Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
5 Tempat Makan di Mangga Besar yang Wajib Dikunjungi
21 Januari 2024 13:28 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Tempat makan di Mangga Besar adalah surganya pecinta kuliner. Ini karena disekelilingnya, bisa berbelanja berbagai hidangan halal dan lezat, sehingga sangat wajib untuk dikunjungi.
ADVERTISEMENT
Mangga Besar adalah salah satu nama jalan tua di Jakarta. Dikutip dari Ensiklopedia Dunia, Dahulu jalan ini adalah tempatnya prostitusi. Tetapi, kini menjadi wisata kuliner, khususnya di kuliner malam hari.
5 Tempat Makan di Mangga Besar
Berikut adalah beberapa tempat makan di Mangga Besar yang wajib dikunjungi karena terkenal enak dan komplit, sangat cocok untuk kuliner:
1. Bakso Akiaw
Tempat makan ini buka dari jam 3 sore hingga 12 malam. Menu baksonya menjadi primadona karena hadir dari kuah kaldu sederhana dan pilihan menu yang bervariasi. Bisa juga request tingkat kegurihan dari semangkok bakso yang dipesan.
Lokasinya ada di Jalan Mangga Besar Raya, Mangga Besar, Jakarta. Telp. (021) 6291419.
2. Bubur Ayam Mangga Besar 1
Bubur ayam ini terletak di Jalan Mangga Besar I No. 46A, Mangga Besar, Jakarta. Telp. (021) 6280474. Hidangan ini sangat cocok bagi yang malas mengunyah tetapi bisa merasakan suapan yang bikin ketagihan.
ADVERTISEMENT
Ciri khas bubur ini adalah memakai ayam kampung yang diolah sangat beraroma dan empuk sehingga sangat sempurna dihidangkan hangat.
3. Kwetiaw Sapi Mangga Besar 78
Kwetiaw sapi adalah hidangan yang cukup menggiurkan, salah satunya ada di Jalan Mangga Besar Raya, No. 78 D. Restoran ini sudah buka sejak 1973 dan menu andalannya adalah kwetiaw sapi ini.
Tekstur kuah kental yang dibuat dari tepung sagu dan racikan gurih asin begitu nikmat di lidah. Ditambah potongan daging sapi yang empuk dan banyak membantu memeriahkan sepiring kwetiaw ini.
4. Nasi Campur Alu
Nasi campur yang satu ini bisa menjadi salah satu rekomendasi bagi pecinta nasi campur. Restoran mungil tapi bersih ini memiliki ciri khas nasi campur asal Pontianak yang dapat memanjakan lidahmu.
ADVERTISEMENT
Aroma Nasi Campur Alu bisa membuat nafsu makan bertambah karena dagingnya yang empuk, nasinya yang pulen, dan kuah kaldunya yang lezat. Ditambah topping pork char siu, lapchiong (sosis babi), ayam, telur, dan sayuran yang tersaji.
Lokasinya ada di Nasi Campur Alu, Jalan Mangga Besar 8 No. 10DD, Mangga Besar, Jakarta. Telp. (021) 6299795.
5. Henis dan Soto Mie Khas Henis
Henis adalah roti klasik dengan ukuran mungil. Isian roti ini yang paling banyak dicari adalah isi bakso ayam. Ini karena perpaduan gurih manis dari roti bakso ayamnya membuat makan semakin nikmat.
Selain itu, ada soto mie khas Henis yang cukup terkenal karena kuahnya yang kental, gurih, dan wangi. Tumpukan daging yang menyatu dengan cakwe, kentang, tomat, juga mienya yang membuat banyak orang tidak bisa melewati hidangan yang satu ini.
ADVERTISEMENT
Lokasinya ada di restoran Henis, Jalan Mangga Besar Raya No. 2F, Hayam Wuruk, Jakarta 10120. Telp. (021) 6296501.
Demikian kelima tempat makan di Mangga Besar yang bisa dikunjungi dan dicoba oleh para pemburu kuliner sekitar Jakarta.