Konten dari Pengguna

5 Rekomendasi tempat Makan di Makassar yang Unik

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
27 Agustus 2022 22:10 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Tempat Makan di Makassar yang Unik, Foto Pixabay/unitea
zoom-in-whitePerbesar
Tempat Makan di Makassar yang Unik, Foto Pixabay/unitea
ADVERTISEMENT
Makassar, merupakan ibu kota dari provinsi Sulawesi Selatan, Indonesia. Banyak makanan khas Makassar yang menjadi daya tarik wisatawan untuk berkunjung ke kota ini. Banyaknya makanan khas yang dimiliki kota ini membuat banyak juga tempat makan di Makassar. Inilah rekomendasi tempat makan di Makassar yang unik untuk dikunjungi bersama sahabat tersayang.
ADVERTISEMENT
Sederet tempat makan di Makassar berikut ini mempunyai ciri khas dan keunikan sendiri - sendiri. Tentunya hal ini untuk menarik pengunjung untuk mampir ke tempat makan tersebut.

Tempat Makan di Makassar yang Unik

Tempat Makan di Makassar yang Unik, Foto Pixabay/joannawielgosz
Nah, Inilah rekomendasi tempat makan di Makassar yang unik bisa dikunjungi bersama sahabat tersayang saat akhir pekan:

1. Bistropolis

Berdasarkan akun Instagram @bistropolis, tempat ini beralamat di Jalan Sultan Hasanuddin No 18 A_B, Baru, Kecamatan Ujung Pandang, Kota Makassar, Sulawesi Selatan.
Buka setia hari senin sampai hari minggu pada pukul 11.00 – 21.00, kecuali hari sabtu dan minggu tutup pukul 21.00. Tempat ini memiliki desain modern dengan latar belakang musik dan suasana yang nyaman sehingga pengunjung betah makan di tempat ini.
ADVERTISEMENT

2. Kampoeng Popsa

Menurut Instagram@kampoeng.popsa, tempat ini berlokasi di l. Ujung Pandang No.4, Bulo Gading, Kec. Ujung Pandang, Kota Makassar, Sulawesi Selatan. Tepatnya di depan Fort Rotterdam (jantung Kota Makassar).
Pengunjung bisa menikmati suasana pantai yang semilir di tempat ini. Menu yang disajikan mulai dari kakap sambal colo, iga bakar, sapi tahu, mie goreng, steak, dan aneka menu lainnya.

3. The Berkah Boys Kebab & Kopi

Tempat ini berada di Jalan Monumen Emmy Saelan No 99, Kelurahan Tidung, Kecamatan Rappocini. Untuk kamu yang suka dengan makan kebab, bisa nih cobain kebab di tempat ini. Menu andalan dari tempat ini adalah kebab BBQ yag diisi dengan potongan daging patty dengan kentang dan kebab telur keju.

4. Coto Nusantara

Dari berbagai tempat makan coto Makassar, Coto Nusantara merupakan salah satu tempat populer di Makassar dengan menu utamanya yaitu coto makassar. Tempat makan ini berada di Jalan Nusantara Baru No 142 dan Jalan Merpati No 2 Kota Makassar. Banyak wisatawan yang datang ke tempat makan ini untuk menikmati lezatnya coto makassar.
ADVERTISEMENT

5. Jalangkote Lasinrang

Jalangkote adalah jajanan khas Makassar yang harus kamu cicipi. Jalangkote berbentuk seperti pastel tetapi tekstur kulitnya tipis. Isiannya ada tumisan wortel, soun, tauge, kentang, telur, dan daging cincang.
Kamu bisa mendapatkan jajanan ini di Jalangkote Lasinrang yang bberlokasi di Jalan Lasinrang No 11A Mangkura, Ujung Pandang, Kota Makassar.
Demikianlah rekomendasi tempat makan di Makassar yang unik yang bisa kamu kunjungi bersama keluarga. Selamat bersantap bersama keluarga..(RIA)