Konten dari Pengguna

5 Rekomendasi Restoran Korea di Sentul dengan Cita Rasa Otentik

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
14 Agustus 2022 15:14 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Rekomendasi Restoran Korea di Sentul, Foto: Unsplash/Jakub Kapusnak
zoom-in-whitePerbesar
Rekomendasi Restoran Korea di Sentul, Foto: Unsplash/Jakub Kapusnak
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Saat ini, berbagai hal mengenai Korea Selatan sedang disukai oleh banyak orang. Tidak hanya budaya atau musik dan film asal Korea Selatan saja yang digandrungi, kuliner khas Korea juga banyak diminati. Jika Anda mencari rekomendasi restoran Korea di Sentul yang memiliki rasa mirip seperti negara asalnya, simak artikel berikut ini ya.
ADVERTISEMENT
Menurut informasi dari buku “Gizi Kuliner Oriental: Cina, Jepang dan Korea” karya Ni Made Yuni Gumala, S.K.M., M.Kes. (2022:82), banyak kota di Indonesia yang sudah tersedia restoran Korea. Restoran tersebut menyajikan berbagai hidangan khas negeri gingseng tersebut.
Makanan khas korea juga tidak hanya dinikmati oleh anak remaja saja, namun juga dari berbagai kalangan usia. Hal ini dikarenakan rasa dari makanan Korea yang masih bisa diterima oleh kebanyakan masyarakat Indonesia.

5 Rekomendasi Restoran Korea di Sentul dengan Cita Rasa Otentik

Rekomendasi Restoran Korea di Sentul, Foto: Pexels/Nguyễn Mẫn
Berikut ini rekomendasi restoran Korea di Sentul yang memiliki cita rasa otentik.

1. DAKIBA

Rekomendasi pertama adalah sebuah restoran di kawasan Taman Budaya Sentul yaitu DAKIBA. Restoran dengan bangunan berwarna putih ini menyajikan berbagai menu khas Korea Selatan seperti sundubu jigae, tteokbokki, jajangmyeon dan lainnya. Rasanya juga lezat dan bisa menjadi pilihan jika Anda mencari restoran Korea di daerah Sentul.
ADVERTISEMENT
Alamat: Jalan Siliwangi No. 1, Kompleks Taman Budaya (Sebelah East Arrow), Sentul City Sentul City, Sumur Batu, Kec. Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16810
Jam Buka: 10.00 - 21.00 WIB

2. Kini Korean Bistro

Selanjutnya adalah salah satu restoran yang berada di dalam kawasan mall AEON Sentul City yaitu Kini Korean Bistro. Tersedia berbagai makanan Korea seperti jajangmyeon, kimbab, kimchi bokkeumbab dan lain-lain dengan harga yang masih terjangkau.
Alamat: AEON Mall Sentul City, itaringgul, Kec. Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16810
Jam Buka: 10.00 - 21.30 WIB

3. Restoran Korea Handanji

Rekomendasi restoran Korea di Sentul berikutnya adalah Restoran Korea Handaji. Anda bisa menikmati sajian hidangan khas Korea dengan rasa yang otentik di restoran ini. Menu andalan yang bisa Anda coba adalah tteokbokki dengan rasa yang sudah tidak perlu diragukan lagi kelezatannya.
ADVERTISEMENT
Alamat: Ruko Plaza Amsterdam Blok C - D, Jalan MH. Thamrin, Sentul, Babakan Madang, Citaringgul, Kec. Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16810
Jam Buka: 10.00 - 20.00 WIB

4. Myeondong-Galbi Sentul

Jika Anda mencari restoran Korea yang menyajikan menu daging, maka Anda bisa datang ke Myeondong-Galbi Sentul. Di restoran ini Anda bisa memanggang daging sendiri dan tersedia berbagai pilihan daging sapi dan babi dengan kualitas premium. Selain daging, tersedia menu lain seperti dubu kimchi, japchae, hingga tteokbokki.
Alamat: Ruko Plaza Amsterdam, Jl. MH. Thamrin No.20, Citaringgul, Kec. Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16810
Jam Buka: 11.00 - 21.00 WIB

5. Reddog AEON

Terakhir adalah sebuah tempat makan yang menyajikan menu corndog dan tteokbokki dengan rasa yang akan membuat Anda ketagihan. Ada berbagai jenis corndog yang bisa Anda pesan di sini. Reddog sendiri berada di dalam kawasan mall AEON Sentul City.
ADVERTISEMENT
Alamat: Jl. MH. Thamrin No.63, Kp. Parung Jambu, Citaringgul, Kec. Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16810
Jam Buka: 10.00 - 21.00 WIB
Itulah rekomendasi restoran Korea di Sentul yang memiliki cita rasa otentik mirip seperti negara asalnya. Semoga informasi ini bisa membantu Anda yang mencari restoran Korea di daerah Sentul, Bogor ya.(Prima)