Konten dari Pengguna

5 Rekomendasi Restoran Sushi Terbaik di Bali

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
5 September 2022 18:19 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
5 Rekomendasi Restoran Sushi Terbaik di Bali, pexels.com/sushi
zoom-in-whitePerbesar
5 Rekomendasi Restoran Sushi Terbaik di Bali, pexels.com/sushi
ADVERTISEMENT
Sushi, salah satu makanan khas Jepang yang sudah meluas ke mancanegara. Di Indonesia, sushi juga sudah dikenal para penikmat makanan. Salah satunya di Bali. Berikut ini beberapa rekomendasi restoran sushi terbaik di Bali.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari PELATIHAN MEMBUAT SUSHI SEBAGAI SALAH SATU UPAYA MENCETAK WIRAUSAHAWAN,, Fajria Noviana, S.S., M.Hum. (2017:13), sushi makanan khas Jepang yang populer di seluruh dunia, termasuk di Indonesia. Sushi adalah nasi yang dicampur dengan cuka khusus sushi (sushi-su), yang diberi topping atau diberi isian ikan salmon, belut, kepiting, telur dadar, dan lain-lain.
Ukuran sepotong sushi adalah seukuran satu atau dua suapan, sehingga tidak akan mengenyangkan jika hanya memakannya sepotong (1998: 724).
Sebagai makanan yang dikenal luas sebagai makanan khas Jepang, sushi sebenarnya merupakan metode pengawetan ikan yang berasal dari Cina kuno.
Dahulu di Cina, ikan diawetkan dengan cara dicampur dengan nasi dan garam lalu dibiarkan selama antara satu bulan sampai satu tahun hingga berfermentasi. Oleh karena itu, sushi sekarang dibuat dengan mencampurkan cuka khusus sushisebagai pengganti fermentasi.
ADVERTISEMENT

5 Rekomendasi Restoran Sushi Terbaik di Bali

pexels.com/sushi
Nah, jika kamu sedang berada di Bali dan sedang mencari restoran sushi berikut adalah beberapa rekomendasinya, yaitu:

1. Sushi Tei Beachwalk

Restoran Sushi yang menyediakan opsi layanan makan di tempat, bawa pulang, antar tanpa bertemu. Berlokasi di Beachwalk Shopping Center, di Jalan Raya Kuta No.4 Level 2 # C 14-16, Kuta, Kec. Kuta, Kabupaten Badung, Bali 80361. Jam buka setiap hari mulai pukul 11.00 sampai pukul 21.30.

2. Sushi Kyuden

Restoran Jepang yang bersuasana nyaman, luas, dan menawarkan sushi & hidangan Jepang tradisional.
Beralamat di Jl. Sunset Road No.99, Kuta, Kec. Kuta, Kabupaten Badung, Bali 80361, jam buka setiap hari mulai pukul 11.00 sampai pukul 21.30.

3. ABURI SUSHI RESTO

Restoran Jepang yang kontemporer dengan dekorasi terinspirasi Asia, menyajikan hidangan mi, sushi & sup kelas atas. Dengan opsi layanan makan di tempat, bawa pulang, dan antar tanpa bertemu.
ADVERTISEMENT
Beralamat di Jl. Sunset Road No.108A, Kuta, Kec. Kuta, Kabupaten Badung, Bali 80361. Jam buka setiap hari mulai pukul 11.00 sampai pukul 22.00.

4. Sushimi Seminyak Bali

Restoran Sushi dengan Sabuk Konveyor, kedai yang ramai dengan susushi, sashimi & masakan Jepang lainnya, disajikan di atas conveyor belt. Dengan opsi layanan makan di tempat, bawa pulang, dan antar tanpa bertemu.
Beralamat di Seminyak Jl. Camplung Tanduk No.4X, Seminyak, Kec. Kuta, Kabupaten Badung, Bali 80361. Jam buka setiap hari mulai pukul 11.00 sampai pukul 22.00.

5. Restoran Jepang Sama-Sama

Restoran Yakiniku, restoran yang menyajikan daging segar dan panggangan untuk yakiniku, sushi, dan sashimi.
Beralamat di Jl. Bypass Ngurah Rai No.128, Benoa, Kec. Kuta Sel., Kabupaten Badung, Bali 80361. Jam buka setiap hari mulai pukul 12.00 sampai pukul 23.00.
ADVERTISEMENT
Itulah beberapa rekomendasi restoran sushi terbaik yang banyak dikunjungi di dearah Bali, untuk para penikmat sushi yang sedang liburan di Pulau Dewata tersebut.(AI)