Konten dari Pengguna

5 Rekomendasi Restoran Rooftop dengan Pemandangan Indah di Malang

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
21 Juli 2023 14:27 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Restoran rooftop dengan pemandangan indah di Malang, foto hanya ilustrasi: Unsplash/Brands&People
zoom-in-whitePerbesar
Restoran rooftop dengan pemandangan indah di Malang, foto hanya ilustrasi: Unsplash/Brands&People
ADVERTISEMENT
Malang terkenal dengan keindahan alamnya dan beragam wisatanya yang menarik. Tidak hanya itu, restoran rooftop dengan pemandangan indah di Malang juga tersedia dan bisa jadi pilihan tempat nongkrong maupun santai bersama teman atau keluarga.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari situs resmi malangkota.go.id, kota Malang terletak di ketinggian antara 440-667 meter di atas permukaan air laut. Karena berada di ketinggian, tidak heran jika pemandangan alam yang disajikan kota ini begitu memanjakan mata.

5 Restoran Rooftop dengan Pemandangan Indah di Malang

Restoran rooftop dengan pemandangan indah di Malang, foto hanya ilustrasi: Unsplash/Paul Griffin
Selain berkunjung ke tempat wisata, pemandangan indah kota Malang juga bisa dinikmati dari restoran rooftop. Berikut adalah rekomendasi restoran rooftop dengan pemandangan indah di Malang yang bisa jadi pilihan untuk dikunjungi.

1. Sky Room Dining Lounge

Restoran pertama adalah Sky Room Dining Lounge. Restoran ini terletak di lantai paling atas dari hotel The 1O1 Malang. Pemandangan dari rooftop restoran ini sangat cantik terutama di malam hari.
Jika berminat datang ke sini, maka disarankan untuk datang di sore atau malam hari karena cuaca yang sudah tidak terlalu panas. Beragam menu yang tersedia juga bisa dipilih untuk disantap sambil menikmati pemandangan.
ADVERTISEMENT
Alamat: Jl. Dr. Cipto No.11, RW.3, Rampal Celaket, Kecamatan Klojen, Kota Malang, Jawa Timur 65111

2. SaigonSan Restaurant & Rooftop Terrace

Bagi pecinta makanan khas Asia khususnya makanan khas Vietnam dan Thailand, maka SaigonSan Restaurant & Rooftop bisa jadi pilihan untuk dikunjungi.
Restoran yang dilengkapi dengan ornamen khas Asia Tenggara ini memiliki area rooftop yang nyaman untuk menikmati aneka makanan yang tersedia.
Alamat: Kauman, Kecamatan Klojen, Kota Malang, Jawa Timur 65119

3. Jeda Cafe Rooftop

Rekomendasi selanjutnya ada Jeda Cafe Rooftop. Tempat nyaman dengan pemandangan indah bisa dinikmati oleh pengunjung saat berkunjung ke sini.
Tempat makan ini juga menyediakan aneka makanan berat, seperti nasi goreng, spaghetti, hingga aneka camilan untuk mengisi perut.
Alamat: Jl. Saxophone No.57, Tunggulwulung, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur 57139
ADVERTISEMENT

4. Kapal Rooftop

Restoran rooftop dengan pemandangan indah di Malang berikutnya adalah Kapal Rooftop. Restoran yang berada di atas hotel ini bisa dikunjungi oleh tamu luar hotel. Pemandangan berupa perbukitan hijau dan gunung bisa dinikmati saat berkunjung ke restoran satu ini.
Untuk menu, Kapal Rooftop menyediakan aneka makanan mulai dari kuliner khas Nusantara hingga Western food. Makanan dan minumannya cukup bervariasi dan bisa dipilih sesuai selera.
Alamat: Jl. Raya Sengkaling No.188, Sengkaling, Mulyoagung, Kecamatan Dau, Kabupaten Malang, Jawa Timur 65151

5. Napa Eatery and Bar

Terakhir ada Napa Eatery and Bar yang merupakan restoran sekaligus bar yang lokasinya tidak jauh dari Stasiun Malang Kotalama. Restoran ini sangat cocok untuk dijadikan tempat romantic dinner bersama pasangan karena pemandangan malam dari restoran ini sangat memanjakan mata.
ADVERTISEMENT
Tidak ketinggalan, menu yang disajikan juga bervariasi dengan rasa yang lezat. Di sini tersedia sajian khas Indonesia, Western food, hingga makanan khas Asia lainnya.
Alamat: Jl. Kolonel Sugiono No.6, Ciptomulyo, Kecamatan Sukun, Kota Malang, Jawa Timur 65134
Itu dia rekomendasi restoran rooftop dengan pemandangan indah di Malang yang bisa dikunjungi untuk menikmati keindahan kota Malang. Jadi, tempat makan manakah yang tertarik untuk dikunjungi? (PRI)