Konten dari Pengguna

5 Restoran di BCBD Summarecon Bekasi dengan Menu yang Unik

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
16 Mei 2023 13:58 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi restoran di BCBD Summarecon Bekasi. Sumber: www.unsplash.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi restoran di BCBD Summarecon Bekasi. Sumber: www.unsplash.com
ADVERTISEMENT
Seiring perkembangan zaman dan kemajuan bisnis, di banyak kota besar kini disediakan pusat bisnis dengan bermacam fasilitas untuk umum. Begitu juga dengan Bekasi Central Business District (BCBD) yang dilengkapi dengan banyaknya restoran di BCBD Summarecon Bekasi.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari laman summareconbekasi.com, BCBD merupakan satu kawasan pusat bisnis dan komersial baru dengan konsep strategis yang menghubungkan dunia bisnis di Jakarta dengan industrial estate terbesar di timur Jakarta, seperti Bekasi, Cikarang, dan Karawang.

Rekomendasi 5 Restoran di BCBD Summarecon Bekasi

Ilustrasi restoran di BCBD Summarecon Bekasi. Sumber: www.unsplash.com
Beberapa restoran di BCBD Summarecon Bekasi diminati karena menyajikan menu-menu yang unik dan kekinian. Inilah rekomendasi restoran-restoran tersebut.

1. Menya Musashi Bukotsu

Restoran ini terkenal dengan menu ramen. Favorit pengunjung adalah Classic Ramen Original Chicken Teriyaki yang dinilai memiliki resep yang otentik. Menu rekomendasi lainnnya adalah Yuzu Soup Smoked Duck, yaitu ramen dengan kuah yuzu yang asam dan segar dari perasan lemon.
Jangan lupa untuk menyicip Truffle Mushroom Gyoza. Satu porsinya isi 5 dengan aroma wangi dari truffel yang menggoda.
ADVERTISEMENT

2. Maison Tatsuya

Di restoran Maison Tatsua, dihadirkan Teppanyaki live cooking atau aksi chef memasak di atas plat besi dan pengunjung bisa langsung menyantap menu yang baru selesai dimasak.
Pengunjung juga bisa memilih menu Fuji Set, yang terdiri dari ayam, tofu, salmon, sayuran tumis, dan nasi goreng. Sajian lainnya adalah Umi Set, dengan isian cumi. Untuk minum ada Ocha dan Lychee Tea yang segar.

3. Simetri Coffee Roasters

Rekomendasi makanan unik di sini adalah Chicken Katsu Curry. Perpaduan kuliner Jepang dan Timur Tengah ini, menghasilkan rasa yang unik dan lezat.
Paduan unik berikutnya adalah Chicken Sambal Matah, dengan rasa pedas yang “nendang” atau Chicken Salted Egg yang gurih.
ADVERTISEMENT
Jika ingin menu yang lebih ringan, pengunjung juga bisa mencoba Capuccino dan Croissant Biscoff atau Gluten Free Brownies yang jadi camilan favorit banyak orang.

4. De' Leuit

Restoran di BCBD ini mengusung menu khas Indonesia dan China. Di sini tersedia Sate Ayam, Sapi Lada Hitam, Ikan Gurame Cabai, Kangkung Terasi, dan Tahu Tempe Mix.
Minuman andalan restoran ini adalah Es Kelapa Glodok yang segar dan manis. Ada juga Es Cendol dan Es Pala yang unik dan menarik. Sangat layak untuk dicoba!

5. Shukaku

Konsep restoran ini adalah All You Can Eat dengan sajian per paket. Menu andalannya adalah Shabu dengan pilihan kuah antara lain Chicken Collagen soup dan Tom Yum Soup. Untuk isian banyak pilihan daging, sayur, serta ragam jenis bakso.
ADVERTISEMENT
Dessert yang tersedia adalah bubur, puding, ice cream, dan buah. Ada 4 pilihan sup dan paket yang ditawarkan, yaitu Paket Standar, Paket Spesial dewasa dan senior, Paket Premium dewasa dan senior serta Paket Ultimate.
Itulah 5 restoran di BCBD Summarecon Bekasi yang harus dicoba karena menu-menunya yang unik. Semoga informasi ini bermanfaat!(VAN)