Konten dari Pengguna

5 Rekomendasi Hotel di Bromo dengan Pemandangan Terbaik

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
15 Oktober 2022 15:23 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Hotel di Bromo. Foto: Unsplash/Marten Bjork.
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Hotel di Bromo. Foto: Unsplash/Marten Bjork.
ADVERTISEMENT
Puncak Gunung Bromo menawarkan pesona alam yang luar biasa, dan menyaksikan detik-detik matahari mulai terbit adalah salah satu hal wajib yang tidak boleh dilewatkan. Jika hendak menginap di Bromo, inilah 5 pilihan hotel di Bromo dengan pemandangan terbaik.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari bromowesite.com, Gunung Bromo atau dalam bahasa Tengger dieja "Brama", juga disebut Kaldera Tengger, adalah sebuah gunung berapi aktif di Jawa Timur, Indonesia.

Hotel di Bromo dengan Pemandangan Terbaik

Ilustrasi Hotel di Bromo dengan Pemandangan Terbaik. Foto: Unsplash/Edvin Johansson
Berikut ini adalah rekomendasi hotel di Bromo dengan pemandangan terbaik. Jika berlibur ke Bromo, kalian harus mencoba menginap di hotel ini. Berikut rekomendasinya:

1. Plataran Bromo

Plataran Bromo ini terletak di Wonopolo, Ngadiwono, Kecamatan Tosari, Pasuruan, Jawa Timur. Plataran Bromo merupakan hotel bintang 5 pertama di daerah Bromo. Pemandangan dari hotel ini begitu indah dan memikat hati.

2. Jiwa Jawa Resort Bromo

Jiwa Jawa Resort Bromo terletak di Jl. Raya Bromo, Wonotoro, Kecamatan Sukapura, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur. Jika menginap di sini kalian akan disuguhi pemandangan yang sangat indah.
ADVERTISEMENT

3. Bromo Terrace

Bromo Terrace terletak di Jl. Raya Bromo, Dusun 2, Sapikerep, Kecamatan Sukapura, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur. Bromo Terrace Hotel membagi kamar-kamarnya dalam bentuk pondokan kecil. Hotel ini sangat direkomendasikan untuk staycation.

4. Pagupon Bromo

Pagupon Bromo terletak di Jalan Raya Bromo, Wonotoro, Kecamatan Sukapura, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur.
Kamar di hotel ini cukup luas. Kalian pun bisa meminta extra bed jika menginap bersama teman-teman kalian. Di sini kalian bisa menikmati keindahan alam yang sangat menakjubkan.

5. Bromo Camp House

Bromo Camp House terletak di Jalan Raya Bromo Km. 31, Sapikerep, Kecamatan Sukapura, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur.
Bromo Camp House menyediakan fasilitas standar seperti sarapan, kamar mandi dalam, wifi, dan televisi.
Saat ini Bromo Camp House hanya menyediakan 6 kamar. Namun, pihak hotel akan segera menambah bangunan lagi agar semakin banyak pengunjung yang dapat menikmati pemandangan indah dari hotel ini.
ADVERTISEMENT
Demikianlah rekomendasi hotel di Bromo dengan pemandangan terbaik yang bisa kalian coba. Semoga bermanfaat!