Konten dari Pengguna

5 Rekomendasi Tempat Bukber di BSD yang Nyaman dan Bikin Kenyang

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
15 April 2023 13:52 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi rekomendasi tempat bukber di BSD. Foto: pixabay.com/Connoman
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi rekomendasi tempat bukber di BSD. Foto: pixabay.com/Connoman
ADVERTISEMENT
Di minggu terakhir Ramadhan 2023 ini, kamu tentu ingin menikmati momen buka puasa bersama dengan orang-orang terdekat. Bagi kamu yang tinggal di daerah BSD dan sekitarnya, berikut ini ada rekomendasi tempat bukber di BSD.
ADVERTISEMENT
Seperti yang kamu tahu, BSD merupakan kota baru yang mempunyai lokasi untuk tempat wisata, perkantoran, taman, sampai tempat bukber.

Rekomendasi Tempat Bukber di BSD

Ilustrasi rekomendasi tempat bukber di BSD. Foto: pixabay.com/RitaE
Menurut buku Pemikiran Isu dan Strategi Pengembangan Wilayah dan Kota di Indonesia oleh Forina Lestari (2021), BSD City sejak awal sudah direncanakan menjadi kota mandiri dengan berbagai fasilitasnya, termasuk tempat kuliner.
Berikut ini adalah rekomendasi tempat bukber di BSD yang bisa dicoba.

1. RM Tirtonadi

RM Tirtonadi merupakan tempat makan, memancing, dan taman bermain bagi anak-anak. Maka dari itu, tempat ini sangat cocok untuk bukber sambil istirahat sejenak dari kesibukan sehari-hari dengan memancing atau bermain bersama si kecil.
Yang lebih menarik lagi, rumah makan ini menawarkan lingkungan yang hijau dan asri, meskipun lokasinya berada di daerah perkotaan. Tepatnya di Jalan Raya Lengkong Nomor 10 RT. 04 RW 10, Lengkong Wetan, Serpong.
ADVERTISEMENT
Untuk menu andalannya ada aneka macam ikan gurame. Mulai gurame asam manis, gurame pecak, hingga sop gurame.

2. Oleander Kitchen

Rekomendasi tempat bukber di BSD yang kedua ada Oleander Kitchen. Tempat ini menyajikan menu roti, kue, nasi goreng, sandwich, hingga pasta. Lokasinya terletak di Meadow Terrace Sports Club, The Green BSD City, Serpong, Tangerang.
Salah satu keunggulan Oleander Kitchen adalah tempatnya sangat nyaman dan estetik. Kemudian ada dua area yang bisa kamu pilih, yaitu area indoor dan area outdoor.

3. Rumah Makan Phopho

Rumah makan Phopho terletak di Jalan Anggrek Loka Blok AF Nomor 52, Sektor II-2, BSD, Rawa Buntu, Kecamatan Serpong, Tangerang Selatan. Di sini kamu bisa memesan berbagai jenis kuliner Indonesia.
ADVERTISEMENT
Mulai dari nasi bogana, gurame asam manis, tahu aci pletok, tuna woku, pisang epe, pastel, nasi goreng merah tante Lia, hingga mie ayam pangsit. Tempatnya unik dengan desain khusus terbuat dari bambu.
Di sini ada beberapa gazebo yang di bawahnya terdapat kolam ikan. Kamu bisa menikmati suasana alami sambil menyantap makanan khas Indonesia di gazebo ini.

4. Cerenti

Cerenti adalah tempat buka bersama yang berada di Grand Zuri BSD CIty, Jalan Pahlawan Seribu Kavling Ocean Walk Blok CBD Lot, Lengkong Wetan. Restoran ini terletak di dalam hotel sehingga sangat nyaman untuk mengajak si kecil.
Cerenti menawarkan aneka jenis makanan, mulai dari BBQ, makanan western, hingga berbagai camilan dengan harga mulai dari Rp75.000 sampai dengan Rp200.000-an saja.
ADVERTISEMENT

5. Saint Cinnamon Intermark BSD

Rekomendasi tempat bukber di BSD yang terakhir ada Saint Cinnamon Intermark BSD. Tempat ini menyajikan aneka kue lezat, lasagna, zuppa soup, dan cinnamon roll.
Lokasinya berada di Intermark BSD Lantai Ground, Jalan Lingkar Luar Timur. Tim, Rawa, Mekar Jaya, Kecamatan Serpong. Di sini kamu bisa memilih untuk makan di area outdoor atau indoor dengan pemandangan yang berbeda-beda.
Itulah dia rekomendasi tempat bukber di BSD yang bisa kamu pilih untuk melaksanakan buka bersama di minggu terakhir Ramadhan tahun ini. Semoga bermanfaat. (Gil)