news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

5 Rekomendasi Restoran Chinese Food di Banyuwangi

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
Konten dari Pengguna
13 Februari 2023 15:12 WIB
ยท
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
 Restoran Chinese Food di Banyuwangi, Foto/Unsplash/Pooja Chaudhary
zoom-in-whitePerbesar
Restoran Chinese Food di Banyuwangi, Foto/Unsplash/Pooja Chaudhary
ADVERTISEMENT
Selain terkenal kaya akan wisata alam, Banyuwangi juga kaya akan wisata kulinernya, lho! Nah, untuk kalian yang berencana liburan ke Banyuwangi, ada lima rekomendasi restoran Chinese food di Banyuwangi yang patut untuk dikunjungi.
ADVERTISEMENT
Penasaran? Yuk, langsung saja intip di dalam ulasan artikel Jendela Dunia ini. Jangan lupa mampir untuk menikmati sensasi menu makanan yang tersedia di setiap restoran.

5 Rekomendasi Restoran Chinese Food di Banyuwangi

Restoran Chinese Food di Banyuwangi, Foto/Unsplash/Israel Albornoz
Ini dia lima rekomendasi restoran food di Banyuwangi yang harus kalian kunjungi saat di kota Banyuwangi, Jawa Timur.

1. Depot Mitra

Yang pertama ada Depot Mitra, terletak di Jl. Piere Tendean No.21, Karangrejo, Kec. Banyuwangi, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur.
Berdasarkan informasi dari akun instagram @depotmiemitra, Depot Mitra buka setiap hari mulai pukul 07.00-14.30 dan 17.00-20.30.
Untuk menunya tersedia pangsit mie, bakwan goreng, bubur ayam, tart mie, es puter, nasi bakmoy, dan masih banyak lagi yang lainnya.
ADVERTISEMENT

2. 1911 Cafe & Resto

Selanjutnya ada 1911 Cafe & Resto berada di PT, Jl. K Muhammad Jl. Perkebunan Kalibendo No.Desa, Dusun Kopencungking, Kp. Anyar, Kec. Glagah, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur.
Nah, untuk tempat makan yang satu ini lokasinya dekat dengan Ijen. Jika kalian berkunjung ke gunung Ijen, jangan lupa mampir ke sini ya!
Tempatnya sangat sejuk, bagus, serta memiliki tempat parkir yang luas.

3. Pesona Osing

Pesona Osing cocok banget nih untuk kalian yang pengen ngadem, di sini tempatnya sangat sejuk dipenuhi dengan pohon mangga, duren, dan jambu.
Nah, berdasarkan informasi dari postingan akun instagram @pesonaosing.agrowisata, ada menu terbaru di sini yaitu iga penyet yang pastinya nagihin banget.
Tertarik untuk berkunjung ke sini? Lokasinya ada di Jl. KH. Ahmad Kholil, Dusun Krajan Sumber Suko, Dusun Krajan, Yosomulyo, Kec. Gambiran, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur.
ADVERTISEMENT

4. Ratu Osing Bakery & Resto

Berikutnya ada Ratu Osing Bakery & Resto yang beralamatkan di Jl. Jenderal Ahmad Yani No.65, Tukangkayu, Kec. Banyuwangi, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur.
Buka setiap hari mulai pukul 09.00 hingga pukul 22.00.
Menu makanan yang tersedia di sini ada nasi goreng ratu Osing, nasi goreng ayam, nasi goreng seafood, nasi goreng pedas, nasi tempong, nasi capcay, mie goreng ayam, dan beragam aneka minuman yang menyegarkan.

5. Depot Madam Chen

Terakhir ada Depot Madam Chen, lokasinya ada di Jl. Mendut Gang 10 No.39, Taman Baru, Kec. Banyuwangi, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur.
Menurut informasi dari postingan akun instagram @depotmadamchen, pemilik dari restoran Chinese ini asli orang Medan. Untuk menu terfavorit di sini yaitu kwetiau siram seafood dan kerapu tim sc tio ciu.
ADVERTISEMENT
Itu dia lima rekomendasi restoran Chinese Food di Banyuwangi. Kamu tertarik berkunjung ke restoran mana dulu nih?(diah)