00-20.00 WIB.
Rahasia Space ini merupakan cafe dengan tempat yang cozy dan estetik, cocok untuk kamu yang ingin nugas. Sehingga dapat membantu kamu untuk fokus dan tenang karena terdapat juga tanaman hijau yang memanjakan mata.
ADVERTISEMENT
Rahasia Space ini menyediakan beberapa menu seperti Cheese brulee, Baked Mayo, Spagetty Brulee, Iced Mojitea, Iced Lychee Tea, dan masih banyak lainnya.

2. Kopi Titik Koma Nginden

Dikutip dari Instagram @titikkoma.nginden, Kopi Titik Koma Nginden terletak di Palacio, Jl. Nginden Semolo No No.42W, Nginden Jangkungan, Kec. Sukolilo, Kota SBY, Jawa Timur. Jam operasional cafe ini pukul 09.00-22.00 WIB.
Kopi Titik Koma ini memiliki suasana yang homey, rustic, dan chill. Cocok untuk kamu yang ingin nugas dan menyelesaikan ekerjaan kamu. Meskipun harganya sedikit mahal tapi makanan dan minuman disini sangat rekomended.

3. BlackBarn Coffee

Dikutip dari Instagram @blackbarncoffee, BlackBarn Coffee terletak di Jl. Untung Suropati No.79, DR. Soetomo, Kec. Tegalsari, Kota SBY, Jawa Timur. Jam operasional cafe ini pukul 09.00-22.00 WIB.
ADVERTISEMENT
BlackBarn Coffee ini memiliki tempat yang nyaman dan sunyi, jadi cocok untuk kamu yang ingin nugas atau menyelesaikan pekerjaan kamu. Tempatnya yang bersih dan memiliki beberapa menu dengan harga yang ramah dikantong membuat cafe ini selalu ramai dikunjungi.

4. Threelogy Coffee

Dikutip dari Instagram @threelogycoffee, Threelogy Coffee tempat ini terletak di Jl. Mojopahit No.46, Keputran, Kec. Tegalsari, Kota SBY, Jawa Timur. Jam operasional cafe ini pukul 07.00-21.00 WIB.
Threelogy Coffee ini memiliki desain interior yang bergaya scandanavian. Perpaduan warna putih dan abu-abu memberikan kesan tenang, cerah, dan bersih. Cafe ini sangat cocok untuk kamu yang ingin nugas sambil ngopi-ngopi.

5. Calibre Coffee Roasters

Dikutip dari Instagram @calibrecoffeeroaster, Calibre Coffee Roasters terletak di Jl. Walikota Mustajab No.67 - 69, Ketabang, Kec. Genteng, Kota SBY, Jawa Timur. Jam operasional cafe ini pukul 10.00-22.00 WIB.
ADVERTISEMENT
Calibre Coffee Roasters ini memiliki fasilitas full AC jadi buat kamu yang ingin nugas dan tidak mau kepanasan bisa langsung datang ke cafe ini. Cafe ini memiliki menu kopi dengan harga yang ramah di kantong, tidak hanya minuman, disini juga menghidangkan aneka dessert dan makanan berat seperti pasta.
Nah itulah beberapa rekomendasi cafe untuk kerja dan nugas di Surabaya, Jawa Timur. Kamu suka nugas di cafe atau di kampus nih?(NANDA)