Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
5 Tempat Nongkrong Cozy saat Weekend di Jakarta Paling Hits untuk Anak Muda
6 Agustus 2023 15:18 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Tempat nongkrong cozy saat weekend di Jakarta biasanya dilengkapi dengan event khusus. Event live music, pameran hingga acara komunitas biasanya jadi pilihan anak muda Jakarta untuk pilihan tempat nongkrong.
ADVERTISEMENT
Tidak hanya nongkrong, bagi anak muda yang menyambangi tempat semacam ini bisa jadi pelepas penat dari rutinitas harian. Selain itu, di tempat ini juga bisa bersosialisasi dengan orang yang memiliki ketertarikan pada hal yang serupa.
Tempat Nongkrong Cozy saat Weekend di Jakarta
Ada beberapa tempat nongkrong cozy saat weekend di Jakarta yang sedang hits di kalangan anak muda. Sebut saja M bloc dan Pos bloc yang memanfaatkan gedung lama bersejarah menjadi tempat nongkrong yang juga menjadi tempat komunitas berkumpul.
Berikut ini beberapa tempat nongkrong nyaman yang bisa didatangi saat weekend di Jakarta.
1. Pos bloc
Seperti yang disinggung di atas, Pos bloc, yang merubah gedung Filateli di kawasan Pasar Baru ini menjadi sebuah tempat nongkrong sekaligus komunitas seni bisa bertumbuh. Soal makanan dan minuman, pengunjung bisa memilih dari berbagai tenant.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari Instagram resminya, posblocjkt, tempat bersejarah ini juga jadi tempat untuk komunitas seni dapat mengekspresikan dirinya melalui workshop atau pameran.
Alamat: Jl. Pos No.2, Pasar Baru, Kecamatan Sawah Besar, Kota Jakarta Pusat
Jam Operasional: Weekdays: 10.00 - 22.00 WIB Weekend: 07.00 - 22.00 WIB
2. Mbloc Space
Tidak berbeda dengan Pos bloc, Mbloc Space juga bisa jadi tujuan untuk nongkrong saat weekend di Jakarta. Di sini bisa mencicipi beragam menu dari beragam tennant food & beverages. Yang bikin semakin seru, pengunjung bisa merasakan nuansa seni yang kental di tempat ini.
Alamat: Jl. Panglima Polim No.37, Melawai, Kebayoran Baru, Kota Jakarta Selatan
Jam Operasional: 07.00-22.00 WIB
3. Shophaus
Shophaus terletak di Menteng, Jakarta Pusat. Shophaus adalah spot nongkrong aesthetic yang bisa didatangi bersama sahabat atau pacar. Dari akun Instagram resmi shophaus.id, di tempat ini ada beragam macam kuliner mulai dari makanan Indonesia hingga western food.
ADVERTISEMENT
Alamat: Jl. Teuku Cik Ditiro No. 36, Menteng, Jakarta Pusat
Jam Operasional: 07.00-21.00 WIB
4. Tanatap Coffee Ampera
Selanjutnya ada tempat nongkrong di kawasan Ampera, Jakarta Selatan. Berdasarkan Instagram resminya tanatapcoffee mengusung konsep hidden forest atau hutan tersembunyi di padatnya kota.
Sehingga saat pengunjung nongkrong di sini akan merasakan kenyamanan dari adanya tanaman hijau di sekitar.
Alamat: Jl. Ampera Raya No.129, Ragunan, Pasar Minggu, Kota Jakarta Selatan
Jam Operasional: 07.00-22.00 WIB
5. Taman Literasi Martha Christina Tiahahu
Terakhir ada Taman Literasi Martha Tiahahu yang berada di kawasan Blok M. Di sini pengunjung bisa nongkrong sambil mengunjungi perpustakaan. Di sini ada pula tenant makanan dan minuman yang bisa dinikmati selagi bercengkrama dengan orang terdekat.
ADVERTISEMENT
Alamat: Jl. Sisingamangaraja, Melawai, Kebayoran Baru, Kota Jakarta Selatan
Jam Operasional: 07.00 - 22.00 WIB
Rekomendasi tempat nongkrong cozy saat weekend di Jakarta tadi merupakan tempat paling hits yang bisa didatangi oleh anak muda. Dijamin, tidak hanya nongkrong, di sini juga bisa mendapatkan manfaat tersendiri untuk tubuh yang lelah karena rutinitas harian. (Fitri A)